Fans Dragon Ball Minta NASA Untuk Ganti Nama Planet Kepler 22b Menjadi Namek!

Fans Dragon Ball membuat petisi kepada NASA untuk mengganti nama planet Kepler 22b menjadi planet Namek! Tertarik untuk menandatangani petisi ini?

Fans Dragon Ball Minta NASA Untuk Ganti Nama Planet Kepler 22b Menjadi Namek!

namek thumbsFans Dragon Ball membuat petisi kepada NASA untuk mengganti nama planet Kepler 22b menjadi planet Namek! Tertarik untuk menandatangani petisi ini?

[read_more id="228585"]

Pada tanggal 5 Desember 2011 lalu, teleskop luar angkasa Kepler milik nasa mengkonfirmasikan keberadaan dari sebuah planet baru. Karena planet tersebut mengorbit pada bintang Kepler-22, ilmuwan pun menamakannya Kepler-22b. Penamaan “Kepler” ini sendiri diberikan sebagai penghormatan kepada astronomer Johannes Kepler. Akan tetapi, sepertinya penamaan ini dirasa kurang cocok –setidaknya itulah yang dirasakan oleh Lou Earley. Oleh karena itu, dia meminta kepada NASA untuk mengganti nama Kepler-22b menjadi Namek!

namek landscape[read_more id="232876"]

Bagi kamu yang tidak tahu, Namek adalah sebuah planet tempat tinggal para bangsa Namek seperti Piccolo dan Dende dalam serial Dragon Ball. Dalam Dragon Ball Z sendiri, planet ini disebut-sebut sebagai asal dari Dragon Ball yang berada di bumi. Meskipun begitu, tampaknya pada Dragon Ball Super, namek petisi“Sebagai fans Dragon Ball, Z/GT/Super, Planet Namek telah menjadi ikon sepanjang cerita serial anime/manga yang diciptakan oleh Akira Toriyama (dianimasikan oleh Toei Animation). Aku membuat petisi ini untuk memberikan Kepler 22b sebuah nama ofisial, yang mana merupakan sebuah planet yang kaya. Kedua planet ini juga mirip. Aku meminta untuk mengganti nama Kepler 22b menjadi “Namek”.”

Sampai saat tulisan ini dibuat sendiri petisi ini telah mencapai 72.019 pendukung hanya dalam kurun waktu kurang lebih 72 jam! Butuh 2.981 pendukung lagi agar petisi ini mencapai tujuan: 75.000. Komentar para pendukung petisi ini pun cukup menggelitik:

“Inilah alasan kenapa aku menandatangani (petisi) ini: Goku berubah menjadi Super Saiyan di planet Namek, aku ingin pergi ke sana dan mencoba hal yang sama! All hail King Goku!!”

“Untuk menunjukan bahwa Frieza tidak menghancurkan Planet Namek #Konspirasi”

“Aku menandatangani ini karena kita tidak boleh melupakan apa yang Frieza lakukan dan hal ini akan menjadi sebuah penghormatan bagi para bangsa Namek”

“Kita perlu satu set backup Dragon Ball.”

“OVER 9000 SIGNATURES!!”

Tertarik untuk ikut menandatangani petisi ini? Kamu bisa mengunjungi alamat change.org ini.

Sumber: Change.org

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU