Galaxy Note 4 Dijual Rp. 4 Saja, dan Ini Hanya Terjadi di Indonesia!!
Bahkan di negara asalnya saja, sudah dijual dengan harga 2,7 juta kali lebih mahal!!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Apple mungkin bisa sesumbar jika iPhone 6 dan 6 Plus mereka laku jutaan unit. Namun banyak analis memprediksi, Samsung Galaxy Note 4 bisa dengan mudah mengunggulinya ketika phablet ini mulai dijual akhir Oktober 2014 mendatang. Bagi kalian yang ketinggalan seperti apa rupa Android baru Samsung ini, bisa membaca artikel kami sebelumnya di sini: Galaxy Note 4 Memang Terlihat Seperti Galaxy S5 yang Membesar dan di sini: Samsung Membuktikan, Yang Berada di Pinggiran Belum Tentu Tidak Berpengaruh.
Samsung memang baru menjualny akhir Oktober nanti. Namun mulai pertengahan September, sudah banyak yang membuka layanan pre-order phablet tersebut. Seperti di Inggris Raya, Galaxy Note 4 ditawarkan dengan harga ₤575, atau sekitar Rp. 11 jutaan, dan dipastikan meluncur 13 Oktober nanti. Sedangkan di China, harganya juga tidak terpaut jauh, 5,199 RMB, atau sekitar Rp. 10,5 jutaam (biasanya harha di Eropa memang lebih mahal).
Di wilayah Amerika, beberapa operator yang sudah membula layanan memesan awal mematok Galaxy Note 4 dengan harga di kisaran Rp. 10 jutaan. Seperti AT&T dengan harga full tanpa kotrak sebesar $825.99, atau sekitar Rp. 10,5 juta (dan tersedia setelah tanggal 17 Oktober). Kemudian operator T-Mobile menawarkannya dengan harga total $749.76, atau sekitar Rp. 9,2 jutaan, serta baru tersedia setelah tanggal 17 Oktober. Dan terakhir Verizon, hanya menawarkannya dengan harga $299.99 plus ikatan kontrak dua tahun.
Sementara itu di Indonesia meskipun belum ada tanggal pasti kapan Galaxy Note 4 bakal mulai dijual, namun hype untuk menyambutnya sudah begitu besar. Yang pasti, Indonesia bakal masuk menjadi salah satu dari 140 negara yang mendapatkan phablet ini akhir Oktober 2014 mendatang. Harganya juga belum jelas berapa, namun sebelumnya retail Erafone sempat membocorkan jika Galaxy Note 4 ini bakal dijual dengan harga yang cukup menguras kantong, yaitu Rp. 9,5 juta (kami tidak yakin ini harga yang sebenarnya, karena dimana-mana Galaxy Note 4 ditawarkan di atas Rp. 10 jutaan).
Namun jangan berkecil hati, seperti yang kami tuliskan sebelumnya (Promosi Gadget 10.000an Bikin Vendor Smartphone Untung Besar!!), kalian yang beruntung bisa mendapatkan Galaxy Note 4 dengan harga Rp. 10,000 saja melalui Blibli.com, atau bahkan yang paling ekstrim, hanya Rp. 4 saja untuk menebusnya, seperti promo terbaru dari Bhineka.com. Toh meskipun tetap dijual dengan harga Rp. 9.5 juta, Galaxy Note 4 ini tetap lebih murah dari Apple iPhone 6.
Kemudian berdasarkan informasi dari Ditjen Postel Indonesia, Samsung Galaxy Note 4 telah lulus pengujian perangkat-perangkat telekomunikasi di Direktorat Jenderal Pos & Telekomunikasi pada tanggal 24 September 2014 yang lalu. Dan mungkin kalian akan kembali kecewa, karena yang dipastikan masuk Indonesia adalah varian SM-N910H, atau versi Galaxy Note 4 dengan chupset Exynos. Walaupun dari beberapa pengujian sebelumnya (Galaxy Note 4 Diluncurkan 3 September, Kini Dengan Layar Melengkung dan Kamera Buatan Sony) chipset Exynos Samsung diklaim lebih kencang dari Snapdragon 805 dalam varian Galaxy Note 4 lainnya, namun pengalaman penulis menggunakan Galaxy S5 atau Galaxy Note 3, versi Snapdragon tetap saja lebih irit dan lebih adem. Sisi baiknya, Samsung Exynos 5 Octa 5433 dalam Galaxy Note 4 ini sudah mendukung koneksi LTE, walaupun teknologi LTE-nya juga masih kalah dibandingkan versi Snapdragon.
Sejauh ini, Galaxy Note 4 sudah dijual di Korea Selatan pada 26 September 2014 kemarin. Samsung menyediakan varian Snapdragon 805 untuk negara asalnya, dengan harga 957,000 Won Korea, atau sekitar Rp. 11 jutaan. Dan karena sudah dijual beberapa hari lalu, sudah banyak video unboxing Galaxy Note 4 beredar di dumay, seperti video unboxing resmi dari Samsung di bawah ini, untuk kalian yang penasaran ada apa saja dalam paket penjualannya. Selain adapter, di dalam box-nya ada kabel USB micro biasa (tidak lagi USB 3.0), smartphone itu sendiri, baterai, earphone, tambahan earphone tip, dan juga cadangan S Pen tip.
[youtube id="KJpq2q7EE4E"]