Samsung Konfirmasikan Galaxy Win, Inikah Galaxy S III Dengan Fitur Dual-SIM?

Hari ini Samsung mengkonfirmasikan Galaxy Win, Android baru dengan layar 4.7-inchi dan prosesor quad-core 1.2 GHz. Meskipun mendengarnya sekilas kok sama seperti Samsung Galaxy SIII, namun jelas Win ini diposisikan di kelas mid-range.

Samsung Konfirmasikan Galaxy Win, Inikah Galaxy S III Dengan Fitur Dual-SIM?

Samsung Konfirmasikan Galaxy Win, Inikah Galaxy S III Dengan Fitur Dual-SIM?

Hari ini Samsung mengkonfirmasikan Galaxy Win, Android baru dengan layar 4.7-inchi dan prosesor quad-core 1.2 GHz. Meskipun mendengarnya sekilas kok sama seperti Samsung Galaxy SIII, namun jelas Win ini diposisikan di kelas mid-range, karena resolusinya hanya WVGA atau 480 x x800-pixel, kamera utama 5-megapixel dan baterai Li-ion 2,000-mAH.

Awalnya Samsung GT-I8552 Galaxy Win ini muncul secara tidak resmi, dan kemudian dikonfirmasikan melalui website Samsung China yang bisa kamu buka di sini. Galaxy ini datang dengan internal storage 8GB, meskipun opsi tersebut akan bervariasi bergantung dimana pasar yang akan dituju. Kemudian ada 1GB RAM, serta slot microSD yang mendukung kartu hingga 32GB.

Samsung Konfirmasikan Galaxy Win, Inikah Galaxy S III Dengan Fitur Dual-SIM?

Selain itu Galaxy Win juga memiliki dukungan dual-SIM dan mampu merekam video dengan kualitas 720p (15 bingkai per detiknya), sekaligus memutar file media dengan resolusi yang sama, dengan frame yang lebih baik, mencapai 30 fps. Di sisi depannya, selain layar dengan material TFT biasa dan kerapatan pixel 199ppi, kamu juga bisa temukan kamera VGA tambahan.

Apa yang melegakan, Galaxy Win langsung menjalankan Android 4.1 Jelly Bean, dan muncul dengan dua pilihan warna Ceramic White dan Titan Grey. Belum dipastikan kapan Galaxy dengan dimensi 133.3 x 70.7 x 9.65mm dan berat 143.9-gram ini bakal diluncurkan secara global dan berapa harganya. Dan meskipun quad-core, jangan terlalu berharap kinerjanya setara Galaxy S III, karena prosesor yang digunakannya dari tipe jadul ARM Cortex-A5.

Samsung Konfirmasikan Galaxy Win, Inikah Galaxy S III Dengan Fitur Dual-SIM?

Spesifikasi:

- Display: 4.7″ 480 x 800

- CPU: 1.2 GHz Quad-Core Qualcomm Snapdragon ™ 200 (dulu dikenal sebagai Snapdragon S4 Play MSM8225Q)

- GPU: Adreno 203

- RAM: 1 GB

- Camera: 5MP rear, VGA front.

- Battery: 2000-mAh

- OS: Android 4.1.2 Jelly Bean

- Connectivity: Bluetooth 3.0, 3G (HSDPA 21 Mbps, HSUPA 5.76Mbps), Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, GPS

[cb type="company"]Samsung Electronics[/cb]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU