Playstation Mobile Developer Portal Sudah Dibuka, Siap Menampung Para Developer Independen

Hari ini, Sony resmi membuka Playstation Mobile Developer Portal, yang artinya terbukanya pintu bagi para developer independen untuk mempublikasikan game atau aplikasinya di Playstation Mobile.

Playstation Mobile Developer Portal Sudah Dibuka, Siap Menampung Para Developer Independen

Playstation Mobile Developer Portal Sudah Dibuka, Siap Menampung Para Developer Independen

Satu lagi pilihan bagi kamu yang ingin terjun ke dunia pengembangan game. Hari ini, Sony mengkonfirmasikan bahwa mereka sudah membuka Playstation Mobile Developer Portal, yang artinya mereka sudah siap untuk menerima game-game dari developer independen untuk dipasarkan di Playstation Mobile. Game-game yang di-submit di developer portal ini nantinya bisa dipublikasikan untuk produk-produk Sony, seperti PS Vita dan smartphone Sony yang memiliki sertifikasi Playstation.

Untuk mulai mengembangkan game untuk Playstation Mobile ini, developer harus mendaftarkan diri terlebih dahulu ke website resminya. Setelah mendaftar, developer diharuskan membayar US $99 untuk mendapatkan SDK-nya. Dengan dibukanya Developer Portal ini, Sony berharap bisa mempermudah developer untuk mempublikasikan game-nya di Playstation Mobile. Bukan hanya game, para developer tersebut juga bisa mengembangkan aplikasi-aplikasi yang nantinya juga akan dipasarkan lewat portal.

Sony terlihat tampak sangat siap dengan pembukaan ini. Hal tersebut dapat dilihat dari dukungan yang mereka berikan di website tersebut, mulai dari penjelasan alur bagi seorang developer untuk memulai mengembangkan game untuk Playstation Mobile, hingga bagaimana Sony menentukan harga saat game tersebut dirilis. Namun sayang, portal ini masih belum dibuka untuk developer asal Indonesia. Untuk sementara, Sony baru membuka portal ini untuk sembilan negara saja, meliputi Jepang, US, Kanada, Inggris, Prancis, Jerman, Italia, Spanyol dan Australia. Kabarnya, dalam waktu dekat Sony akan menambah dua negara lagi ke dalam list ini, meliputi Hong Kong dan Taiwan.

[Sumber Playstation Blog]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU