INAICTA 2013: Membangun Sebuah Start Up!
Arief Widhiyasa, founder dari Agate Studio bercerita bagaimana dirinya membangun Agate dari nol. Bagi kalian yang ingin membangun sebuah perusahaan start up, sesi ini menjadi salah satu sesi paling penting loh!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pembicara di sesi INAICTA Conference kali adalah salah satu yang paling muda. Walaupun begitu, dia merupakan salah satu pemain penting di industri game nasional. Adalah Arief Widhiyasa, founder dari Agate Studio yang membawakan materi dengan tema Memasuki Industri Game Di Indonesia. Pada sesi ini, Arief banyak bercerita mengenai pengalamannya dalam mendirikan dan membangun Agate Studio.
Arief mengatakan bahwa salah satu hal terpenting ketika akan memasuki industri game adalah memiliki tujuan yang jelas. Arief mengambil contoh filosofi yang diadopsi oleh Agate Studio. Filosofi dari Agate Studio adalah membahagiakan dunia. Maksudnya, semua yang dilakukan dan dihasilkan oleh Agate bertujuan untuk membuat para user merasa lebih bahagia. Hal ini terbukti sangat sukses, dimana filosofi tersebut juga dibawa ke dalam lingkungan kerja. Semua yang bekerja di Agate harus merasa senang dan bahagia sehingga tidak lah mengherankan jika semua karyawannya memberikan 110 persen tenaga mereka untuk Agate. Tujuan disini penting karena kita harus selalu fokus terhadap apa yang kita kerjakan. Tanpa tujuan yang cukup kuat, dapat dipastikan karya-karya yang dihasilkan tidak akan sempurna.
Untuk membangun sebuah perusahaan startup juga diperlukan mental yang kuat. Selain harus memiliki tujuan yang jelas serta fokus kepada apa yang kita kerjakan, bagaimana kita bersikap juga menjadi sesuatu yang cukup fundamental. Dalam perjalanan membangun Agate Studio, Arief menemui banyak hambatan, terlebih lagi, dia bersama para founder lainnya masih belum mengerti apa-apa mengenai game development. Kerja keras dan tidak pernah berhenti belajar adalah 2 hal yang menjadi kunci utama kesuksesan Agate. Arief mengatakan bahwa ketika dia baru memulai Agate Studio, Arief bersama rekan-rekannya memiliki program untuk membaca buku setiap minggunya. Di akhir minggu, mereka akan membuat rangkuman dari buku yang mereka baca dan saling bertukar rangkuman tersebut. Hal ini adalah salah satu contoh bagaimana Arief selalu mendorong keinginan untuk belajar dari semua rekan-rekannya. Hal inipun sangat bermanfaat karena pada akhirnya, pengetahuan yang mereka miliki terhadap berbagai bidang meningkat dengan cepat.
Terakhir, Arief menambahkan bahwa membangun sebuah start up memang tidak mudah. Namun, industri game di Indonesia baru mulai berkembang dan peluang di dalamnya sangat lah besar. Yang harus selalu diingat adalah, apa pun usaha yang kita bangun, tanpa memiliki mental yang kuat serta tujuan yang jelas, pada akhirnya tidak akan menghasilkan apa-apa.