Mainan Ini Membocorkan Bentuk Baru Dinozord Ranger Merah!
Dinozord Power Rangers 2017 belum ditampilkan utuh. Namun foto mainan ini sudah membocorkan bentuk baru Dinozord Ranger Merah! Seperti apa?
Dinozord Power Rangers 2017 belum ditampilkan utuh. Namun foto mainan ini sudah membocorkan bentuk baru Dinozord Ranger Merah! Seperti apa?
Bentuk Dinozord milik para Rangers memang baru ditampilkan sepotong-sepotong. Dinozord Ranger Merah terutama, seperti kamu lihat di atas, bahkan kurang jelas menunjukkan bagian apa.
Preview resmi soal para Dinozord mungkin memang belum dirilis. Tapi bocorannya malah sudah beredar duluan dari mainan Dinozord Ranger Merah. Ini bukan mainan kualitas tinggi, jadi detailnya mungkin terasa seadanya. Tetap saja seharusnya fan Power Rangers dapat mengenali seperti apa bentuk kendaraan Ranger pemimpin di filmnya ini.
Mainan Dinozord Ranger Merah ini membuktikan kalau Power Rangers 2017 tidak akan memiliki kesamaan nama saja dengan Mighty Morphin Power Rangers. Para Ranger juga akan memperoleh Dinozord sesuai dengan seri pertamanya itu.
Jason sebagai Ranger Merah telah dikonfirmasi akan menaiki Tyrannosaurus. Artinya Ranger Biru akan menaiki Triceratops, Pink akan menaiki Pterodactyl, Hitam akan menaiki Mastodon, dan Kuning menaiki Sabretooth. Untuk bentuk klasik dari Dinozord, lengkap dengan Megazord, kamu bisa melihat dari mainan klasik ini.
Dinozord klasik yang masih membuat kolektor ngiler sampai hari ini.[/caption]
[read_more id="275608"]
Seperti pakaian para Ranger, Dinozord pun mengalami sentuhan visual untuk terlihat lebih futuristis. Bandingkan saja desain Dinozord Tyrannosaurus klasik di gambar di atas dengan Dinozord baru di gambar sebelumnya. Tapi masih tanda tanya apakah meriam di punggung Dinozord baru itu memang ada atau hanya tambahan untuk membuat mainannya lebih keren.
Keterangan resmi untuk mainan ini juga mencantumkan detail menarik.
MOVIE T-REX BATTLE ZORD
Red Ranger's titanic assault vehicle. Featuring missile-firing action, explosive sounds and 2" Red Ranger mini figure. Connect with other Zords to form the towering Megazord!
Tak hanya bisa menembakkan misil dan menimbulkan bunyi-bunyian mainan ini juga dapat digabung dengan Zord lain. Kalau kamu fan Power Rangers atau mainan seperti ini sih jelas kamu harus menabung. Tidak cukup punya satu saja, kamu harus membeli Dinozord lain demi menciptakan Megazord raksasa. Rasanya ini bisa menjadi daya tarik tersendiri baik bagi anak maupun kolektor dewasa.
Karena sekarang bentuk penuh Dinozordnya telah dipamerkan, fan Power Rangers tinggal menanti penampilan Zord milik Ranger lain. Terutama dalam bentuk trailer, karena teaser sebelumnya justru lebih menyorot kehidupan sulit para Ranger ketimbang aksi mereka dalam kostum dan Zord.
Power Rangers 2017 akan dirilis 24 Maret 2017. Di pasar Amerika, film ini masih akan merasakan persaingan dari Logan, film lanjutan Wolverine yang rilis duluan tanggal 3 Maret. Setidaknya Power Rangers ditargetkan sebagai film semua umur, sementara Logan sudah disajikan di berbagai media promo sebagai film dewasa.
Sumber: Comicbook.com