Kreator Tahu Bulat, Own Games Gandeng UNPAR Bangun Laboratorium Riset Game dan Aplikasi!

Diharapkan kerja sama ini bisa memicu mahasiswa untuk lebih inovatif dan siap dalam menghadapi industri setelah lulus nantinya

Kreator Tahu Bulat, Own Games Gandeng UNPAR Bangun Laboratorium Riset Game dan Aplikasi!

Kreator Tahu Bulat, Own Games Gandeng UNPAR Bangun Laboratorium Riset Game dan Aplikasi!

Bisa dibilang, Own Games adalah salah satu developer game yang sudah kenyang pengalaman di industri game Indonesia. Sejak pertama kali mengembangkan game untuk platform Symbian, Own Games pun menelurkan banyak karya berkualitas, seperti dua diantaranya yang tengah hits di toko aplikasi, Tahu Bulat dan Juragan Terminal (yang dikembangkan bersama Agate Studio).

Kali ini, Own Games membuat gebrakan baru di industri kreatif Indonesia. Bukan menelurkan produk baru, melainkan menjalin kerja sama dengan salah satu institusi pendidikan di Bandung untuk mendirikan sebuah Laboratorium Riset dan Pengembangan Game dan Aplikasi!

Bersamaan dengan kegiatan Ulang Tahun Program Studi Teknik Informatika Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) yang ke-20 pada 7-8 September 2016 kemarin, developer yang dikenal lewat maskot Tako-nya ini telah menandatangani MoU dengan UNPAR untuk mendirikan laboratorium Riset dan Pengembangan yang berlokasi di kampus UNPAR. Laboratorium ini didirikan untuk memicu semangat dan sekaligus memfasilitasi mahasiswa UNPAR untuk berkreasi dan membuat sesuatu meskipun masih duduk di bangku kuliah.

Kreator Tahu Bulat, Own Games Gandeng UNPAR Bangun Laboratorium Riset Game dan Aplikasi!

Setiap semester, akan diadakan program magang dimana mahasiswa bisa menjadi bagian dalam tim pengembangan produk-produk Own Games yang akan diluncurkan dan digunakan oleh masyarakat luas. Produk-produk yang dikembangkan tidak hanya game, namun juga mencakup aplikasi mobile dan web. Dengan diadakannya program magang ini, mahasiswa diharapkan dapat merasakan pengalaman membangun sebuah produk yang digunakan oleh masyarakat luas sedini mungkin.

Dikutip dari pernyataan resminya, Eldwin Viriya, founder dan CEO dari Own Games mengungkapkan bahwa kolaborasi adalah kunci utama untuk memajukan industri digital dan teknologi di Indonesia. Own Games merasa masih ada garis yang terputus antara kebutuhan pelaku bisnis (termasuk startup) dengan lulusan universitas. Dengan adanya kolaborasi dengan UNPAR ini, Own Games dapat berbagi manfaat sebanyak mungkin kepada para mahasiswa semenjak mereka masih kuliah. Harapan utama dari pendirian laboratorium ini adalah untuk memicu inovasi dan minat mahasiswa untuk dapat berkarya dari ilmu yang mereka dapatkan selama mengikuti program magang ini, sehingga mereka dapat lebih siap untuk berkerja atau membangun startup mereka sendiri.

Kreator Tahu Bulat, Own Games Gandeng UNPAR Bangun Laboratorium Riset Game dan Aplikasi!

Pihak Program Studi Teknik Informatika sendiri berpendapat bahwa kerja sama ini dapat memperkaya pendidikan mahasiswa program studi tersebut. Dengan kerja sama ini, mahasiswa akan mendapatkan pengetahuan tentang game, yang benar-benar didapat dari industri game, terutama dari perusahaan game yang berpengalaman dan inovatif seperti Own Games. Selain itu, mahasiswa juga akan mendapatkan pengalaman bekerja magang, yang sangat dibutuhkan untuk mempersiapkan para mahasiswa ini untuk memasuki dunia industri nanti setelah lulus. Diharapkan kerja sama ini juga dapat memicu kegiatan riset dosen di bidang game, yang saat ini belum hidup.

Rencananya, Laboratorium Riset dan Pengembangan ini akan mulai beroperasi pada Oktober 2016 dan mulai melakukan penerimaan mahasiswa magang pada bulan November 2016. Semoga kolaborasi antara Own Games dengan UNPAR ini bisa diikuti oleh developer dan institusi pendidikan lainnya ya!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU