Seperti Peran Mereka di Film, 3 Aktor Korea Ini Mengidap Penyakit Berbahaya!
Pernah berperan sebagai pria yang mati muda di film yang dibintanginya, 3 aktor Korea ini ternyata benar-benar mengidap penyakit berbahaya!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pernah berperan sebagai pria yang mati muda di film yang dibintanginya, 3 aktor Korea ini mengidap penyakit berbahaya
Penyakit memang tidak tebang pilih dalam menyerang. Dari penduduk biasa sampai selebritis pun tidak luput. Baru-baru saja Kim Woo Bin, aktor papan atas Korea, memberikan pernyataan resmi bahwa dia terkena penyakit kanker. Beberapa aktor ini pernah membintangi film dengan peran yang tragis, yaitu mati di usia muda. Sayangnya, di dunia nyata mereka mengidap penyakit yang berbahaya. Berikut adalah 3 aktor tersebut.
[page_break no="1" title="Kim Woo Bin"]
Penyakit: Kanker Nesofaring
Baru-baru saja, para pencinta drama Korea dikejutkan dengan pengumuman yang dibuat oleh agensi Kim Woo Bin bahwa sang aktor terkena penyakit langka, yaitu kanker nesofaring. Dia didiagnosa mengidap penyakit ini setelah memeriksakan diri ke dokter karena tidak enak badan saat syuting film terbarunya Wiretap. Sekarang, Kim Woo Bin sedang menjalani pengobatan dan pemulihan. Shin Min Ah, kekasih Kim Woo Bin melalui agensinya mengatakan bahwa saat ini ia tengah membantu dan mendukung pengobatan yang sedang dijalankan oleh Kim Woo Bin.
Sebelumnya di tahun 2016, aktor Korea yang satu ini membintangi serial drama Uncontrollably Fond bersama artis cantik Bae Suzy. Dia pernah memainkan peran sebagai seorang selebriti yang mengidap penyakit kanker dan harus berjuang untuk melawannya. Serial tersebut berakhir sedih dengan kematian sang selebriti di dekapan sang kekasih. Semoga hal ini tidak terjadi di dunia nyata ya.
[page_break no="2" title="Jung Il Woo"]
Penyakit: Aneurisma Otak
Aktor tampan yang satu ini didiagnosa menderita aneurisma otak, sebuah penyakit yang menyerang bagian kepala. Diawali dari gejala sering pusing selama 3 tahun belakangan, Jung Il Woo divonis mengidap penyakit ini. Banyak netizen yang menduga bahwa pengumuman penyakit ini oleh agensi adalah untuk menghindari wajib militer yang seharusnya akan dilakukannya. Namun hal ini terbukti salah. Nama Jung Il Woo tetap akan masuk dalam wajib militer, namun dengan status sebagai pelayan publik.
Jung Il Woo pernah memainkan peran sebagai malaikat maut di serial 49 Days bersama dengan artis Nam Gyu Ri. Dalam serial tersebut, Jung merupakan seorang pemuda yang mati muda karena sebuah kecelakaan. Di kehidupan berikutnya, dia ditugaskan sebagai malaikat maut yang menjemput manusia yang akan menghadapi ajalnya. Wah, begitu mengerikan.
[page_break no="3" title="Yoo Ah In"]
Penyakit: Tumor tulang
Yoo Ah In merupakan aktor yang terkenal melalui serial drama Syungkyunkwan Scandal. Dia didiagnosa menderita tumor otak. Untungnya, tumor yang dideritanya bukan tumor yang ganas. Sekarang, Yoo Ah In sedang menjalani pengobatan penyakitnya tersebut.
Pada tahun 2016, Yoo membintangi film yang berjudul The Throne, sebagai putra mahkota Sado. Dalam film tersebut, Sado tidak dianggap sebagai putra mahkota dan dibunuh perlahan oleh sang raja dengan mengurungnya tanpa memberinya makan. Sado, yang diperankan oleh Yoo Ah In, meninggal pada usia yang masih muda, 27 tahun.
[duniaku_adsense]
Sangat sedih ya mendengar tiga aktor Korea ini mengidap penyakit yang berbahaya. Apakah ada di antara nama-nama di atas yang merupakan selebriti idola kalian? Semoga peran yang pernah dimainkan di film-film mereka tidak sungguh-sungguh terjadi di dunia nyata. Kita doakan semoga diberikan kekuatan selama proses pengobatan dan kesembuhan ya.
Diedit oleh Fachrul Razi