Spesial Valentine: 10 Pasangan Beda Game yang Seharusnya Menjalin Kasih

Bukti bahwa cinta tidak mengenal perbedaan dunia...

Hari Valentine, dikenal sebagai hari kasih sayang yang dirayakan hampir di seluruh dunia. Bahkan di dunia game sekalipun. Ada banyak pasangan serasi dan memiliki kisah cinta mengharukan dalam sebuah game, ada juga kisah cinta beda dunia (alias beda game) yang menunggu untuk dipersatukan oleh sang penghulu (alias developer dan publisher).

Baca juga: 10 Pasangan dengan Kisah Cinta Terbaik dalam Game

Nah, jika sebelumnya kami pernah menuliskan pasangan-pasangan terbaik dalam game yang sama, kali ini saatnya kami menampilkan sepuluh pasangan terbaik dalam game, namun berada di game yang berbeda. Satu bukti bahwa jika sudah cinta, maka apapun penghalangnya tidak menjadi masalah, sekalipun berbeda dunia. So sweet~


[page_break no="1" title="Dante & Bayonetta"]


Spesial Valentine: 10 Pasangan Beda Game yang Seharusnya Menjalin Kasih

Dua-duanya memiliki kemampuan sepadan, baik dalam menggenggam senjata api maupun pedang. Keduanya juga sama-sama merupakan pemburu demon yang hebat. Dante memang jago dalam menggaet wanita, dan Bayonetta adalah wanita yang cocok untuknya. Bukankah beberapa hari yang lalu Capcom juga sempat mengungkapkan bahwa mereka ingin menggabungkan mereka kedua dalam sebuah game?


[page_break no="2" title="Rubi Malone & Max Payne"]


Spesial Valentine: 10 Pasangan Beda Game yang Seharusnya Menjalin Kasih

Kadang momen-momen bersama pasangan berjalan terlalu cepat. Seringkali kita ingin mengulang kembali momen-momen tersebut atau membuatnya lebih lama. Nah, kasus tersebut tidak berlaku jika Rubi Malone (Wet) dan Max Payne menjalin kasih. Selain keduanya bakal menjadi tim yang hebat, keduanya sama-sama memiliki kemampuan untuk memperlambat waktu. Jadi, saat-saat bersama pun akan terasa lebih lama.. :D


[page_break no="3" title="Boo & Pinky"]


Spesial Valentine: 10 Pasangan Beda Game yang Seharusnya Menjalin Kasih

Ini yang namanya kisah cinta sejati. Sampai maut memisahkan dan sudah sama-sama menjadi hantu pun keduanya masih bisa menjalin kasih, meskipun keduanya datang dari dunia yang berbeda (Boo dari Mario Bros. dan Pinky dari Pac Man). Jadi, apa lagi yang bisa menghalangi kisah cinta mereka?


[page_break no="4" title="Nathan Drake & Lara Croft"]


Spesial Valentine: 10 Pasangan Beda Game yang Seharusnya Menjalin Kasih

Lupakan Elena Fisher, Drake! Jodohmu ada di dalam diri Lara Croft. Jika menjalin kasih, keduanya bisa dipastikan bakal kaya mendadak. Sama-sama jago dalam memburu harta karun dan menyelesaikan puzzle, serta keahlian yang saling melengkapi. Contohnya, Lara (Tomb Raider) bisa membuatkan busur dan anak panah jika peluru senjata Drake (Uncharted) habis. Benar-benar pasangan yang serasi dan saling melengkapi sehingga bisa menjadi tim yang hebat!


[page_break no="5" title="Master Chief & Samus Aran"]


Spesial Valentine: 10 Pasangan Beda Game yang Seharusnya Menjalin Kasih

Kisah cinta Master Chief (Halo) dan Samus Aran (Metroid) bakal menjadi layaknya Romeo dan Juliet. Keduanya saling mencintai, namun terpisah oleh dua keluarga yang sangat tidak mungkin dipersatukan. Master Chief dari keluarga Microsoft dan Samus Aran dari Nintendo. Mungkin keduanya bakal tidak pernah bersatu, akan tetapi Samus adalah pasangan yang serasi untuk Master Chief, apalagi Zero Suit Samus...


[page_break no="6" title="Adam Jensen & Nilin"]


Spesial Valentine: 10 Pasangan Beda Game yang Seharusnya Menjalin Kasih

Baik Adam Jensen (Deus Ex: Human Revolution) dan Nilin (Remember Me) merupakan manusia yang menjadi korban teknologi. Keduanya juga hidup di era modern dan memiliki kemampuan yang mirip. Jadi, keduanya bakal menjadi tim yang hebat untuk saling membantu menyelesaikan problem di dunia masing-masing.


[page_break no="7" title="Waluigi & Daisy"]


Spesial Valentine: 10 Pasangan Beda Game yang Seharusnya Menjalin Kasih

Daisy yang memiliki watak keras tidak cocok untuk Luigi karena Luigi terlalu kalem dan baik, meskipun Luigi cinta padanya. Daisy butuh sosok yang "nakal" dan hal tersebut ada dalam diri Waluigi. Waluigi yang suka berbohong dan mendapat cap bad boy siap membawa Daisy keluar dari kastilnya dan menjalin cerita berdua. Hayo Nintendo, tertarik untuk mengangkat kisah mereka?


[page_break no="8" title="Kirby & Jigglypuff"]


Spesial Valentine: 10 Pasangan Beda Game yang Seharusnya Menjalin Kasih

Betapa imutnya pasangan ini! Eits, tapi hati-hati. Kalau mereka sedang bersama dan Jigglypuff (Pokemon) siap menyanyi, kamu harus segera menjauh dari mereka. Atau nyanyian Jigglypuff nantinya akan membuat Kirby mengantuk dan menguap, dan akan menyedot semua benda yang ada di sekitarnya termasuk kamu, dan mungkin juga Jigglypuff-nya sendiri. Kasihan juga ya :(


[page_break no="9" title="Kratos & Nariko"]


Spesial Valentine: 10 Pasangan Beda Game yang Seharusnya Menjalin Kasih

Dewa Perang Kratos (God of War) tentu tidak cocok jika disandingkan dengan manusia biasa. Dan sosok yang cocok untuk mendampinginya adalah Nariko (Heavenly Sword) yang sering dikomparasikan dengan dewi perang Yunani. Keduanya juga memiliki kemampuan seimbang, sama-sama merupakan prajurit dan mahir membunuh banyak musuh dalam sekali tebasan senjata.


[page_break no="10" title="Agent 47 & Violette Summer"]


Spesial Valentine: 10 Pasangan Beda Game yang Seharusnya Menjalin Kasih

Dua sosok assassin ini bakal menjadi pasangan yang menarik. Sama-sama merupakan agen rahasia, tentunya tidak akan ada hari yang mereka lewati tanpa terus dikejar-kejar musuh. Kapan ya mereka berdua bisa nyantai, dimana Violette Summer (Velvet Assassin) bisa dengan santai memasakkan makanan kesukaan Agent 47 (Hitman)?

Ada pasangan dalam game namun beda dunia yang serasi lagi menurutmu? Share pendapatmu di kolom komentar ya!

[Sumber: [outbound_link text="GamesRadar" link="http://www.gamesradar.com/8-videogame-couples-who-arent-together-really-should-be/"]/[outbound_link text="Wikipedia" link="http://www.en.wikipedia.org"]]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU