"Bang!" bersama Boardgame Hut !
Salah satu permainan boardgame yang populer di kalangan pecintanya, Bang! Saksikan bagaimana cara para koboi-koboi boardgame memainkan Bang!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Another boardgame another story, right?
Seperti janji saya sebelumnya di artikel boardgame sebelumnya, kali ini saya ingin membahas lagi jenis permainan lain yang saya mainkan di gathering Boardgame Hut. Bang!.
Mengambil setting tempat dan waktu di dunia western. Bang! Membawa kita berperan menjadi salah satu hero dunia barat yang terkenal. Berbagai macam tokoh hero dapat kita mainkan dan tokoh hero tersebut akan memainkan tugasnya. Siapkah kalian bertugas sebagai Sheriff, Outlaw, Deputy, atau Renegade?
Beberapa kartu Hero[/caption]
Hal pertama yang menentukan jalannya permainan ini adalah pengacakan tugas. Siapa-siapa sajakah yang akan bertugas sebagai salah satu dari Sheriff, Outlaw, Deputy, atau Renegade ditentukan dari pengacakan kartu tugas tersebut. Sheriff dan Renegade masing-masing satu kartu, sedangkan Outlaw dan Deputy terdapat tiga dan dua kartu. Tugas Sheriff adalah menembak Outlaw dan Renegade. Outlaw diharuskan membunuh Deputy, Sheriff, dan Renegade. Deputy diharuskan melindungi Sheriff dengan harus membunuh seluruh Outlaw. Yang paling menantang adalah tugas Renegade yang harus membunuh seluruh pemain termasuk yang harus dikalahkan terakhir, Sheriff.
Saat permainan dimulai, semua pemain harus menyembunyikan identitas asli mereka kecuali sang Sheriff yang harus menampakkan dirinya sedari awal permainan. Keseruan akan dimulai ketika satu sama lain pemain saling menyerang untuk menebak-nebak tugasnya. Ada nyawa dari setiap pemain yang ditentukan dari jumlah peluru yang terdapat pada sisi kanan atas kartu tokoh yang kita mainkan.
Terdapat dua jenis kartu selain dari kartu tokoh dan kartu tugas. Keduanya yakni kartu action yang coklat dan kartu equipment yang biru. Kartu action adalah kartu yang dapat langsung kita aktifkan sekali pakai saja. Sedangkan kartu equipment akan selamanya aktif selama tidak dihancurkan maupun diambil pemain lain.
Kartu Equipment[/caption]
Bagaimana untuk menyerang lawan? Dengan menggunakan kartu action bang, kita bisa menembak lawan yang berada di jarak tembak kita. Untuk menentukan jarak tembak, yakni dari posisi duduk kita saat bermain. Dengan posisi melingkar, maka pemain yang duduk disebelah kiri maupun kanan kita berjarak satu dan seterusnya bertambah satu untuk tiap pemain yang duduk disebelahnya lagi. Ingat, tanpa kartu equpment jarak tembak default kita hanya satu. Apabila masuk jarak tembak, keluarkan kartu bang dan tunggu reaksi lawan. Apabila dia keluarkan kartu miss maka tembakan kita gagal. Dan nyawa mereka akan berkurang apabila tidak bisa mengeluarkan kartu miss maupun kartu lain untuk menghindari bang, misal kartu barrel untuk menghindari bang dengan cara menarik kartu dari tumpukan kartu yang apabila sesuai kriteria barrel maka bang akan gagal. Perhatian, kartu bang hanya bisa dikeluarkan sekali dalam tiap turn kita. Untuk jenis kasrtu lain dapat kita keluarkan sebanyak mungkin, bahkan kalau memang bisa sampai kartu di tangan habis. Dan juga setiap turn kita mengambil dua kartu dari tumpukan dengan batas kartu di tangan sesuai dengan jumlah nyawa kita.
Bang dan Miss[/caption]
Kartu yang berfungsi seperti Miss[/caption]
Permainan kali dimulai dari tugas saya sebagai Sheriff ( Baru pertama langsung beruntung nih! ). Seiring permainan berlanjut, gurauan ancaman untuk membuka identitas masing-masing pemain saling berteberan. Inilah saat keseruan bermain boardgame. Dengan melihat permainan dari pemain lain, kita dapat menebak-nebak apakah tugas mereka. Sheriff yang harus berhati-hati untuk tidak salah menembak Deputy, yang apabila salah maka semua perlengkapan di tangan Sheriff harus dibuang. Renegade yang harus sembunyi-sembunyi menghabisi pemain lain dengan tujuan untuk membunuh Sheriff di akhir permainan ( Ini yang terjadi saat saya harus mengakui kemenangan Renegade ). Outlaw yang membabi buta mulai melakukan penyerangan di awal permainan untuk membunuh tim Sheriff dan Deputy. Dan Deputy yang harus melindungi Sang Sheriff dengan nyawanya .
So, are you ready to BANG ?