10 Game Android dan iOS Terbaru Minggu Ini: Harimau Adventure: The Roar of Cisewu, Super Mario Run, Oxenfree dan Lainnya
Harimau Adventure: The Roar of Cisewu, Super Mario Run, Oxenfree serta berbgai macam game terbaru Android dan iOS 25 Maret 2017 menghiasi daftar untuk minggu ini. Sudah tidak sabar? Mari kita simak.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Harimau Adventure: The Roar of Cisewu, Super Mario Run, Oxenfree serta berbagai macam game terbaru Android dan iOS 25 Maret 2017 menghiasi daftar untuk minggu ini. Sudah tidak sabar? Mari kita simak.
[duniaku_baca_juga]
Selamat weekend semuanya! Hari ini tentunya saya akan menemani kalian dan seperti biasa akan membagikan info mengenai game-game terbaru untuk Android dan iOS yang rilis selama seminggu terakhir.
[page_break no="1" title="Oxenfree"]
Game pertama yang masuk dalam daftar minggu ini ialah Oxenfree. Sebuah game produksi Night School Studio yang memiliki latar misteri dan petualangan ini berkisah tentang seseorang yang liburan dan menemukan sebuah tempat maritim yang sudah tidak digunakan. Disitu ia akan menemukan portal yang membawanya ke dunia asing dan dimulailah petualangannya dimulai. Sayangnya game ini baru muncul untuk platform iOS.
Oxenfree: iOS - Rp.56 ribu
[page_break no="2" title="Pavilion"]
Pavilion merupakan game puzzle yang mengharuskan kamu menggerakkan lingkungan yang ada di sekitar kamu. Jadi, kamu tidak menggerakkan karakter utamanya. Kamu harus berusaha agar karakter utama kamu dibawa ke tujuan yang benar dan tidak boleh membiarkannya nyasar atau ke dalam kondisi bahaya.
Pavilion: Android - Rp.129 ribu / iOS - Rp.56 ribu
[page_break no="3" title="Harimau Adventure: The Roar of Cisewu"]
[duniaku_adsense]
Bagi kamu yang termasuk salah satu penggemar berat patung macan Cisewu jangan khawatir. Kamu masih bisa melihat wajah lucunya dalam sebuah game mobile yang dikembangkan oleh developer asal Jakarta, Peanut Garden Games berjudul Harimau Adventure: The Roar of Cisewu yang gameplay-nya cukup unik ini.
Dalam game ini, kamu akan memerankan sang macan berwajah lucu yang harus menghindari rintangan dengan cara melompat. Nah, kamu harus mengaum (atau berteriak atau cuma sekedar batuk. Hehe) untuk membuat sang macan ini melompat. Semakin kencang aumanmu, maka semakin tinggi pula lompatan sang macan!
Cisewu Roar: Android – Gratis
[read_more link="http://www.duniaku.net/2017/03/19/patung-macan-cisewu-game-android/" title="Patung Macan Cisewu yang Lucu Sekarang Jadi Game, Mainnya Harus Sambil Mengaum!"]
[page_break no="4" title="Love Spice/Bumbu Cinta"]
Game Otome paling banyak datang dari Jepang, karena memang game jenis ini sukses di sana. Namun bukan berarti developer di negara lain tidak mengembangkan game yang bisa dibilang dating simulation untuk gamer wanita ini. Salah satunya adalah developer asal Bandung, Agate Studio yang baru-baru ini meluncurkan game Otome berjudul Love Spice/Bumbu Cinta!
Ceritanya, dalam visual novel ini kamu adalah seorang wanita yang berasal dari keluarga yang kurang mampu. Saat SMP, kamu sering di-bully oleh seorang pria. Beberapa tahun kemudian, kamu berhasil lulus dan menjadi wanita yang cantik plus perekonomian keluarga yang membaik dari pernikahan ibumu yang kedua.
Love Spice/Bumbu Cinta: Android – Gratis
Yuk lanjut ke halaman selanjutnya untuk mengetahui game terbaru Android dan iOS lainnya!
[page_break no="5" title="Ticket to Earth"]
Ticket to Earth adalah sebuah game puzzle RPG. Ya, game ini memang terdengar aneh dari segi tipe permainannya. Namun, game ini sangat menarik untuk dimainkan. Selain gafiknya yang terlihat bagus dan enak dilihat, game ini juga bercerita tentang suasana yang ada pada masa depan dimana kamu berada di dunia yang kacau dan harus menyelamatkannya.
Ticket to Earth: iOS - Rp.56 ribu
[duniaku_baca_juga]
[page_break no="6" title="Euclidean Lands "]
[duniaku_adsense]
Muncul lagi game puzzle yang siap menemani akhir pekanmu. Kini hadir dengan judul Euclidean Lands. Mirip dengan bermain rubik, namun terdapat karakter yang menginjakki kubusmu. Kamu harus mencari cara agar karakter kamu lolos dan bisa melanjutkan ke level selanjutnya.
Euclidean Lands: iOS - Rp.56 ribu
[page_break no="7" title="Typeshift"]
Sumber: theverge.com[/caption]
Sebuah permainan kata yang mengharuskan kamu menggeser kotak-kotak yang tertera huruf sehingga berhasil membuat kata. Memang terlihat mudah namun tidak semudah yang kamu bayangkan. Penasaran? Coba mainkan terlebih dahulu.
Typeshift: iOS - Gratis
[page_break no="8" title="The Big Journey"]
The Big Journey adalah game yang mengharuskan kamu menggerakan seekor kucing bernama Mr. Whiskers di peta yang penuh rintangan dengan berbagai macam hal unik. Game ini akan membuatmu tersenyum dan bersenang, terutama jika kamu menyukai kucing.
The Big Journey: iOS - Rp.29 ribu
Penasaran dengan Super Mario Run dan game terbaru Android dan iOS lainnya? Simak halaman berikutnya!
[page_break no="9" title="Guns of Mercy"]
[duniaku_adsense]
Guns of Mercy merupakan sebuah game arcade shooter yang dikembangkan oleh StoryBro. Game ini menghadirkan grafik yang klasik, namun bagi kamu yang suka bermain tembak-tembakan tentunya kamu harus mencoba Guns of Mercy.
Guns of Mercy: Android - Gratis
[duniaku_baca_juga]
[page_break no="10" title="Super Mario Run"]
Super Mario Run merupakan game yang sangat dinanti-nanti terutama oleh para pemilik gadget Android. Game yang dirilis oleh Nintendo secara langsung ini tentunya sangat dinanti karena merupakan salah satu perusahaan game terbesar di dunia.
Jika kamu pernah memainkan Mario di konsol Nintendo sebelumnya, maka kamu akan langsung mengerti cara bermainnya. Terlebih, sekarang kamu bisa memainkannya dengan satu tangan saja tanpa perlu menggunakan kontroler.
Sumber: kotaku.com[/caption]
Secara keseluruhan, Super Mario Run mengembalikan nostalgia game-game Mario sebelumnya. Diiringi dengan karakter-karakter lama seperti Mario, Luigi, dan Peach. Selain itu musik dan grafik yang dihadirkan pada game ini sangat membuat kamu merasakan bermain Mario ketika rilis untuk Nintendo dahulu.
Super Mario Run: Android - Gratis / iOS - Gratis
Berikut merupakan daftar game terbaru Android dan iOS untuk minggu ini. Mana favorit kamu?
[read_more link="http://www.duniaku.net/2017/03/18/12-game-android-dan-ios-terbaru-18-maret-2017/" title="12 Game Android dan iOS Terbaru Minggu Ini: Ghosts’N Goblins, Legend of Xeno, 1942 dan Lainnya"]
Diedit oleh Febrianto Nur Anwari