Bantu Mr. Bond dan Mr. Jones Membasmi Makhluk Asing di Cowboys & Aliens
Film Cowboys & Aliens mungkin masih lama masuk ke Indonesia, namun bukan berarti kita tidak bisa menikmati aksi mereka dalam wujud yang lain. Inilah versi game ofisial Cowboys & Aliens...
[/caption]
Salah satu film yang bakal rilis di bulan Juli ini adalah Cowboys & Aliens. Film yang dibintangi Daniel Craig, Harrison Ford, dan Olivia Wilde tersebut bakal rilis 29 Juli 2011 mendatang, dan diadaptasi dari graphic novel dengan judul yang sama karya Scott Mitchell Rosenberg, serta sudah terbuit sejak 2006 lalu. Berharap bisa melihat aksi duet baru James Bond dan Indiana Jones dalam game tersebut sepertinya terlalu muluk ya, karena kepastian rilis di Indonsia juga tidak ada.
Solusinya, kamu masih bisa kok membidik para Alien dengan setting liarnya dunia wild west, melalui versi gamenya. Dan memang untuk konsol serta handheld, sejauh ini masih belum ada kabar versi gamenya. Lain untuk kelas mobile, karena salah satu developer game mobile papan atas dunia Gameloft, sudah menyediakan satu game ofisial Cowboys & Aliens, serta sudah bisa kamu mainkan mulai sekarang.
Versi graphic novel-nya menjadi top-selling di Amerika ketika pertama kali diluncurkan, hingga akhirnya di adaptasi ke film. Dan kamu yang pernah membaca novelnya, pasti juga sudah tahu banyak cerita gamenya ini.
Cerita
Pada tahun 1873, Zeke Jackson diserang oleh kaum Indian Apache. Namun sewaktu bertempur, mereka menyaksikan pesawat alien yang mendarat darurat. Dipimpin oleh Komandan Rado Dar, alien-alien ini mulai membunuh beberapa bangsa Indian, walaupun Zeke akhirnya berhasil selamat. Zeke dan bangsa Indian Apache bersatu untuk memerangi alien, dan mencoba bertahan hidup dari serangan mereka. Trailer filmnya di sini.
Gameplay
Kamu beraksi sebagai Zeke, dan sama seperti game koboi kebanyakan, kamu akan memegang senjata dan menembak musuhmu dengan menggunakan bermacam-macam senapan, dari shotgun sampai space rifle dan senjata laser.
Di dalam game ini, Zeke juga harus menyelamatkan beberapa sandera untuk mendapatkan hadiah spesial.
Zeke harus bisa mengemudikan berbagai kendaraan untuk menyerang aliennya, seperti kuda, banteng dan motor ruang angkasa.
Melompat dan berayunlah di antara hambatan dengan tali pecut kamu. Zeke juga dapat memanjat bangunan dan turun ke bawah untuk bertempur dan mendapatkan item.
Kamu akan merasakan banyak tempat yang benar-benar mirip dengan atmosfir novelnya, melalui 10 level dan 4 tempat seperti Indian Canyon, Silver City, Train dan Spaceship.
Hal yang paling menarik adalah ada toko item di dalam game, di mana kamu bisa membeli health dan meng-upgrade senjata. Untungnya ada fitur ini, jadi bisa lebih kuat setiap levelnya dalam membasmi alien dan Indian yang bandel.
Untuk mendapatkan game ini, langsung saja arahkan browser PC-mu ke situs resmi Gameloft Indonesia, atau jika melalui browser HP, kamu bisa masuk ke www.gameloft.com. Pastikan saja pulsamu cukup untuk bisa membeli dan memainkannya. Cowboys & Aliens ini mendukung sebagian besar ponsel dengan fitur Java serta Symbian. Dan untuk saat ini sepertinya belum ada versi Android dan iOS-nya.