Hebat Tapi Jahat! Inilah 4 Ninja Kriminal Non-Organisasi yang Mempunyai Prestasi Kejahatan Terbaik

Bukan Akatsuki, bukan juga Madara. Empat ninja kriminal ini mempunyai prestasi kejahatan yang sangat baik karena kehebatannya.

Hebat Tapi Jahat! Inilah 4 Ninja Kriminal Non-Organisasi yang Mempunyai Prestasi Kejahatan Terbaik

Hebat Tapi Jahat! Inilah 4 Ninja Kriminal Non-Organisasi yang Mempunyai Prestasi Kejahatan Terbaik

Bukan Akatsuki, bukan juga Madara. Empat ninja kriminal ini mempunyai prestasi kejahatan yang sangat baik karena kehebatannya.

[duniaku_baca_juga]

Seorang shinobi yang hebat belum tentu memiliki tabiat dan visi yang baik. Banyak di antaranya yang bergabung dengan organisasi kriminal dan berbuat onar semaunya.

Ternyata, ada juga ninja kriminal non-organisasi yang tidak kalah hebatnya. Mereka berhasil mengubah jalan waktu ke depan menuju kemusnahan. inilah 4 ninja kriminal non-organisasi yang mempunyai prestasi kejahatan terbaik.

[page_break no="1" title="Hanzo"]

Hebat Tapi Jahat! Inilah 4 Ninja Kriminal Non-Organisasi yang Mempunyai Prestasi Kejahatan Terbaik

Hanzo merupakan shinobi hebat yang berasal dari Amegakure. Dia mempunyai kekuatan racun yang tertanam di dalam tubuhnya. Pada masa kecilnya, racun salamander hitam yang sangat mematikan diinjeksikan ke dalam tubuhnya dan membuat nafasnya pun menjadi beracun. Dijuluki Hanzo si Salamander, dia merupakan pemimpin desa Amegakure yang otoriter.

Prestasi yang pernah ditunjukkannya adalah menghabisi kelompok samurai termasuk Mifune di dalamnya. Namun karena keberaniannya, Danzo membiarkan Mifune hidup.

Hanzo juga pernah bertarung dengan sannin Konoha waktu mudanya. Puncaknya, Hanzo bersekongkol dengan Danzo untuk menghancurkan Akatsuki pimpinan Yahiko. Akibatnya, Nagato mengeluarkan kekuatan Rinnegannya dan menjadi jahat.

Hanzo lah yang patut disalahkan atas kejahatan Pain Nagato.

[page_break no="2" title="Danzo"]

Hebat Tapi Jahat! Inilah 4 Ninja Kriminal Non-Organisasi yang Mempunyai Prestasi Kejahatan Terbaik

Danzo merupakan tokoh politik sekaligus shinobi yang hebat dari Konoha. Danzo muda merupakan teman baik Sarutobi Hiruzen, Hokage Ketiga. Namun karena kecemburuannya dan ambisi pribadinya, dia merasa kecewa setelah dia gagal menempati posisi hokage ketiga yang malah dipercayakan pada teman sekaligus rivalnya.

Dia kemudian mengganti tangannya dengan tangan Shin Uchiha, menyuntikkan DNA Hashirama pada tubuhnya untuk memperkuat dirinya.

Danzo membuat organisasi Root Anbu sebagai mata-mata. Kejahatan yang dia lakukan adalah bekerja sama dengan Hanzo untuk menjebak Akatsuki, membuat Itachi menjadi pembunuh dengan memengaruhinya bahwa kudeta klan Uchiha hanya dapat dihentikan dengan cara membunuh seluruh klan.

Namun nampaknya dia cukup difavoritkan di Konoha mengingat dia adalah kandidat Hokage Keenam, namun tewas saat pertarungannya dengan Sasuke.

[page_break no="3" title="Ginkaku & Kinkaku"]

Hebat Tapi Jahat! Inilah 4 Ninja Kriminal Non-Organisasi yang Mempunyai Prestasi Kejahatan Terbaik

Ginkaku dan Kinkaku merupakan 2 bersaudara yang dijuluki dengan Gold and Silver Brothers. Mereka mempunyai kekuatan yang sangat hebat karena dapat bertahan dari serangan Kurama, bahkan mengisap chakranya untuk dapat menjadi setengah jinchuriki.

Mereka dapat menggunakan 5 serangan elemen dengan menggunakan senjata yang mereka miliki. Tidak hanya itu, mereka juga dapat menyegel jiwa musuh mereka.

Prestasi kejahatan yang mereka torehkan tentu saja adalah berhasil membunuh Tobirama, sang Hokage Kedua. Keduanya ditakuti bahkan oleh Raikage Keempat yang mengatakan Ginkaku dan Kinkaku dapat mengalahkan ribuan shinobi dengan kemampuannya.

[page_break no="4" title="Kabuto"]

Hebat Tapi Jahat! Inilah 4 Ninja Kriminal Non-Organisasi yang Mempunyai Prestasi Kejahatan Terbaik

Pada awalnya Kabuto bukan merupakan shinobi yang patut dipertimbangkan. Hanya intelektualitasnya yang tinggi saja dapat menjadi keunggulannya. Namun seiring berjalannya waktu, dia menggunakan kecerdikannya untuk mendapatkan kekuatan yang dia inginkan.

Diam-diam ternyata Kabuto mempunyai ambisi tersembunyi di balik pengabdiannya pada Orochimaru. Dia berhasil menyerap chakra Orochimaru setelah dibunuh oleh Sasuke dan membuatnya menjadi setengah ular.

Seperti yang pasti kalian telah ketahui, Kabuto membuat aliansi shinobi kesulitan dengan jutsu edo tensei yang dilakukannya pada perang dunia shinobi keempat.

Dengan begitu, banyak korban yang timbul di pihak aliansi karena shinobi yang dibangkitkan oleh Kabuto adalah shinobi yang mempunyai kualitas hebat dan ditakuti pada zamannya. Dengan kemampuannya itu, kehebatan dan kejahatan Kabuto patut dipertimbangkan.

[read_more id="348607"]

Bagaimana menurut kalian? Apakah kalian juga setuju? Hanzo mengubah jalan hidup Nagato, Danzo merusak masa depan Itachi, Ginkaku dan Kinkaku mengakhiri hidup Hokage Kedua, dan Kabuto berperan aktif dalam kematian banyak shinobi di Perang Dunia Shinobi Keempat.

Namun demikian, hendaknya meski mempunyai kekuatan yang hebat digunakan untuk tujuan yang positif.

Diedit oleh Doni Jaelani

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU