Comscore Tracker

Ngeri! Ini Dia 5 Tren Baru Kostum Halloween yang Bakal Populer di 2017

Lengkap dengan tutorial cosplay kostum Haloween 2017!

Ngeri! Ini Dia 5 Tren Baru Kostum Halloween yang Bakal Populer di 2017

Orang-orang akan mengenakan kostum seram untuk melakukan trick or treat. Apa ya yang akan menjadi tren kostum Halloween 2017?

Halloween akan segera tiba. Hari yang awalnya diperingati untuk merayakan Orang Kudus ini mengalami asimilasi budaya dengan kebiasaan saat ini. Biasa dirayakan pada tanggal 31 Oktober, orang-orang akan mengenakan kostum seram untuk melakukan trick or treat, diisengin, atau memberi hadiah.

Membahas mengenai kostum Halloween, apa ya yang akan menjadi tren kostum Halloween 2017?

[duniaku_baca_juga]

Yang menjadi tren kostum Halloween biasanya berdasarkan pop kultur yang populer saat itu. Pop kultur ini bisa dari film, video game, anime, dan lainnya. Tentunya tren kostum Halloween 2017 jadinya terpengaruh dengan apa pop kultur yang populer di 2017 ini.

Duniaku.net coba memilah mana saja kostum Halloween baru yang bisa populer di tahun 2017, bahkan juga mencoba tips bagaimana cara agar kamu bisa mengenakan kostum ini di Halloween 2017 nanti!

Kostum Halloween 2017 yang diperkirakan akan populer di Halloween 2017 antara lain adalah sebagai berikut.

Pennywise (IT)

Pennywise adalah tokoh jahat utama dari film dan buku IT karangan Stephen King. Pennywise juga termasuk dalam multisemesta milik Stephen King bersama novel lain karangannya. Dia digambarkan sebagai badut mengerikan yang suka meneror dan menculik anak-anak.

Ngeri! Ini Dia 5 Tren Baru Kostum Halloween yang Bakal Populer di 2017

It adalah sebuah bentuk kehidupan dalam dimensi Macroverse di luar angkasa yang bahkan sudah ada jauh sebelum tata surya itu ada.

It bisa berubah menjadi banyak bentuk, dan badut Pennywise adalah salah satu bentuk dari It Sepertinya bentuk Pennywise adalah yang paling disukai It.

Pennywise sering digunakan It untuk menarik anak-anak dan menakut nakutinya.

Pennywise sendiri kemungkinan adalah badut sungguhan yang pernah hidup. Seperti sebutannya, dia adalah badut penari. Mungkin saja dia salah satu korban pertama dari It, dan dia mengambil bentuknya.

Nah, bagaimana ya cara cosplay Halloween ala Pennywise? Berikut adalah tips untuk bercosplay ala Pennywise

Kostum badut

Hal utama dari bercosplay ala Pennywise tentunya adalah kostum badut. Cari kostum badut yang mendekati gaya Pennywise, lalu warnai kostum badut dengan warna putih. Jangan lupa kancing bolanya harus tetap berwarna merah yang menjadi ciri khas Pennywise.

Contoh kostum yang mendekati Pennywise adalah berikut ini, modalnya sekitar Rp 750 ribu.

Balon merah

Salah satu yang identik dengan Pennywise tentunya adalah balon merah. Jangan lupa isi helium yang cukup agar bisa melayang sepanjang hari.

Make up Pennywise

Sentuhan terakhir tentunya dengan memberikan make up ala Pennywise pada wajah kamu. Beberapa yang perlu kamu lengkapi untuk berdandan ala Pennywise adalah : wig rambut merah, kupluk botak, lateks cair, lem, vaselin, hairspray coklat, plastik ellimorph putih, cat warna merah, hitam, putih, dan lainnya.

Tutorial lengkapnya bisa kamu lihat di sini

 Awkarin

Awkarin tetap merupakan sensasi di 2017. Salah satu sensasinya di 2017 adalah pada klip "Badd Ass".

Ngeri! Ini Dia 5 Tren Baru Kostum Halloween yang Bakal Populer di 2017

Dalam video klip ini, Awkarin tampil dengan pakaian serba hitam mulai dari celana, jaket kulit, sampai bra yang dikenakan. Uniknya, Awkarin juga mengenakan sebuah topeng hitam yang membuat dirinya seakan memancarkan kesan bad ass ala rapper-rapper Amerika.

Sayang tampilan menarik ini langsung hancur ketika Awkarin mulai bernyanyi di atas seekor kuda. Terlebih penggunaaan teknologi auto-tune di sepanjang lagu, membuat kita percaya jika suara Awkarin emang gak bagus-bagus banget.

Nah alih-alih menikmati lantunan lirik yang ada dalam lagu “Bad Ass”, netizen malah disajikan aksi pamer belahan dada di atas kuda. Sontak saja, aksi pamer belahan di atas kuda tersebut langsung menuai respons dari warganet.

Ngeri! Ini Dia 5 Tren Baru Kostum Halloween yang Bakal Populer di 2017

Nah, bagaimana ya cara bercosplay ala Awkarin? Pada Clas:H 2017 lalu terdapat cosplayer yang bergaya ala Awkarin. Barangkali kamu bisa meniru gaya cosplay dari Rizal asal Yogyakarta ini.

Beha hitam, Jaket Bad Influence, celana Jeans, Kupluk maling hitam

Barangkali untuk kostumnya tidak perlu dijabarkan. Seperti pada klipnya, yang menarik perhatian dari video klip Awkarin ini memang kostumnya. Celana jeans dan beha hitam sepertinya mudah dicari, namun jaket "Bad Influence" ini barangkali merupakan modifikasi jaket kulit long coat. Sedangkan kupluk maling hitam bisa dibuat dari kupluk gunung.

Kuda

Nah untuk kudanya, kamu cari sendiri saja ya. Teman kamu bisa saja cosplay jadi kudanya -seperti pada Event Clas:H yang lalu- atau cari kuda beneran juga oke, asal hati-hati saja saat naik kudanya, atau saat naik ke teman kamu yang jadi cosplay kudanya.

Agnez Mo

Salah satu yang menarik perhatian seantero Warganet adalah wardrobe yang dikenakan Agnez Mo. Wardrobe kebaya batik yang didesain dalam beberapa variasi di beberapa adegan terlihat elegan dan meriah. Belum lagi ia mengenakan hiasan kepala bernuansa etnik dan jubah besar menyelimuti tubuhnya.

Ngeri! Ini Dia 5 Tren Baru Kostum Halloween yang Bakal Populer di 2017

Beberapa Warganet pun mengomentari penampilannya ini. Ada yang merasa kagum karena desainnya keren, ada yang protes karena Agnez Mo tampak terlalu seksi, dan ada juga yang bilang bahwa penampilan Agnez Mo ini seperti…

Hero MOBA!

Barangkali jika ada game MOBA yang tertarik membuat karakter MOBA, bisa saja loh jadikan Agnez Mo di klip Long As I Get Paid ini sebagai desain karakternya -tentu saja sebaiknya bekerja sama dan seizin pihak Agnez Mo ya.

Nah, bagaimana ya cara kita bercosplaya, ala Agnez Mo? Nah itu dia, masalahnya desain kostum Agnez Mo tidak bisa sembarangan bikin saja. Mencari bahan batik barangkali tidak sulit, namun yang bisa menjahitnya ini lho.

Barangkali kamu perlu melibatkan desainer Anne Avanti untuk membuat kostum ini. Tapi perlu modal yang besar juga untuk bisa membuat kostum untuk Agnez Mo seperti ini.

Pensaran tren kontum Halloween 2017 lainnya? Cek di halaman kedua!

Pengabdi Setan

Salah satu karakter horor yang menonjol di tahun 2017 ini ada pada film Pengabdi Setan. Karakter Ibu pada Pengabdi Setan bisa dibilang biang keladi rasa takut bagi pemirsa yang menyaksikannya.

Ngeri! Ini Dia 5 Tren Baru Kostum Halloween yang Bakal Populer di 2017

Sosok Ibu di film Pengabdi Setan adalah kunci dari segala konflik yang hadir. Tapi sayangnya, tak ada informasi rinci seputar karakter yang diperankan oleh Ayu Laksmi ini.

Di awal cerita, Ibu digambarkan sebagai sosok ringkih yang menderita sakit misterius selama hampir 3 tahun. Selain itu, disebutkan jika ibu adalah mantan penyanyi yang memiliki lagu hits berjudul “Kelam Malam”.

Rahasia sedikit terkuak ketika Ibu akhirnya meninggal dengan keadaan yang janggal. Berkat bantuan Pak Budiman, diketahui Ibu bergabung dengan sebuah sekte demi berharap mendapat keturunan.

Namun penonton lagi-lagi dibuat penasaran, bagaimana nasib Ibu yang telah mati dan menghantui keluarganya. Apakah Ibu merupakan tumbal dari kegiatan sekte misterius tersebut?

Ngeri! Ini Dia 5 Tren Baru Kostum Halloween yang Bakal Populer di 2017

Nah kali ini, bagaimana ya bercosplay ala Ibu Pengabdi Setan? Ini dia tips cosplay jadi Iu Pengabdi Setan

Gaun Putih

Kostum khas Ibu tentunya adalah gaun putih. Kamu bisa tampil agak kumal agar lebih terlihat menyeramkan. Contoh long dress yang pas untuk jadi Ibu misalnya adalah ini .

Lonceng

Salah satu ciri khas Ibu tentunya adalah lonceng. Lonceng kuningan seperti ini palingan sekitar Rp30 ribuan. Jangan lupa dibuat kesan berkarat agar terlihat seram.

Wig hitam

Untuk membuat rambut panjang hitam khas Ibu, setidaknya kamu perlu wig yang pas agar terlihat mirip.

Make up

Make up khas Ibu Pengabdi Setan bisa kamu lihat tutorialnya di Channel Ini Vindy. Beberapa tambahan material misalnya menggunakan lateks cair agar menimbulkan kesan keriput.

Cup Head

Cup Head barangkali bisa menjadi sensasi horor di Halloween 2017 ini. Game yang bikin kamu mati melulu ini bahkan tingkat kesulitannya dianggap melebihi Dark Souls!

Ngeri! Ini Dia 5 Tren Baru Kostum Halloween yang Bakal Populer di 2017

Gameplay game ini mengadopsi side scrolling shooter layaknya Contra, namun juga memiliki elemen run and gun dengan banyaknya peluru yang menghiasi satu layar. Dalam game ini, yang bisa kamu lakukan adalah menembaki musuh, sembari menghindari peluru yang ditembakkan dengan cara melompat ataupun berlari kesana kemari.

Yang membuat game ini semakin sulit adalah kemampuan untuk “menangkis” peluru ataupun objek berwarna pink yang bisa membantumu menghasilkan damage yang lebih besar kepada musuh.

Cara menangkisnya pun sedikit gambling, di mana kamu harus melompat menghampiri peluru yang datang dari musuh, lantas menekan kembali tombol lompat sesaat sebelum peluru tersebut mengenaimu. Ya, sangat tipis sekali perbedaan antara kamu berhasil memberikan damage ke musuh, atau justru kamu yang terkena damage-nya!

[duniaku_adsense]

Jika kamu sukses melakukan hal tersebut (menangkis peluru dan mengembalikannya ke musuh), maka kamu bisa mengisi meter special move. Saat meter ini penuh, kamu bisa menembakkan sebuah laser yang bisa memberikan damage cukup besar kepada musuh.

Gameplay-nya terdengar cukup simpel, namun tingkat kesulitannya yang tinggi inilah yang mungkin nanti bakal membuat kamu “gemas” karena karaktermu tewas berkali-kali dan harus mengulang sebuah level dari awal.

Nah, bagaimana ya cara cosplay ala Cup Head?

Kostum badut

Bagian tubuh dari Cup Head mirip seperti Mickey Mouse. Maka mengkanibal kostum badut Mickey Mouse bisa menjadi mirip Cup Head dengan modifikasi di sana-sini.

Topeng Cup Head

Kepala Cup Head memang cukup rumit, maka ada baiknya kamu menggunakan jasa pebuat kostum badut untuk membuat kepala Cup Head. Kecuali kalau kamu mau coba ala low cost seperti berikut ini.

https://www.youtube.com/watch?v=vgnP0L3hUpY

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU