Rekomendasi: Sampana, Komik Aksi Terbaik 2017 di CIAYO Comics!
Menawarkan unsur-unsur lokal, pertarungan silat yang mengalir seru, dan visual yang keren, tak heran Sampana jadi komik aksi terbaik 2017 di CIAYO Comics!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Menawarkan unsur-unsur lokal, pertarungan silat yang mengalir seru, dan visual yang keren, tak heran Sampana jadi komik aksi terbaik 2017 di CIAYO Comics!
Sinopsis
Iblis kegelapan RAKTAMOKSA kembali dari tidurnya selama 100 tahun yang terkunci di kawah gunung api Moksa, kembalinya kegelapan menyelimuti Karyadwipa tidak bisa dibiarkan.
[duniaku_baca_juga]
“BANAS” pemuda dari desa Watujajar terpilih sebagai penerus Keris Legendaris yang mampu mengalahkan Raktamoksa di masa Jayanya, keris yang di tempa selama 9 purnama menjadi salah satu kunci untuk mengurung Iblis Abadi itu kembali, Keris itu adalah ”KERIS KYAI JAGAD SEMPANA”
Komik Aksi Terbaik 2017 di CIAYO Comics!
Mungkin kamu sudah dengar kalau Jumat, 15 Desember 2017 kemarin CIAYO Comics mengadakan CIAYO Comics Club. Itu adalah acara perayaan ultah CIAYO Comics, yang sudah satu tahun.
Tidak hanya kumpul-kumpul, ada sejumlah kegiatan menarik di sana. Salah satunya adalah pengumuman komik terbaik 2017 dari deretan komik yang dipajang di CIAYO Comics.
[read_more id="344288"]
Action bisa dibilang adalah salah satu genre paling penuh dan ketat tahun ini. Judul seperti Fourger, Vandaria Saga: Red Deimos, dan Sampana ini bersaing untuk memperbutkan gelar yang terbaik.
Dari semua nominasi, Sampana akhirnya terpilih menjadi komik aksi terbaik 2017 di CIAYO Comics!
Image credits: CIAYO Blog[/caption]
Kekuatan Utama Cerita Ini
Pada dasarnya, Sampana adalah komik silat. Adu jotos seru sering menjadi sorotan utama setiap bab komik ini.
Visual dari komik karya Akhmad Fadly (penulis naskah) dan Eryono (artist) ini benar-benar memikat. Setiap aksi yang terjadi berjalan dengan mulus dan heboh. Setiap terjadi pertarungan, dijamin kamu akan terpikat dari awal hingga akhir menyaksikan duelnya.
[read_more id="327541"]
Dari segi cerita dan karakter, Sampana mungkin masih mengandalkan trope dan klise klasik dalam bercerita. Untungnya setiap trope yang digunakan ini disajikan dengan oke, hingga justru meningkatkan kenyamanan membaca.
Oh, dan kalau kamu tipe garis keras komik Indonesia harus memiliki kearifan lokal dan budaya Indonesia, komik yang satu ini juga memiliki unsur tersebut dengan sangat kental.
Satu lagi sisi positif dari komik ini? Season 1-nya sudah selesai. Kamu bisa menikmati aksi yang tersaji dari awal hingga penutup musim, tanpa perlu menunggu gregetan setiap pekan seperti yang dialami penulis.
Terus Dibacanya di Mana?
Ya... ya sudah tentu komik ini bisa dibaca di CIAYO Comics. Sudah begitu, dijamin kamu bisa menikmati kisah ini dengan gratis.
Kamu bisa mengunduh aplikasi CIAYO Comics lewat tautan di bawah ini.
Tidak mau mengunduh aplikasinya? Kamu juga bisa membaca di browser kamu kok. Tautannya ada di bawah ini.
Link Baca: Sampana - CIAYO Comics
Penasaran? Baca komik ini dan rasakan sendiri kedahsyatannya!