8 Buah Iblis Terkuat di Dunia One Piece (Part 1)
Buah Iblis adalah buah misterius yang memberikan pemakannya kekuatan super! Apa saja buah Iblis yang memiliki kekuatan penghancur terbesar? Berikut 8 buah Iblis terkuat dalam dunia One Piece!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
[read_more id="214747"]
Buah Iblis, adalah buah misterius dalam serial One Piece yang asal mulanya masih menjadi suatu misteri. Namun, yang kita ketahui sejauh ini adalah pemakan buah ini dapat memiliki kekuatan penghancur yang sangat dahsyat bahkan dapat menghancurkan satu kota. Berikut 8 buah Iblis terkuat bagian pertama!
[clearboth]
[page_break no="1" title="Nikyu Nikyu no Mi (Bartholomew Kuma)"]
[read_more id="188994"]
Buah yang berarti tapak hewan ini memiliki kekuatan yang berlawanan dengan namanya yang imut dan terdengar tidak berbahaya. Buah ini memberikan pemakannya kekuatan untuk menepis segala macam serangan bahkan melempar siapapun yang disentuh dalam kecepatan tinggi kemanapun yang dia inginkan. Kekuatan ini sempat memisahkan kru Topi Jerami dan membuat mereka berpisah selama 2 tahun. Kuma juga dapat ‘mendorong’ gelombang udara untuk menyerang musuhnya seperti yang dia gunakan saat menyerang Oars Jr. Tidak hanya menepis serangan, bahkan Kuma dapat ‘mengambil’ rasa sakit seseorang dan memberikannya kepada orang lain seperti yang dia lakukan di Thriller Bark. Kekurangan dari buah ini adalah mewajibkan penggunanya untuk selalu menggunakan sarung tangan untuk menghindari serangan yang tidak diinginkan.
[page_break no="2" title="Hito Hito no Mi Model : Daibutsu (Admiral Sengoku)"]
Masih sedikit yang diketahui tentang buah ini karena kemunculannya yang belom banyak dilihat. Namun, kekuatan penghancur dari buah ini tidak diragukan lagi. Sengoku bahkan dapat menghancurkan tempat eksekusi Ace dengan mudahnya dan menembus pertahanan Mr. 3 yang dikatakan lebih kuat dari besi. Buah ini membuat pemakannya menjadi raksasa yang berpenampilan seperti Budha dan mengeluarkan serangan yang serupa dengan gelombang udara Kuma. Serangan gelombang Sengoku setara dengan kekuatan penghancur dari buah Yami Yami no Mi yang dimakan oleh Teach, kekuatan penghancur buah ini berarti tidak diragukan lagi.
[page_break no="3" title="Mera Mera no Mi (Ace dan Sabo)"]
[read_more id="213063"]
Satu satunya buah yang muncul sebanyak dua kali dalam serial One Piece sejauh ini. Seperti buah Logia lainnya, buah ini dapat membuat pemakannya menghasilkan elemen sesuai buah yang mereka makan, bahkan dapat merubah tubuh pemakannya menjadi elemen tersebut. Kekuatan penghancur buah ini dapat dengan mudah meratakan beberapa kapal bawahan Crocodile sekaligus, seperti yang Ace tunjukan saat berada di pertemuannya dengan Luffy. Seperti yang dilihat saat pertarungannya dengan Teach, Ace dapat mengimbangi kekuatan buah Yami Yami no Mi dan bahkan hampir dapat mengalahkan Teach. Salah satu jurus terkuat dari buah ini adalah Dai Enkai : Entei, dimana Ace mengeluarkan bola api raksasa yang berkemampuan untuk menghancurkan satu pulau. Setelah kematian Ace, Sabo lalu memakan buah ini. Sabo, yang merupakan anak didik dari Dragon juga mempunyai jurus andalannya sendiri berbeda dengan Ace. Seperti apa kekuatan Sabo setelah memakan buah Iblis ini? Mungkin kita akan melihat lebih lengkap di masa depan.
[page_break no="4" title="Pika Pika no Mi (Admiral Kizaru)"]
Buah tipe Logia ini dapat memberikan kekuatan pemakannya untuk berubah, mengendalikan, bahkan bergerak seperti cahaya. Walaupun kekurangannya adalah hanya dapat menyerang dalam satu arah, Kizaru dapat tetap menggunakan kekuatan buah ini secara maksimal. Serangan utama dari Kizaru adalah menggunakan kecepatan cahaya untuk menyerang musuhnya, hal ini membuat musuh tidak dapat menghindar dari serangannya. Kizaru juga dapat berubah menjadi cahaya sehingga serangan musuh tidak dapat melukai tubuhnya. Kizaru juga dapat mengeluarkan serangan laser yang bahkan dapat melukai pemakan buah Iblis sekalipun.
Buah Iblis memang memiliki keunikan masing masing dan kekuatan penghancur yang memang dahsyat! Apakah buah Iblis favoritmu belum termasuk dalam daftar? Jangan kecewa dulu, karena masih akan ada kelanjutan dari daftar 8 Buah Iblis terkuat ini loh! Nantikan yah!