Pembahasan Manga One-Punch Man 83: Duel Genos Versus Garou
Manga One-Punch Man 83 memperlihatkan duel yang sangat menarik: Genos sang pahlawan kelas S melawan Garou, yang mampu menjatuhkan banyak pahlawan kelas A!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Manga One-Punch Man 83 memperlihatkan duel yang sangat menarik: Genos sang pahlawan kelas S melawan Garou, yang mampu menjatuhkan banyak pahlawan kelas A!
Pembahasan manga One-Punch Man 83 ini jelas mengandung spoiler. Terutama untuk kamu-kamu yang hanya menonton anime dan masih bersabar menunggu musim lanjutannya. Jadi kalau kamu tidak ingin terkena bocoran, kamu masuk ke artikel yang salah.
[duniaku_baca_juga]
Untuk yang tidak keberatan dengan bocoran atau memang sudah membaca bab terbaru manga ini, silakan baca ulasannya di bawah ini.
SPOILER ALERT!!!
[page_break no="1" title="Genos Versus Garou"]
Di bab sebelumnya, Garou sudah membuktikan kalau dia cukup kuat dan cerdas untuk menang dari keroyokan pahlawan kelas A.
Namun beda ceritanya saat yang harus dia lawan adalah pahlawan kelas S yang telah melewati berbagai konflik seru sebelum ini. Terutama saat badannya sendiri masih terluka parah.
[read_more id="337850"]
Garou tetap mampu memberi perlawanan mengejutkan, namun kekuatan tempur Genos tetap lebih superior dari dirinya. Tapi, seharusnya Garou baru akan dikalahkan oleh Saitama nanti. (Setidaknya, itulah yang terjadi di versi karya ONE).
Karenanya, saat tiba-tiba anggota Asosiasi Monster muncul untuk menolong Garou, penulis mengira ini akan menjadi kesempatan bagi Garou untuk mundur dulu. Soalnya di versi ONE pun kemunculan Asosiasi Monster menjadi kesempatan bagi Garou untuk pergi meninggalkan para pahlawan kelas S yang menyerangnya.
Namun Genos kemudian membantai dengan mudah para monster itu. Tak hanya itu, Genos bahkan mendapat bantuan yang sebenarnya tidak ia perlukan.
[page_break no="2" title="Konfrontasi Guru versus Murid"]
Tepat sebelum Genos sempat menghabisi Garou, Bang turun tangan langsung untuk menendang muridnya.
Bomb, saudara Bang, juga turut datang untuk menahan laju makhluk-makhluk anggota Asosiasi Monster. Jadi sekarang ada dua pahlawan kelas S dan ahli bela diri yang mungkin juga selevel dengan Bang.
Masih tanda tanya apakah Garou bisa melawan Bang dengan kemampuannya sekarang, bahkan meski ia dalam kondisi segar bugar. Saat ia harus menghadapi Bang dengan tubuh penuh luka, ia pun jadi bulan-bulanan.
Sekilas sih tampaknya Garou sudah akan bisa diatasi di One-Punch Man 83 ini. Namun penulis merasa kisah dari One-Punch Man yang digambar Yusuke Murata ini akan berkembang mirip dengan versi ONE.
[page_break no="3" title="Apa yang Terjadi di Versi ONE?"]
Pada dasarnya konflik Garou yang kemudian berkembang dari Death Gatling lanjut ke Genos, Bang, dan Bomb ini cukup mirip dengan kejadian di manga versi ONE. Meski begitu ada sejumlah perbedaan signifikan. Mulai dari Garou menemukan Death Gatling duluan, bukan Death Gatling menemukan Garou. Death Gatling juga melawan Garou sendirian sebelum ditolong Genos.
Setelah itu Bang datang menghajar muridnya. Namun tepat sebelum Bang bisa menghabisi Garou, Asosiasi Monster datang untuk membawa pergi Garou.
Urutan kemunculan Asosiasi Monster di versi ONE berbeda dengan versi Murata. Asosiasi Monster di ONE muncul mendadak dan mampu menangani Genos, Bang, serta Bomb. Di sini Asosiasi Monster muncul lebih dini dan mampu ditangani oleh Genos, lalu oleh Bomb.
Melihat Saitama memutuskan untuk pergi ke lokasi panggilan darurat (dan bukannya terus di-bully oleh King sampai melewatkan konflik dengan Garou), penulis menebak kalau kejadian setelah ini juga akan sedikit berbeda dari versi ONE.
Pada akhirnya akan muncul sejumlah monster kuat yang bisa mengejutkan Genos, Bang, dan Bomb, lalu pergi membawa Garou. Saitama datang terlambat, namun melihat kondisi Genos, Bang, dan Bomb, ia mungkin akan lebih bernafsu untuk memburu Garou. (Walau sebenarnya ia sudah pernah meng-K.O. Garou, tanpa dirinya sendiri sadari).
Setelah itu, testimoni dari Death Gatling dan para pahlawan kelas A akan membuat Asosiasi Pahlawan menganggap Garou si Pemburu Pahlawan sebagai monster dengan level bencana Dragon. Sama seperti yang terjadi di versi ONE.
Itulah pembahasan One-Punch Man 83. Menurutmu apakah kejadian setelah ini akan menyerupai kejadian di versi karya ONE? Sampaikan di kolom komentar!