Trailer Jujutsu Kaisen Muncul, Animenya Resmi Tayang Oktober 2020!
Akhirnya, adaptasi manga generasi baru Shonen Jump!
Jujutsu Kaisen adalah salah satu manga yang diterbitkan di majalah komik terpopuler Jepang, Weekly Shonen Jump.
Kini, trailer Jujutsu Kaisen sudah resmi tayang lho! Tidak hanya itu, adaptasi anime dari manga keren ini akan hadir di bulan Oktober 2020!
1. Trailernya resmi tayang!
Video trailer promosi pertama adaptasi anime Jujutsu Kaisen telah diunggah di channel YouTube resmi Toho Animation! Tidak hanya itu, tanggal tayang perdananya pun sudah resmi diumumkan oleh studio tersebut menjadi bulan Oktober tahun ini!
Untuk saat ini, stasiun televisi yang telah terkonfirmasi menayangkan anime ini adalah MBS dan TBS, sementara belum ada konfirmasi dari penyedia layanan lainnya dalam platform streaming online!
2. Serial populer Shonen Jump!
Manga karya Gege Akutami ini merupakan salah satu seri unggulan majalah Shueisha, Weekly Shonen Jump, yang pada saat ini telah terbit sebanyak lebih dari 4,5 juta kopi! Tidak hanya itu, iapun telah merayakan ulang tahun keduanya melalui sebuah tes karakter online di situs resmi Shonen Jump!
Dalam edisi Shonen Jump ke-25 tahun 2020, manga tersebut mendapatkan kesempatan untuk menghiasi sampul depan majalah yang satu ini, sekaligus dengan pengumuman anime yang terletak di bawah judulnya!
Baca Juga: Anak Inuyasha! Anime Yashahime Princess Half-Demon Tayang Tahun Ini!
3. Staf dan Visual Kuncinya!
Sunghoo Park (The God of High School) yang akan menyutradarai anime ini bersama studio animasi MAPPA. Hiroshi Seko (Attack on Titan: Lost Girls, Banana Fish, Vinland Saga) akan bertanggung jawab sebagai penulis dan pengawas skrip, lalu Tadashi Hiramatsu (Kare Kano, Yuri!!! on Ice, Parasyte -the maxim-) akan mengadaptasi desain Akutami untuk dianimasikan!
Dalam departemen pengisi suara sendiri, anime ini mengandalkan Junya Enoki sebagai Yuuji Itadori, Yūma Uchida sebagai Megumi Fushiguro, Asami Seto sebagai Nobara Kugisaki, dan sang Yuuichi Nakamura sebagai Satoru Gojō!
4. Masih ada lagi misteri di minggu depan!
Namun, pengumuman anime tersebut tidak hanya menjadi satu hal keren yang hadir dari Shonen Jump. Majalah tersebut masih menyimpan satu lagi kejutan untuk penggemar komik-komiknya, terutama bagi penggemar manga akting Act-Age!
Dalam edisi yang sama, penerbit tersebut juga memberitahukan bahwa akan ada kabar pengumuman proyek penting yang hadir kelak di tanggal 1 Juni untuk manga karya Tatsuya Matsuki and Shiro Usazaki ini!
Apa pendapatmu terhadap adaptasi anime Jujutsu Kaisen sendiri? Bagikan opinimu melalui kolom komentar di bawah ini, ya!
Baca Juga: Ikuti Rangkaian Tren Viral, Iklan Anime Khong Guan Pun Hadir!