Naruto Versi Hollywood akan Dikerjakan oleh Lionsgate
Moga-moga sih nggak akan sejelek Dragonball Evolution
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sejauh ini, adaptasi live action Naruto baru terbatas ke pementasan musikal, yang contoh gambarnya bisa kamu lihat di atas. Namun mengingat kepopuleran serinya yang luar biasa, mungkin tidak heran kalau Hollywood pun berusaha menggarap film ninja populer ini. Setelah sempat dirumorkan, sekarang dikabarkan kalau Lionsgate akan mulai mencoba menggarap Naruto versi Hollywood.
Kabar ini pertama kali disampaikan oleh situs [outbound_link text="Tracking Board" link="https://static.duniaku.net/2015/08/Naruto-versi-Hollywood-Michael-Gracey.jpg">[read_more link="https://static.duniaku.net/2015/08/Naruto-versi-Hollywood-Dragonball-Evolution.jpg">Dan itulah yang paling perlu dikhawatirkan dari Naruto versi Hollywood ini. Hollywood punya kecenderungan membuat filmnya sekasual mungkin, agar - menurut pikiran para produser dan investor - bisa dinikmati oleh lebih banyak penonton awam. Mereka tidak peduli seberapa besar fans serial aslinya, karena di benak mereka, apapun yang mereka lakukan para fans sejati ini akan tetap menonton. Yang mereka pikirkan malah penonton-penonton awam yang mungkin belum pernah mendengar Naruto.
Walau sejauh ini yang tercipta adalah film semacam Dragonball Evolution, mereka belum mencoba mengubah strategi ini. Mau adaptasi anime, game, komik, atau novel, kalau tidak ada tokoh berpengaruh yang mengatur dari belakang layar, maka hasilnya pun buruk. Yang semakin membuat waswas adalah Gracey masih tergolong baru. Ada kesan kalau Lionsgate seperti sudah tidak menaruh harapan besar untuk film ini, sehingga untuk sutradara pun mereka lebih memilih yang rekam jejaknya masih sedikit.
Kita lihat saja nanti apa Naruto versi Hollywood ini akan bisa, setidaknya, lebih bagus dari Dragonball Evolution.