Season Ketiga Game of Thrones Siap Tayang Akhir Maret 2013
Selain mengikuti novel seri A Song of Fire and Ice, mungkin ada juga di antara kamu yang mengikuti adaptasi serial televisi Game of Thrones, buku pertama dari seri tersebut. Serial televisi yang ditayangkan untuk HBO ini akan mendapatkan season ketiganya, yang siap tayang akhir Maret 2013 mendatang!
Selain mengikuti novel seri A Song of Fire and Ice, mungkin ada juga di antara kamu yang mengikuti adaptasi serial televisi Game of Thrones, buku pertama dari seri tersebut. Serial televisi yang ditayangkan untuk HBO ini akan mendapatkan season ketiganya, yang siap tayang tanggal 31 Maret 2013 mendatang!
Novel Game of Thrones sendiri ditulis oleh George R. R. Martin, penulis novel dari Amerika ber-genre fantasi, horor, dan science fiction. Novel itu dirilis pertama kali tanggal 6 Agustus 1996, yang memenangkan berbagai macam penghargaan antara lain 1997 Locus Award, dan dinominasikan untuk 1998 Nebula Award dan 1997 World Fantasy Award. Kemudian novel itu diadaptasi menjadi serial televisi untuk HBO oleh David Benioff dan D. B. Weiss. Proses syuting serial televisi Game of Thrones yang memulai debutnya di HBO tanggal 17 April 2011 lalu dilakukan di studio Belfast dan beberapa tempat antara lain Irlandia Utara, Malta, Croatia, Iceland, dan Morocco.
Serial televisi ini mendapatkan banyak komentar bagus maupun kritik dari para penontonnya (terutama karena unsur seksualitas yang menonjol di dalamnya). Bahkan serial televisi ini mendapatkan beragam penghargaan dan award, antara lain dua nominasi Primetime Emmy Award untuk Outstanding Drama Series, nominasi Golden Globe Award untuk Best Television Series – Drama, Hugo Award untuk Best Dramatic Presentation in Long Form, dan Peabody Award.
Di antara beberapa pemerannya, Peter Dinklage mendapatkan Primetime Emmy Award untuk Outstanding Supporting Actor in a Drama Series dan Golden Globe Award untuk Best Supporting Actor – Series, Miniseries, or Television Film untuk perannya sebagai Tyrion Lannister.
Untuk menyambut penayangan season ketiganya, sudah beredar foto-foto para pemeran di Game of Thrones ini. kamu bisa melihat kehadiran kembali para muka lama, sekaligus beberapa muka baru seperti karakter Jojen Reed, Meera Reed, hingga the Queen of Thorns.
Kit Harington sebagai Jon Snow[/caption]
Rose Leslie sebagai Ygritte[/caption]
Paul Kaye sebagai Thoros[/caption]
Maisie Williams sebagai Arya Stark[/caption]
Thomas Brodie Sangster sebagai Jojen Reed[/caption]
Ellie Kendrick sebagai Meera Reed[/caption]
Isaac Hempstead Wright sebagai Bran Stark[/caption]
Ciaran Hinds sebagai Mance Rayder[/caption]
Stephen Dillane sebagai Stannis Baratheon[/caption]
Carice van Houten sebagai Melisandre[/caption]
Jack Gleeson sebagai Joffrey Baratheon, Natalie Dormer sebagai Margaery Tyrell[/caption]
Michelle Fairley sebagai Catelyn Stark[/caption]
Peter Dinklage sebagai Tyrion Lannister[/caption]
Emilia Clarke sebagai Daenerys Targaryen[/caption]
Richard Madden sebagai Robb Stark , Oona Chaplin sebagai Talisa Maegyr[/caption]
Lena Headey sebagai Cersei Lannister[/caption]
Dianna Rigg sebagai Olenna Tyrell[/caption]
Richard Dormer sebagai Beric Dondarrion[/caption]
Sophie Turner sebagai Sansa Stark[/caption]
Gwendoline Christie sebagai Brienne of Tarth[/caption]
Clive Russell sebagai Brynden "The Blackfish" Tully[/caption]
Charles Dance sebagai Tywin Lannister[/caption]
Nikolaj Coster-Waldau sebagai Jaime Lannister[/caption]
[ Sumber : Geek Tyrant, i09 ]