Penyebab Sifat Impulsif Gelap Mikey Tokyo Revengers Terungkap?
Siapa sangka Senju juga turut terlibat
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Banyak penggemar Tokyo Revengers yang mengira asal-muasal sifat impulsif gelap yang selama ini menjangkiti mental Mikey berawal dari kehilangan kakaknya, Shinichirou.
Akan tetapi, kebenaran sesungguhnya justru baru datang dari mantan ketua geng Brahman yang sekarang bubar, Kawaragi Senju. Seperti apa situasinya?
Simak pembahasannya berikut ini!
Baca Juga: Tangguh tapi Rapuh! Inilah 5 Fakta Menarik Mikey dari Tokyo Revenger
1. Ternyata penyebab awal sifat impulsif Mikey terbilang sepele
Asal-muasal sifat buruk Mikey sendiri terbilang mengejutkan karena hal tersebut diberitahu oleh Senju.
Alasan mengapa perempuan tersebut tahu betul ketua Kantou Manji tersebut rupanya karena mereka sudah kenal sejak masih SD. Hal itu tak mengherankan mengingat Takeomi dan Shinichirou juga pernah dalam satu geng yang sama, Black Dragon.
Sayangnya, Senju saat kecil punya kebiasaan buruk, yaitu kerap berbohong dan menyalahkan orang lain jika ia melakukan kesalahan. Nah, kambing hitamnya Senju adalah kakak keduanya, Haruchiyo.
Hal itu terjadi saat Senju tak sengaja merusak pesawat mainan favorit Mikey sehingga mau tak mau, ia pun kembali memanfaatkan Haruchiyo lagi. Alhasil, Mikey pun menghajar Haruchiyo sampai mulutnya terluka parah sampai sekarang.
Namun, gadis kecil tersebut tak akan menyangka bahwa kebohongannya telah melahirkan sifat impulsif gelap Mikey dan kesadisan Haruchiyo seperti sekarang.
2. Hal ini juga turut menjelaskan mengapa Haruchiyo memiliki gejala sindrom Stockholm kepada Mikey
Buat yang sudah membaca manganya, pasti sudah tahu seberapa fanatiknya Haruchiyo kepada Mikey yang telah memberinya luka permanen saat mereka lebih kecil.
Nah, awalnya sendiri Haruchiyo juga takut dan merasa tak berdaya karena tak bisa melawan orang yang menyalahkan dirinya akibat ulah Senju. Saking parahnya perasaan tersebut, ia pun hanya bisa tertawa setelah dipaksa tersenyum oleh Mikey yang telah menghajarnya.
Karena tahu bahwa ia tak bisa melawan figur seperti Mikey, Haruchiyo tanpa sadar menyerahkan loyalitasnya pada pemimpinnya tersebut. Ia bahkan terus mengikutinya pasca bubarnya Tokyo Manji.
Tidak hanya itu, Haruchiyo juga kerap mengincar mereka yang berani menentang bossnya bahkan meskipun itu berarti harus melawan kawan-kawan lamanya sekalipun.
3. Meskipun terkesan remeh, namun efeknya telah mempengaruhi kehidupan semua orang.
Mungkin kebanyakan orang menganggap rusaknya mainan favorit seseorang adalah hal yang remeh.
Sayangnya, hal itu juga tak selalu berakhir dengan baik jika pemilik barang tersebut adalah orang yang memiliki masalah mental seperti Mikey. Gara-gara sifat impulsifnya tersebut, geng pemuda tersebut selalu kena serentetan tragedi perang geng dan jatuhnya korban jiwa seperti Baji, Emma, Draken dan Izana.
Tidak hanya itu, sifat Mikey juga turut mempengaruhi kestabilan keamanan masyarakat di Jepang.
Hal itu bisa dilihat dari banyaknya kasus kriminal yang selalu disebabkan ulah Tokyo Manji dan Bonten di masa depan.
4. Akankah Takemichi menemukan solusi baru tentang masalah Mikey selama ini?
Seperti yang kita tahu, Takemichi selama ini mengandalkan Mikey yang biasanya akan mengeksekusi antagonis terkuat seperti Taiju atau Izana.
Masalahnya, Mikey yang sekarang adalah lawan utama Takemichi dan juga geng barunya. Melawan Kantou Manji secara langsung bisa dibilang sama seperti bunuh diri. Untungnya, Takemichi sekarang memiliki informasi penting tentang masalah Mikey dari Senju.
Yang tersisa sendiri adalah merumuskan solusi terbaik untuk menghentikan Mikey. Hal pertama, adalah membelikan mainan favorit Mikey. Meski terlihat konyol, hal ini mungkin berhasil mengingat dulu Mikey berhenti mengamuk setelah melihat jimat milik Baji.
Atau solusi yang logis adalah Senju harus jujur dan bertanggung jawab. Akan tetapi, resikonya adalah ia bisa jadi menjadi incaran Mikey dan mati seperti yang dilihat Takemichi dalam visi masa depannya.
Itulah pembahasan tentang asal muasal sifat impulsif gelap Mikey. Bagaimana pendapat kalian?
Silahkan tulis opini kalian di kolom komentar, yah!
Baca Juga: Inilah 6 Fakta Keisuke Baji, Martir dari Tokyo Revengers