6 Hal Menarik di Fairy Tail: 100 Years Quest Episode 4, Brandish?

Salah satu mantan anggota Spriggan ikut muncul

Brandish, mantan bawahan Zeref -  Fairy Tail: 100 Years Quest

Setelah berada di situasi terpuruk, tim Natsu akhirnya mulai bangkit kembali demi melawan Diabolos. Sementara itu, Touka akhirnya memperlihatkan sisi lain yang selama ini ia sembunyikan dari guild Fairy Tail.

Apa saja hal menarik yang terjadi pada episode kali ini?

Baca Juga: 5 Hal Seru di Fairy Tail: 100 Years Quest Episode 3, Duel Dua Guild!

1. Laxus menghentikan Jellal yang ingin menangkap Touka

Laxus menyelamatkan Touka - Fairy Tail: 100 Years QuestLaxus menyelamatkan Touka ( Dok. J.C.Staff / Fairy Tail: 100 Years Quest )

Di awal episode, Jellal akhirnya berhasil menemukan targetnya: Touka.

Awalnya, Touka masih mencoba bersikap baik. Namun, Jellal bersikukuh bahwa ia adalah targetnya dan membeberkan semua informasinya sebagai penyihir putih dari organisasi radikal, Rebellious.

Organisasi itu sendiri dikenal karena merupakan pelaku di balik sejumlah pencuiran sihir.

Namun saat Jellal hendak menangkap gadis itu, Laxus mencegahnya karena memang ia berkewajiban melindungi anggotanya.

Ia berkata bahwa meski Touka orang berbahaya, ia masih tetap bagian dari Fairy Tail.

2. Lucy bertemu kembali dengan Brandish

Brandish, mantan bawahan Zeref -  Fairy Tail: 100 Years QuestBrandish, mantan bawahan Zeref ( Dok. J.C.Staff / Fairy Tail: 100 Years Quest )

Di sisi lain, tim Natsu masih berkutat dengan krisis, di mana Erza, Wendy, dan Natsu ditangkap Diabolos. Sedangkan Lucy, Happy, dan Carla masih berjuang menyusul mereka dengan perahu dayung.

Tak disangka, mereka malah berjumpa dengan sosok yang tak asing bagi mereka, Brandish yang dulunya adalah salah satu dari 12 Spriggan, para bawahan Zeref.

Ia rupanya tak sengaja berpapasan dengan Lucy setelah memungut Gray yang kalah dalam pertarungan melawan Skullion.

Nah selama pertemuan tersebut, Brandish menjelaskan tentang apa yang terjadi pada 12 Spriggan seperti dirinya yang kini jadi pengembara demi mencari kunci Aquarius, Ajeel yang malah jadi raja Alvarez, serta Yajeel dan Jacob kini ikut membangun kembali kerajaan.

Dimaria yang dulunya haus pertarungan kini malah jadi pecinta damai dan memilih hidup sebagai petani. Sedangkan Invel dan Neinhart jadi tahanan karena merencanakan kudeta.

3. Tim Natsu memulai serangan balik

Natsu dan Wendy - Fairy Tail: 100 Years QuestNatsu dan Wendy ( Dok. J.C.Staff / Fairy Tail: 100 Years Quest )

Perjuangan Lucy rupanya tak berujung sia-sia.

Brandish masih menyempatkan diri membantu dengan membuat pulau kecil tepat di atas kapal Diabolos sehingga Natsu dan Wendy yang masih mual-mual akhirnya berhasil bergerak bebas.

Di sisi lain, Erza juga telah pulih dari efek hipnotis sehingga mampu bertarung lagi.

Mereka pun memulai serangan balik di mana Wendy melawan Skullion, sedangkan Erza dan Natsu masih menangani Kiria dan Madmole.

4. Terungkapnya sisi sebenarnya Touka

Touka dan entitas lain -  Fairy Tail: 100 Years QuestTouka dan entitas lain ( Dok. J.C.Staff / Fairy Tail: 100 Years Quest )

Setelah kejadian dengan Laxus, secara tak terduga Touka malah mendatangi Jellal sendiri.

Yah, rupanya Touka menunjukkan sisi tersembunyi, di mana dia memang mengakui semua tuduhan Jellal. Ia juga menjelaskan alasannya mendatangi Fairy Tail karena ia menganggap pusaran kekuatan sihir di sana sangat kuat sehingga harus dimurnikan.

Dan ia pun mencoba melakukannya pada Jellal dengan mencuri sihir pria tersebut.

Namun selama proses itu berlangsung, tiba-tiba Touka memberontak sendiri seolah ada satu entitas lain yang mencoba menghentikan sisi jahatnya.

Yah, Touka ternyata adalah gadis dengan dua entitas dalam tubuh yang sama.

5. Debut pedang pembasmi naga, Belserion!

Erza menunjukkan pedang pembunuh naga Belserion -  Fairy Tail: 100 Years QuestErza menunjukkan pedang pembunuh naga Belserion ( Dok. J.C.Staff / Fairy Tail: 100 Years Quest )

Kembali ke pertarungan tim Natsu vs Diabolos di mana Erza masih kesulitan menghadapi Kiria.

Meski ia kali ini bisa memberi perlawanan yang lebih baik, Erza tak bisa memberi serangan signifikan ke Kiria. Pertempuran itu bahkan sampai ke titik di mana pedang yang ia pakai malah patah akibat serangan Dragon Slayer perempuan tersebut.

Namun ternyata, Erza diam-diam telah mendapat sihir baru dari Wendy yang. Sebuah sihir peningkatan yang membuat senjatanya terlapisi sihir pembunuh naga.

Erza sendiri menamainya dengan nama belakang ibunya, Belserion.

6. Natsu berhasil menghajar Madmole

Natsu membakar Madmole - Fairy Tail: 100 Years QuestNatsu membakar Madmole( Dok. J.C.Staff / Fairy Tail: 100 Years Quest )

Situasi Natsu dan Wendy juga berjalan lebih baik karena sihir gadis cilik itu lebih cocok menghadapi sihir Corpse Dragon Slayer.

Karena sihirnya tak bisa dipakai dengan bebas lagi, Skullion pun sampai menyuruh Madmole untuk menyerang. Pada saat itulah, ia dan Natsu mengerah pukulan mereka secara bersamaan.

Natsu sempat kesakitan akibat kerasnya tangan Madmole. Namun rupanya, ia tak menyerah dan terus meningkatkan panas apinya hingga ke level yang tak bisa ditahan pengguna Armor Dragon Slayer tersebut.

Berkat itu, Natsu berhasil mengeluarkan jurus Fire Dragon King's Purgatory yang berhasil menghanguskan Madmole.

Itulah daftar hal menarik yang terjadi di Fairy Tail: 100 Years Quest.

Bagaimana pendapat kalian?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 5 Dragon Slayer Fairy Tail yang Memiliki Beberapa Elemen

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU