Guide Deck Yu-Gi-Oh! Duel Links: Deck Combo Blue-Eyes White Dragon! (Bagian 1)
Inilah deck pendukung yang dapat memaksimalkan kekuatan kartu Blue-Eyes White Dragon! Simak disini deck combo Blue White Dragon di sini!
Inilah deck pendukung yang dapat memaksimalkan kekuatan kartu Blue-Eyes White Dragon! Simak disini deck kombo Blue-Eyes White Dragon deck disini!
[read_more id="295638"]
Kali ini saya akan membahas YuGiOh! Duel Links: Deck kombo Blue-Eyes White Dragon. Bagi kamu yang kesulitan untuk melakukan combo dan summoning kartu Blue-Eyes White Dragon, kamu diwajibkan untuk mencoba deck combo Blue-Eyes White Dragon kali ini. Kamu tidak hanya mudah melakukan summoning kartu Blue-Eyes White Dragon saja, tetapi juga dapat melakukan combo yang dapat memaksimalkan kekuatan pada kartu Blue-Eyes White Dragon!
[duniaku_baca_juga]
Dalam deck combo Blue-Eyes White Dragon ini, kamu sebaiknya menggunakan karakter Keith dan menggunakan kemampuannya yang bernama Switcheroo. Kemampuan ini memungkinkan kalian menukar satu kartu di tangan dengan satu kartu random di dalam deck. Kemampuan ini bisa digunakan satu kali dalam satu turn dan dua kali dalam satu pertandingan.
Untuk mengetahui lebih jelas kartu apa saja yang akan digunakan dalam deck combo Blue-Eyes White Dragon ini, simak komposisi kartu-kartu yang ada di dalamnya berikut ini.
Paladin of White Dragon
Monster Ritual yang memiliki tipe Dragon. Monster ini hanya bisa kamu summon dengan menggunakan kartu White Dragon Ritual dan mengorbankan monster di field atau di tangan dengan jumlah total 4 bintang. Jika Paladin of White Dragon ini menyerang monster musuh dalam posisi face-down, maka monster tersebut akan hancur dan tidak dapat mengaktifkan efek yang dimilikinya. Cocok sekali digunakan untuk menghancurkan monster musuh seperti Yomi Ship, Hane-Hane, dan 4-Starred Ladybug of Doom.
Kartu Paladin of White Dragon ini sangat mudah untuk di summon (hanya bintang 4) dan mempunyai attack yang cukup tinggi yaitu 1900. Tetapi tujuan sebenarnya menggunakan kartu ini adalah untuk memanggil Blue-Eyes White Dragon ke field kamu! Ya, kamu dapat melakukan tribute kartu ini dan melakukan special summon Blue-Eyes White Dragon! Tetapi perlu diingat, Blue-Eyes White Dragon tidak dapat melakukan penyerangan dalam turn ia di special summon. Kamu bisa memanggil Paladin of White Dragon lagi untuk melindungi Blue-Eyes White Dragon dari kartu set efek monster.
Kamu membutuhkan tiga buah kartu Paladin of White Dragon untuk membangun deck kombo Blue-Eyes White Dragon. Kartu ini bisa kamu dapatkan melalui gatcha Neo-Impact pack.
Sonic Bird
Monster yang memiliki level bintang 4 dan memiliki efek yang sangat baik digunakan dalam deck kombo Blue-Eyes White Dragon. Efek tersebut adalah ketika kartu ini telah di summon atau flip summon, kamu dapat mengambil satu kartu ritual di dalam deck ke tanganmu secara langsung! Setelah itu, kamu dapat langsung mengkorbankan Sonic Bird untuk melakukan ritual summon Paladin of White Dragon (jika kamu mempunyai di tangan kamu)!
Tentu saja setelah memanggil Paladin of White Dragon di field, kamu dapat langsung memanggil Blue-Eyes White Dragon! Tetapi perlu diingat, ia tidak bisa menyerang dalam turn ini. Kombo yang sangat mengagumkan bukan?
Kartu ini bisa kamu dapatkan dengan melakukan gatcha pada Ultimate Rising pack. Kamu membutuhkan tiga buah kartu untuk membangun deck kombo Blue-Eyes White Dragon.
Senju of the Thousand Hands
Monster ini memiliki efek dan level bintang yang sama dengan Sonic Bird. Tujuan menggunakan kartu ini dalam deck kombo Blue-Eyes White Dragon pastinya juga sama dengan Sonic Bird yaitu agar dengan cepat melakukan draw kartu ritual White Dragon Ritual.
Kamu membutuhkan tiga buah kartu Senju of the Thousand Hands untuk membangun deck kombo Blue-Eyes White Dragon. Kartu ini bisa kamu dapatkan melalui gatcha Neo-Impact pack.
Blue-Eyes White Dragon
Kartu monster bertipe Dragon dan merupakan kartu unggulan milik karakter Seto Kaiba. Kartu monster ini memiliki level bintang 8 yang nantinya dapat digabungkan dengan kartu pendukung yang sangat kuat bernama Champion's Vigilance. Selain itu, Blue-Eyes White Dragon adalah salah satu monster normal tribute terkuat dengan attack 3000 poin dan defense 2500 poin!
Kartu ini menjadi bintang utama dari deck kombo Blue-Eyes White Dragon karena memiliki banyak kartu kombo dan pendukung seperti kartu spell Stamping Destruction, Burst Stream of Destruction, dan juga Champion's Vigilance. Selain itu, kamu akan sangat mudah memanggilnya dengan bantuan efek kartu Paladin of White Dragon.
Kartu ini bisa kamu dapatkan melalui Duel Reward Seto Kaiba level 30 atau juga pada Seto Kaiba Starter deck. Kamu membutuhkan dua buah kartu Blue-Eyes White Dragon untuk membangun deck kombo Blue-Eyes White Dragon.
Lanjut ke halaman 2...
Stamping Destruction
Seperti yang saya katakan di atas, kartu ini merupakan salah satu kartu kombo yang digunakan saat kamu mengkontrol Blue-Eye White Dragon di field. Efek dari kartu ini sendiri adalah ketika kamu mengkontrol kartu monster bertipe Dragon, kamu dapat memilih satu kartu trap / spell di field dan menghancurkannya, setelah itu memberikan damage 500 poin pada pemilik kartu tersebut. Sebenarnya kamu bisa menggunakan kartu ini ketika mengkontrol Paladin of White Dragon, karena ia merupakan monster bertipe Dragon juga.
Kamu membutuhkan tiga buah kartu Stamping Destruction untuk membangun deck kombo Blue-Eyes White Dragon. Kartu ini bisa kamu dapatkan melalui gatcha Neo-Impact pack.
Burst Stream of Destruction
Kartu kombo yang bisa kamu gunakan ketika kamu mengkontrol Blue-Eyes White Dragon di field kamu. Dengan menggunakan kartu spell ini, kamu dapat menghancurkan semua monster musuh di field! Tetapi perlu diketahui, setelah menggunakan spell ini, Blue-Eyes White Dragon kamu tidak bisa menyerang pada turn ini. Cocok digunakan ketika musuh mempunyai kartu monster ber-level tinggi atau mempunyai attack yang lebih besar dari Blue-Eyes White Dragon kamu.
Bisa kamu dapatkan melalui level up Reward Seto Kaiba pada level 21. Kamu hanya membutuhkan satu buah kartu Burst Stream of Destruction untuk membangun deck kombo Blue-Eyes White Dragon.
White Dragon Ritual
Kartu yang memiliki perang penting dalam deck kombo Blue-Eyes White Dragon ini. Dengan kartu ini, kamu dapat melakukan ritual summon Paladin of White Dragon ke field. Kamu juga dapat dengan mudah mendapatkan kartu ini dengan cara men-summon atau flip summon kartu Sonic Bird atau Senju of the Thousand Hands. Untuk melakukan ritual summon Paladin of White Dragon, kamu harus melakukan tribute kartu monster kamu yang berada di tangan atau juga di field dengan total jumlah level 4 bintang.
Kamu membutuhkan dua buah kartu White Dragon Ritual untuk membangun deck kombo Blue-Eyes White Dragon. Kartu ini bisa kamu dapatkan melalui gatcha Neo-Impact pack.
Champion's Vigilance
Kamu bisa mengaktifkan efek dari kartu ini ketika mengkontrol level 7 atau lebih normal monster. Bisa dibilang, kamu bisa menggunakan kartu ini jika kamu telah mengkontrol atau mempunyai Blue-Eyes White Dragon di field kamu. Efek dari kartu ini sendiri adalah menggagalkan summoning monster musuh atau juga meniadakan efek spell / trap kartu musuh ketika di aktifkan sekaligus menghancurkannya. Kartu yang sangat kuat untuk menghancurkan strategi atau kartu kombo yang digunakan oleh lawan.
Membutuhkan tiga buah kartu untuk membangun deck kombo Blue-Eyes White Dragon. Bisa kamu dapatkan dengan mengalahkan Legendary Duelist Seto Kaiba.
Itulah guide deck Kombo Blue-Eyes White Dragon (Bagian 1). Nantikan artikel berikutnya untuk mengetahui kartu pengganti dan pendukung lainnya.