Komikus Indonesia Alex Irzaqi akan Debut di Jepang!

Akan membuat manga adaptasi naskah karya Toshiaki Yamada

Komikus Indonesia Alex Irzaqi akan Debut di Jepang!

Komik Indonesia semakin membanggakan saja karena sudah berhasil menembus pasar internasional. Berbagai judul komik Indonesia diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa dan tayang di berbagai negara.

Alex Irzaqi menjadi salah satu nama komikus yang bakal go international karena sebentar lagi komiknya akan terbit di Jepang!

1. Alex Irzaqi, "pendekar sakti" dari Padepokan Ragasukma

Komikus Indonesia Alex Irzaqi akan Debut di Jepang!Berbagai Sumber

Alex Irzaqi merupakan seorang ilustrator freelance dan salah satu komikus terkenal asal Indonesia. Spesialisasi karyanya adalah komik aksi dan silat. Ia merupakan salah satu anggota Padepokan Ragasukma, kumpulan komikus dan kreator yang memiliki minat pada komik silat bernuansa Indonesia.

Berbagai komik telah dirilis oleh Alex Irzaqi. Di antaranya adalah Dharpamutra Winehsuka, Raibarong, Madasastra, Timun, dan masih banyak lagi. Bersama anggota Padepokan Ragasukma lain Sweta Kartika, ia dan Alex juga pernah memproduksi komik prekuel dari film Pendekar Tongkat Emas.

Baca Juga: Review Angel Sign: Lampaui Batasan Bahasa Lewat Antologi Film Bisu

2. Alex Irzaqi menjadi komikus MasterClass di Silent Manga Audition

Komikus Indonesia Alex Irzaqi akan Debut di Jepang!Dok. Coamix/Zenon

Alex Irzaqi sendiri merupakan salah satu komikus Indonesia yang senantiasa berpartisipasi dalam kompetisi Silent Manga Audition. Malahan, pengalaman pertamanya di kompetisi SMA langsung membuat gempar! Excuse Me jadi komik Alex yang diikutkan di kompetisi SMA 1. Kerennya, Alex langsung menyabet juara pertama di kompetisi SMA perdana inI!

Atas prestasinya, Alex Irzaqi menjadi anggota MasterClass, kumpulan komikus pemenang Silent Manga Audition. Berbagai komik Alex yang rilis di bawah bendera MasterClass adalah BA!, BATTLE OF KUMAMOTO, Ken yori mo tsuyoshi, dan JUMBO JUMPER. Ia juga merilis komik one shot Just my another lucky day in Kumamoto dan Hujan Rindu di bawah naungan Silent Manga Audition.

3. Kolaborasi dengan Toshiaki Yamada di manga Reformer

Komikus Indonesia Alex Irzaqi akan Debut di Jepang!Dok. Coamix/Zenon

Kini, Alex Irzaqi akan memulai debutnya di Jepang lewat manga berjudul Reformer. Manga ini diadaptasi dari name/naskah yang dibuat oleh Toshiaki Yamada. Beliau merupakan pencipta manga The Tactician of Wind -Kuroda Kanbei.

Reformer akan tayang gratis di website Web Comic Zenon mulai tanggal 13 Desember 2019. Selamat dan sukses untuk Alex Irzaqi atas debutnya di Jepang!

Baca Juga: Tidak Hanya Manga, Kamu Bisa Baca Komik Online di 6 Platform Ini!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU