Mars Effect dari Kreator Minecraft

Sedih karena petualangan Shepard di Mass Effect sudah berakhir? Tenang saja, Mojang tengah mengembangkan sebuah game dengan 'feel' Mass Effect. Sambutlah... Mars Effect!

Mars Effect dari Kreator Minecraft

Mars Effect dari Kreator Minecraft

Kreator Minecraft, Markus "Notch" Persson terbukti sangat mencintai Mass Effect. Dia juga berpartisipasi dalam guyonan April Mop dengan peluncuran website Mars Effect.

Menurut website tersebut, game Mojang terbaru ini masih sangat awal dalam pengembangan. Beberapa fitur yang dijanjikan dalam Mars Effect antara lain adalah:

  • Hard science fiction.
  • Lots of engineering.
  • Fully working computer system.
  • Space battles against the AI or other players.
  • Abandoned ships full of loot.
  • Waist high walls.
  • Seamlessly landing on planets.
  • Advanced economy system.
  • Mining, trading, and looting.
  • A game ending that makes sense.

Terdengar sangat Mass Effect, ya?

Well, kecuali poin terakhir (yang sepertinya lebih ke olok-olok untuk Bioware).

Update terakhir, Persson mengatakan kalau dia memang tengah mengembangkan game science fiction serupa dengan Mass Effect. Tentu saja, bukan dengan judul Mars Effect.

Statement terakhirnya: This was an April Fools joke. Or rather, the name was. The game is real.

Kunjungi webnya di http://marseffect.net/

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU