Ada Karakter Baru! Trailer Movie Jujutsu Kaisen 0 Telah Dirilis!
Untuk pertama kalinya karakter Rika diperkenalkan di sini
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah mendapat pengumuman resmi adaptasi movienya, akhirnya Jujutsu Kaisen 0 telah mendapatkan trailer pertamanya. Meskipun tidak banyak menampilkan adegan memukau, namun di sini kita akan mendapatkan gambaran sekilas tentang tema yang akan diusung dalam filmnya nanti.
Apa saja sih hal menarik yang terdapat dalam trailernya? Simak pembahasannya berikut ini!
Baca Juga: Penyihir Terkuat! 6 Fakta Menarik Gojo Satoru dari Jujutsu Kaisen
1. Menampilkan Gambaran Masa Lalu Yuuta
Di sini, setting film Jujutsu Kaisen nanti akan mengadaptasi prekuel manganya yaitu Jujutsu Kaisen 0: Jujutsu High.
Fokus ceritanya sendiri tidak akan berfokus ke trio kelas 1 seperti Yuji, Nobara dan Megumi, melainkan ke para murid kelas 2 terutama Okkutsu Yuta yang disebut-sebut sebagai murid terkuat di angkatannya dalam pertempurannya melawan sesosok kutukan yang mengambil wujud Geto, teman lama Gojo Satoru.
Videonya sendiri memperlihatkan pertemuan Yuta dan Orimoto Rika serta cincin yang melambangkan janji Yuta terhadap teman masa kecilnya tersebut. Dan untuk pertama kalinya, setelah hanya diperlihatkan sekilas di serialnya, akhirnya karakter Yuta sudah mulai disuarakan.
Filmnya sendiri akan dirilis pada tanggal 24 Desember 2021.
Baca Juga: Manga Jujutsu Kaisen Akan Kembali Lanjut Mulai Agustus
2. Daftar cast dan staff yang akan mengerjakan filmnya juga sudah dirilis
Tidak hanya menampilkan trailer, studio Mappa juga telah merilis daftar pengisi suara dan staf yang akan mengerjakan filmnya.
Pengisi suara yang akan mengisi berbagai karakter di antaranya adalah sebagai berikut: Megumi Ogata (Okkutsu Yuta), Mikako Komatsu (Maki Zenin), Koki Uchiyama (Inumaki Toge), Tomokazu Seki (Panda), Yuichi Nakamura (Gojo Satoru) dan Takahiro Sakurai (Geto Suguru).
Sedangkan staf yang akan mengerjakan filmnya nanti adalah Park Sunghu sebagai sutradara dan Yui Umemoto sebagai wakil sutradara. Hiroshi Seko sendiri akan menangani bagian skenario serta Tadashi Hiramatsu yang akan mengurus desain karakter.
3. Sekilas tentang sinopsis film Jujutsu Kaisen 0
Filmnya sendiri akan bercerita tentang seorang pemuda bernama Okkutsu Yuta yang dihantui oleh teman masa kecilnya, Rika yang meninggal saat kecelakaan. Hal itu disebabkan karena Yuta secara tidak sengaja mengikat jiwa Rika lantaran tak bisa menerima akan kematiannya tersebut.
Oleh karena itu, Gojo Satoru memungut Yuta dan memasukkannya ke sekolah jujutsu dengan harapan agar Yuta bisa mengendalikan Rika yang sudah menjadi kutukan. Di sinilah ia bertemu dengan para murid lain dan belajar tentang bahaya dari dunia kutukan.
Bisa dibilang jika serialnya berfokus pada Yuji dan Sukuna, Sang Raja Kutukan, filmnya justru akan mengambil sudut pandang karakter lain yang juga memiliki kutukan kuat yang disebut-sebut sebagai Ratunya Kutukan.
Di sini kita juga akan melihat alasan mengapa Yuta disebut-sebut jauh lebih kuat dari Yuji yang merupakan protagonis utamanya.
Bagaimana pendapat kalian mengenai trailer film Jujutsu Kaisen 0 ini? Adakah hal lain yang membuat kalian tertarik untuk menontonnya? Jangan lupa sampaikan di kolom komentar, yah!
Baca Juga: Anti Penyihir! Inilah 7 Fakta Menarik Fushiguro Toji Jujutsu Kaisen