As Seen On TV: Master Chef US First Team Challenge

16 kontestan Masterchef harus menghadapi tantangan tim pertama mereka. Siapakah yang bisa memuaskan perut dari 201 marinir dari camp Pendleton? Pertarungan menu Italia dan Amerika dimulai.

As Seen On TV: Master Chef US First Team Challenge

Minggu kemarin 16 besar kontestan Master Chef US harus menghadapi tantangan tim pertama mereka. Dan seperti biasa, Masterchef memang tidak setengah-setengah dalam menguji kemampuan memasak kontestannya, kali ini mereka harus memasak untuk 201 marinir yang kelaparan. Untuk tantangan kali ini, Frank (tim biru) dan David (tim merah) berhak menjadi ketua tim. Ini semua berkat kepiawaian mereka dalam membuat Risotto di tantangan episode lalu. Pada akhirnya David memilih Becky, Josh, Mike, Helene, Ryan, Anna dan Monti. Sementara itu Frank memilih Felix, Scott, Stacy, Tali, Tanya, Michael dan Christine.

Kedua tim ini diharuskan membuat masakan sehat untuk para marinir dengan syarat makan tersebut harus mengandung unsur protein, karbohidrat, dan juga sayur. Frank sebagai orang Italia dan juga kapten tim biru memutuskan untuk memasak masakan Italia, sebuah strategi yang dipertanyakan oleh Joe Bastianich. Tapi pada akhirnya mereka tetap memutuskan untuk memasak salad pasta dengan ayam panggang. Sementara itu tim merah dengan cerdas memutuskan untuk membuat salah satu steak kesukaan penduduk Amerika, Porkchop (steak babi). Untuk sayur dan karbohidratnya mereka membuat coleslaw dan kentang.

As Seen On TV: Master Chef US First Team Challenge

Ketika tantangan dimulai, kekacuan segera menerpa tim merah, mereka terkesan kacau dan tidak teroganisir dengan benar. David tidak bisa memimpin tim-nya, pada akhirnya Becky harus mengambil alih dan memberikan perintah pada tim merah. Bukan hanya itu, David yang seharusnya menjadi pimpinan tim merah ternyata tidak bisa memasak porkchop dengan sempurna, alhasil banyak dari porkchop mereka yang masih mentah. Ini jelas adalah hal yang sangat fatal, karena daging babi mentah akan sangat berbahaya bagi kesehatan jika dimakan. Dibandingkan dengan kekacauan yang terjadi di tim merah, tim biru bisa dibilang bekerja dengan cukup lancar. Satu-satunya permasalahan besar yang menimpa mereka adalah jamur tanpa bumbu yang dipanggang oleh Michael.

Diluar dugaan, ternyata tim merah memenangkan tantangan ini. Padahal mereka sempat menyajikan babi mentah, yang tentu saja langsung dimaki-maki oleh Gordon ramsay. Tapi rupanya menu Italia memang tidak disukai oleh para marinir, ini menunjukkan lebih baik memasak sesuatu yang akrab dengan lidah para juri, terutama jika jurinya adalah 201 marinir Amerika Serikat. Karena kekalahan ini tim biru diharuskan mengikuti tantangan eliminasi

As Seen On TV: Master Chef US First Team Challenge

Sebelum tantangan eliminasi dimulai, Frank sebagai kapten tim biru diperbolehkan memilih satu orang yang dia anggap bekerja paling baik. Orang ini akan mendapat kekebalan dan diperbolehkan untuk tidak mengikuti tantangan eliminasi. Uniknya, dua orang pertama yang dipilih oleh Frank, Scott dan Felix, menolak untuk mendapat kekebalan. Akhirnya Staceylah yang mendapat kekebalan. Untuk temanya, tiap peserta harus memasak pie apel dalam waktu 1 jam 15 menit.

Cristine, satu-satunya kontestan buta di Masterchef merasa tidak yakin akan tantangan kali ini. Ia takut tidak bisa memasak dengan benar karena ia tidak bisa melihat tingkat kematangan dari pie. Tapi pada akhirnya, pie buatannya justru adalah salah satu pie yang paling enak, Gordon ramsay memujinya dan menasehati Christine untuk lebih percaya diri. Sementara itu tiga pie paling buruk dibuat oleh Michael, Tanya, dan Scott. Chef Ramsay menasehati Scott untuk tidak menolak kekebalan di lain hari, karena ada kemungkinan besar ia akan dieliminasi. Michael pada akhirnya harus tereliminasi, pie yang tidak matang dan rasa yang aneh membuatnya tidak bisa diselamatkan lagi.

As Seen On TV: Master Chef US First Team Challenge

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU