Khawatir Aplikasi Zoom? Ini Langkah untuk Menghapus Akun Zoom!
Zoom tidak dilengkapi fitur enkripsi ketat
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Zoom merupakan aplikasi video conference yang kini ramai digunakan untuk bekerja dan belajar dari rumah. Namun, aplikasi Zoom sendiri dikritik karena rentan dibobol hacker. Berbagai kasus kebocoran keamanan terjadi dan semuanya berhubungan dengan Zoom.
Jika kamu pernah menggunakan Zoom dan pernah mengalami kasus serupa, mungkin sudah saatnya untuk mempertimbangkan aplikasi video conference lain dan juga mengamankan data-data pribadi kamu. Salah satu caranya adalah dengan menghapus akun Zoom.
1. Sistem keamanan Zoom
Menurut para pakar, aplikasi Zoom tidak dilengkapi enkripsi end-to-end terstandarisasi, dimana informasi yang keluar-masuk hanya bisa diakses oleh pengirim dan penerima. Akibatnya, informasi bisa dibajak ditengah jalan, termasuk data-data pribadi seperti alamat email dan password.
Selain itu, Zoom juga rentan terhadap aksi Zoombombing, dimana pihak ketiga masuk ke dalam sesi dan membuat kekacauan dengan menayangkan pornografi dan ujaran kebencian.
Baca Juga: Pakai Zoom dan Robot, Universitas Jepang Ini Adakan Wisuda Remote!
2. Menghapus akun Zoom
Untuk menghapus akun Zoom kamu, caranya cukup mudah. Pertama, masuk ke situs Zoom di https://zoom.us/ dan login ke akun Zoom.
Setelah login, pilih menu Account Management, lalu pilih Account Profile. Setelah itu, pilih opsi Terminate My Account.
Kamu akan mendapatkan pesan peringatan. Tekan tombol Yes untuk menghapus akun Zoom kamu.
3. Akun Zoom berhasil dihapus
Jika cara di atas sudah diikuti dengan benar, maka akan muncul pesan bahwa akun Zoom kamu sudah dihapus.
Setelah ini, pastikan kamu juga mengamankan akun media sosial dan website kamu dengan mengganti password serta menyiapkan verifikasi melalui ponsel. Jaga informasi pribadi kamu di internet agar tidak disalah gunakan hacker!
Baca Juga: Google Hargai Pejuang COVID-19 di Doodle Thank You Coronavirus Helpers