Lirik Lagu Indonesia Pusaka, Karya Ismail Marzuki

Lagu wajib nasional, gambaran rasa cinta Tanah Air.

Kuta Beach

"Indonesia Pusaka" merupakan salah satu lagu wajib nasional karya Ismail Marzuki. Lirik yang terkandung dalam lagu ini bukanlah sebatas kata-kata biasa, lebih dari itu mengandung makna betapa bangganya rakyat terhadap Indonesia.

Berikut ini adalah lirik dan makna lagu "Indonesia Pusaka" karya Ismail Marzuki. Disimak, ya!

1. Pencipta lagu "Indonesia Pusaka"

Ismail Marzukidok. wikimedia/ Ismail Marzuki

Lagu "Indonesia Pusaka" diciptakan oleh Ismail Marzuki, seorang komponis lagu di zaman kemerdekaan Indonesia. Atas berbagai karya yang telah beliau wariskan, namanya kini diabadikan menjadi nama sebuah pusat seni, yaitu Taman Ismail Marzuki, yang berlokasi di Jakarta. Tidak hanya itu, pada tahun 2004, Pemerintah Indonesia juga mengapresiasi dedikasi Ismail Marzuki dengan mengangkatnya sebagai Pahlawan Nasional.

Baca Juga: Lirik Lagu Rayuan Pulau Kelapa Karya Ismail Marzuki

2. Lirik lagu "Indonesia Pusaka"

https://www.youtube.com/embed/ZgecMV2v_98

Berikut adalah lirik lagu "Indonesia Pusaka" karya Ismail Marzuki.

 

Indonesia Tanah Air beta

Pusaka abadi nan jaya

Indonesia sejak dulu kala

Tetap dipuja-puja bangsa

 

Di sana tempat lahir beta

Dibuai dibesarkan bunda

Tempat berlindung di hari tua

Tempat akhir menutup mata

 

Sungguh indah tanah air beta

Tiada bandingnya di dunia

Karya indah Tuhan Maha Kuasa

Bagi bangsa yang memujanya

 

Indonesia Ibu Pertiwi

Kau kupuja, kau kukasihi

Tenagaku bahkan pun jiwaku

Kepadamu rela kuberi

3. Makna lagu "Indonesia Pusaka"

Lirik lagu "Indonesia Pusaka" menggambarkan rasa cinta terhadap Tanah Air yang sangat mendalam. Tiap baris liriknya menjelaskan betapa Indonesia merupakan negara yang indah untuk ditempati. Selain cinta Tanah Air, bait keempat lagu "Indonesia Pusaka" juga menyiratkan sikap yang rela membela Tanah Air, apapun konsekuensinya.

Nah, itulah lirik lagu "Indonesia Pusaka" karya Ismail Marzuki. Sebagai rakyat yang menghargai karya bangsanya, lagu nasional yang satu ini sudah sepatutnya kita kenang, lestarikan, serta maknai dengan baik.

Baca Juga: Lirik Lagu Casablanca, Lagu Populer Asal Malaysia

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU