Liputan Duniaku Checkpoint: Nobar Man of Steel Bersama Movies Explorer Club, KAFI dan Popcon Asia!

Duniaku Checkpoint baru saja di gelar dan kali ini mengambil momen Man of Steel! Nobar kali ini berkolaborasi dengan komunitas Movies Explorer Club, Komunitas Action figure Indonesia serrta Popcon Asia. Simak keseruannya di artikel berikut ini!

 Liputan Duniaku Checkpoint: Nobar Man of Steel Bersama Movies Explorer Club, KAFI dan Popcon Asia!Sabtu, 15 Juni 2013 kemarin, Duniaku kembali menggelar event checkpoint. Event kali ini adalah nobar Man of Steel bersama dengan komunitas Movies Explorer Club, KAFI (Komunitas Action figures Indonesia) serta Popcon Asia. Acara yang di selenggarakan di fX Mall ini berlangsung cukup seru karena yang datang adalah para pecinta Superman. Bahkan, General Zod dan Lois Lane pun hadir loh!

Film dimulai pukul 12:15 namun sejak pukul 11 pagi, para pemenang tiket gratis dari masing-masing komunitas sudah mulai berdatangan. Harus bangun pagi di hari Sabtu tampaknya tidak menghalangi mereka untuk menyaksikan aksi pertempuran Clark Kent dengan General Zod. Sekitar 50 orang hadir meramaikan event kali ini dan mereka tampaknya cukup puas! Ketika film sudah selesai pun para fans Superman ini masih saja sibuk mendiskusikan berbagai adegan heboh yang ada di dalam filmnya. Tidak hanya mendiskusikan adegannya saja namun juga bagaimana karakter Superman itu sendiri dibentuk.

Liputan Duniaku Checkpoint: Nobar Man of Steel Bersama Movies Explorer Club, KAFI dan Popcon Asia!

Rangkaian acara tidak hanya sekedar nobar saja karena tim dari Popcon Asia telah menyiapkan live talkshow yang menghadirkan dua tamu yang akan menjelaskan bagaimana cara menikmati PopCon. Yang pertama adalah Alfie Zachkyelle, komikus yang merupakan bagian dari Artist Alley. Sedangkan yang kedua adalah Anton Budiono dari Vandaria, sebuah IP Indonesia yang besar melalui berbagai produk seperti Novel dan TCG. Talkshow berjalan mengalir dan kedua narasumber menceritakan apa saja yang akan mereka lakukan di Popcon Asia bulan depan. Alfie mengatakan bahwa dia akan membuka workshop pembuatan komik, animasi, serta memamerkan produk komik terbarunya. Alfie menekankan bahwa workshop tersebut wajib diikuti bagi semua yang ingin terjun ke dunia animasi. Dalam workshop tersebut Alfie menjanjikan akan mengajarkan cara membuat animasi dalam waktu 1 jam.

Sementara itu, Vandaria yang sempat vakum setengah tahun terakhir akan memamerkan sejumlah produk baru, antara lain: novel Nedera yang bekerjasama dengan Dolphin, sebuah cardgame baru bernama Vandaria Arkana, serta sebuah apps untuk IOS dan Android. Anton kembali menjelaskan bahwa semua produk tersebut akan siap untuk dinikmati pada PopCon 2013 nanti. Pengunjung dapat langsung membaca novel terbaru, menjajal Vandaria Arkana dan mencoba apps baru tersebut untuk mendalami lore Vandaria. Yang paling mengejutkan adalah penekanan dari Anton bahwa Arkana merupakan sebuah permainan baru berbasis Card Game. Unsur trading sepenuhnya dihilangkan karena permainan ini terdiri dari satu set kartu yang telah fix. Sistem permainan akan sangat mengingatkan pemainnya pada Vandaria Wars, namun dengan bentuk yang jauh lebih sederhana dan mudah untuk dimainkan. Akan disiapkan dua meja bagi pengunjung untuk menjajal permainan ini. Satu permainan Arkana dapat dimainkan hingga 8 orang sekaligus dengan waktu sekitar 30 menit.

Liputan Duniaku Checkpoint: Nobar Man of Steel Bersama Movies Explorer Club, KAFI dan Popcon Asia!

Ada juga beberapa info menarik mengenai keseruan apa saja yang akan ada di Popcon Asia nanti. Beberapa diantaranya adalah parade cosplay yang pasti sudah tidak asing lagi. Ada juga pop artists yang sengaja didatangkan dari luar negeri untuk menunjukkan karya-karya mereka. Nah, ini adalah kesempatan yang sangat baik jika kamu ingin belajar dari para master seperti Kim Jung Gi, Mikael Marin, Ankama Games French dan masih banyak lagi.

Liputan Duniaku Checkpoint: Nobar Man of Steel Bersama Movies Explorer Club, KAFI dan Popcon Asia!

Nah, menarik bukan? Pastikan kamu tidak ketinggalan event Duniaku Checkpoint berikutnya dengan memfollow akun Twitter @DuniakuNet karena semua informasi akan mengalir dari sana! Pastikan juga kamu hadir di event Popcon Asia 2013 tahun ini karena pasti akan seru sekali dan kamu akan rugi jika sampai tidak datang!

 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU