Inilah Alasan Kamu Harus Nonton Anime Black Clover, Anime Pengganti Serial Naruto
Kamu penggemar serial Naruto, Fairy Tail, maupun Haikyuu? Tidak ada salahnya untuk menonton anime Black Clover yang baru saja tayang di season Fall ini.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kamu penggemar serial Naruto, Fairy Tail, maupun Haikyuu? Tidak ada salahnya untuk menonton anime Black Clover yang baru saja tayang di season Fall ini. Yuk cek alasannya di bawah ini!
[page_break no="1" title="Mengangkat Tema From Zero to Hero"]
Sama seperti dengan serial Naruto dan Haikyuu, anime Black Clover mengangkat tema from zero to hero. Maksudnya adalah sepanjang anime ini akan menceritakan kisah sang karakter utama yang pada awalnya tidak bisa melakukan apa-apa, namun pada akhirnya mereka menjadi karakter terkuat.
Inti cerita dari anime ini adalah pada zaman di mana semua orang dapat menggunakan ilmu sihir, hanya Asta yang tidak memiliki sedikit pun kemampuan magis. Sementara teman sejak kecilnya, Yuno, merupakan salah satu penyihir terhandal di desa mereka. Asta pun tidak berkecil hati dan ingin menjadi Wizard King supaya kaum miskin seperti mereka dapat menikmati hidup yang layak.
Selain itu, kalian juga dapat melihat hubungan pertemanan dan juga rivalry dari Asta dan Yuno, sama seperti hubungan di antara Naruto dengan Sasuke pada serial Naruto, serta Hinata dengan Kageyama pada serial Haikyuu. Perbedaan sifat antara Asta yang ceria dan Yuno yang pendiam juga menjadi poin menarik pada anime ini.
[page_break no="2" title="Kualitas Gambar Tinggi"]
Kualitas gambar merupakan salah satu hal yang dipertimbangkan ketika menonton anime. Jangan khawatir! Anime Black Clover ini memiliki kualitas gambar yang tinggi sehingga tentu saja kalian dapat menikmati alur cerita dengan baik. Apalagi karena anime ini mengangkat unsur-unsur magis, efek-efek yang digunakan pun terlihat sangat rapi dan keren.
Sayangnya, memang nuansa yang diangkat dalam anime ini agak gelap sehingga kalian akan sering melihat warna seperti hitam dan abu-abu. Meskipun demikian, tetap tidak mengurangi kualitas gambarnya kok!
[duniaku_baca_juga]
[page_break no="3" title="Pengisi Suara yang Heboh"]
Sering merasa ngantuk dan bosan ketika menonton anime? Kalian tidak akan merasakan kedua hal itu apabila menonton anime Black Clover karena sang karakter utama, Asta, memiliki pengisi suara yang sangat heboh.
Memang diceritakan bahwa Asta merupakan seseorang yang heboh, bahkan hampir di setiap episode animenya, Asta selalu berteriak. Namun setelah ia berhasil masuk ke dalam salah satu squad bernama Black Bull, ternyata hampir seluruh anggotanya sering berteriak. Dijamin kalian akan ikut merasa bersemangat ketika menonton aksi mereka.
[page_break no="4" title="Tayang Sebanyak 51 Episode"]
Black Clover diangkat dari manga yang berjudul sama hasil karya Yuki Tabata. Rencananya, anime ini akan tayang sebanyak 51 episode dimulai dari tanggal 3 Oktober 2017 yang lalu.
Apabila episode yang akan tayang ada sebanyak itu, maka diperkirakan anime ini akan tamat pada bulan Oktober tahun 2018 mendatang. Keuntungan dari adanya episode sebanyak ini adalah kita dapat melihat perkembangan karakter secara lebih mendetail. Alur ceritanya pun tidak akan terkesan buru-buru.
Selain itu, poin plus lainnya adalah 51 episode ini akan tayang terus menerus sehingga kita tidak perlu menunggu jeda beberapa season untuk dapat menyaksikan sambungan ceritanya.
[duniaku_adsense]
Nah, itulah alasan kenapa kamu wajib nonton anime Black Clover. Jika kalian sudah ada yang mengikuti anime ini, yuk share pendapat kalian di kolom komentar!
Diedit oleh Doni Jaelani