Tips Seven Knights, Daftar Hero Terbaik untuk Kalahkan Dungeon Halloween
Tips Seven Knights untuk menghadapi Event Dungeon Halloween: Hero apa saja yang cocok menjadi team dalam menghadapi Event Dungeon kali ini?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tips Seven Knights untuk menghadapi Seven Knights Dungeon Halloween: Hero apa saja yang cocok menjadi team dalam menghadapi Event Dungeon kali ini?
[read_more id="272275"]
Pada perayaan Halloween ini Netmarble mengadakan Event Dungeon untuk game terbaik mereka, Seven Knights, yaitu Pumkin Party. Terdapat dua difficulty dari Event Dungeon ini yaitu easy dan normal. Pasti banyak dari kamu yang ingin memenangkan Event Dungeon ini di difficulty normal ini, karena hadiahnya lebih menarik dibandingkan dengan difficulty easy. Mungkin untuk pemain yang sudah cukup lama tidak akan mengalami kesulitan menghadapi Event Dungeon dengan tingkat kesulitan normal ini, tapi pemain pemula mungkin akan sulit menghadapinya. Nah, maka dari itu kali ini saya akan memberikan kamu tips Seven Knights untuk menghadapi Event Dungeon Halloween yang dengan tingkat kesulitan normal.
Seven Knights Dungeon Halloween
Formation
Tips Seven Knights yang pertama adalah mengenai Formation sendiri. Saya tidak merekomendasikan formasi tertentu dalam Event Dungeon kali ini. Dikarenakan dalam Event Dungeon ini kamu hanya mengandalkan debuff dari hero yang kamu miliki, misalnya seperti silince dari Dellons, death dari Kris, electrifies dari Eileene dan sebagainya. Untuk menentukan Formation yang kamu pilih, kamu bisa menentukan dari hero dan level hero yang kamu miliki. Jika kamu memiliki level hero yang cukup tinggi, kamu bisa menggunakan formasi defensive. Dan jika level hero kamu masih rendah, kamu mungkin dapat menggunakan formasi offensive. Hal ini dikarenakan jika level hero kamu rendah, kamu sebaiknya bermain bertahan dengan mengandalkan satu hero tank di depan dan mensupportnya dengan empat hero di belakang.
Anggota Team
Sebenarnya ada banyak hero yang dapat memenangkan di Event Dungeon ini. Hal yang terpenting di dalam Event Dungeon kali ini adalah hero yang dapat menimbulkan debuff kepada musuh, dikarenakan musuh di dalam dungeon ini sangatlah mudah terkena debuff. Semakin banyak hero yang memiliki kemampuan debuff semakin besar potensi kamu memenangkan Event Dungeon ini. Langsung saja, inilah hero-hero yang berpotensi memenangkan Event Dungeon Halloween kali ini.
[read_more id="275678"]
Hell Lord Kris
Menurut saya, Kris merupakan hero utama yang harus kamu pakai dalam Event Dungeon ini. Kemampuannya melakukan death sangat menguntungkan untuk memenangkan Event Dungeon kali ini. Rate debuff death milik Kris adalah 100%! Dengan ini, kris yang hanya memiliki level 30 saja masih sangat baik digunakan. Selain itu dengan kemampuan passive Kris, kamu dapat menyembukan team kamu jika ada musuh yang mati.
Demon Hunter Espada / Hell Imperator Knox
Sama seperti Kris, hero ini digunakan dengan alasan kemampuannya melakukan death. Selain itu Espada sangat baik digunakan untuk melawan musuh seperti Rin dan Karma karena mereka memiliki damage bersifat magic.
[read_more id="272883"]
Sword Master Ace
Bagi kamu yang tidak mempunyai Kris, kamu dapat menggunakan hero Ace untuk melawan secara manual. Ace mempunyai kemampuan passive yang membuat musuh menjadi lebih mudah dibunuh. Kemampuan Ace yaitu passive decrease defense dan increase all damage inflicted kepada musuh.
Death Lord Dellons
Jika kris dapat menimbulkan death, Dellons sendiri dapat menimbulkan debuff silince. Jika kamu tidak kuat menahan dari kemampuan serangan musuh, kamu sebaiknya menggunakan Dellons. Dellons sendiri dapat menambah damage yang kamu hasilkan untuk mempercepat memenangkan Event Dungeon ini.
Lanjut ke halaman 2...
Wind Gold Giparang
Jika kamu tidak mempunyai hero Kris, maka kamu bisa menggunakan hero satu ini untuk melawannya secara manual tanpa debuff death. Selain memiliki kemampuan multiple hit yang sangat cocok untuk melawan Karma, Rin, dan Teo, Giparang mempunyai kemampuan debuff stun ke musuh selama dua turn. Dengan hero ini kamu dapat menyerang musuh secara bebas dan tidak takut karena akan di serang musuh. Jika kamu tidak memiliki hero ini, mungkin bisa diganti dengan Iron Fist Jin untuk menggantikan peran stuner.
[read_more id="274441"]
Ultimate Guardian Rudy
Nah, kalau hero satu ini mempunyai dua tujuan untuk dipakai dalam Event Dungeon kali ini. Pertama pastinya digunakan untuk memperkuat pertahanan team kamu agar tidak mudah mati dihabisi musuh. Yang kedua, kemampuan Rudy untuk menghilangkan buff musuh yang berdurasi 3 turn. Kemampuan ini nantinya dipakai saat Teo telah mati dan bangkit menjadi zombie. Kalau kamu mempunyai Rudy berlevel tinggi sedangkan yang lain tidak memiliki cukup level, kamu bisa menggunakan Formation offensive dengan Rudy di depan sebagai tanker-nya. Dengan catatan kamu memiliki hero yang mampu menghabisi hero lawan tanpa damage yang tinggi seperti Kris, Espada, dan Knox dengan debuff death-nya.
Fodina's Empress Eileene
Dengan kemampuan debuff electrifies selama 2 turn, kamu dapat menghentikan pergerakan musuh sama seperti efek debuff stun milik Giparang dan Jin. Selain itu kamu dapat meningkatkan damage team kamu jika kamu ingin melawan musuh manual tanpa debuff death miliki Kris. Jika kamu tidak memiliki hero satu ini, kamu juga dapat menggunakan Magical Engineer Nia dengan kemampuan debuff sama miliki Eilinee yaitu electrifies.
[read_more id="275057"]
Phoenix Incarnate Rachel
Hero selanjutnya di Tips Seven Knights kali ini adalah Phoenix Incarnate Rachel. Bagi kamu yang memiliki hero level rendah atau pertahanan yang rendah, kamu bisa menggunakan hero satu ini untuk mengurangi damage musuh sebesar 80%! Tidak hanya itu, musuh juga mendapatkan debuff decrease defense sebesar 80% juga. Dengan begitu kamu akan mudah sekali mengalahkan musuh-musuh kamu di Event Dungeon ini.
Itulah tips Seven Knights yang dapat saya berikan untuk menghadapi Event Dungeon Halloween, selamat mencoba!