Pembahasan Black Clover 196: Dalang Kemusnahan Elf Terungkap?!

Walau sempat dicurigai, bukan Wizard King pertama yang menjadi dalang kemusnahan kaum elf! Black Clover 196 mengungkap musuh sejati!

Di Black Clover 195, Mimosa merasakan adanya sihir yang bukan berasal dari manusia dan elf.

Dari sini terasa sesuatu: apakah ada makhluk lain yang bergerak di balik layar?

Apakah kaum iblis sudah hadir ke dunia, dan mereka berada di balik kegelapan, mengompori situasi?

Simak ulasan pengungkapan Black Clover 196 di bawah ini!

Pembahasan Black Clover 196: Dalang Kemusnahan Elf Terungkap?!

Di Black Clover 196, ada iblis yang hadir.

Iblis ini lalu mengungkap kalau dalang yang menyebabkan manusia menyerang elf adalah dia.

Dia memanfaatkan hasrat manusia untuk membuat mereka menyerang para elf. (Mungkin dia juga yang memberikan alat sihir untuk mengatasi sihir kaum elf).

Ini pada akhirnya membuat kaum elf, terutama Patolli, ingin menuntut balas kepada manusia, dan memicu tragedi panjang ini.

Murka, Patolli ingin menyerang iblis ini namun ia tak bisa berbuat banyak.

Yuno bahkan harus menolong Patolli dari serangan si iblis.

Meski begitu, sihir Yuno pun tampaknya tidak berguna. Mungkin lawan yang cocok untuk sang iblis bukan penyihir biasa... melainkan penyihir yang bisa mengatasi sihir macam apapun.

Pembahasan Black Clover 196: Dalang Kemusnahan Elf Terungkap?!

Ah, tokoh utama kita akhirnya hadir.

Di atas kertas, seharusnya kekuatan Asta pun bisa mengatasi sihir ajaib dari musuh kuat yang baru hadir ini.

Jadi begini: si iblis ini bisa memanipulasi realita dengan kata-katanya.

Kalau sudah begini, serangan sihir normal sekuat apapun seharusnya bisa diatasi oleh sang iblis.

Namun Asta bisa mengatasi sihir. Harapan terbesar untuk bisa melukainya adalah Asta dan pedang-pedangnya.

Meski begitu, sang iblis tampak tidak khawatir Asta datang.

Apakah dia justru mengharapkan Asta hadir?

Demikianlah pembahasan Black Clover 196.

Gimana pendapat kamu soal musuh baru ini? Sampaikan di kolom komentar!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU