Game Indonesia Kembali Masuk Nominasi FGS 2012!
Kita patut berbangga, bahwa game development di Indonesia telah berkembang sangat pesat beberapa tahun terakhir dan mampu berbicara di ajang internasional. Salah satunya adalah dua developer game flash ini, Toge Productions dan Vini Ramadhani. Simak berita selengkapnya di dalam!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Game-game buatan developer Indonesia kembali menunjukkan taringnya di dunia Internasional. Ya, dua developer game flash asal Indonesia, Toge Productions dan Vini Ramadhani berhasil menjadi finalis di ajang The Mochis Award di perhelatan Flash Gaming Summit 2012! Bagi yang tidak tahu, The Mochis Award adalah sebuah penghargaan yang diberikan kepada game flash terbaik di seluruh dunia yang pendistribusiannya dilakukan di beberapa portal game seperti Armor Games.
[/caption]
Tahun ini, Toge Productions diwakili oleh Necronator II, sebuah game strategi yang menggabungkan aroma khas Warcraft dengan elemen tower defense. Ini adalah tahun kedua secara beruntun Toge Productions berhasil menembus Flash Gaming Summit. Tahun lalu, Toge Productions juga berhasil menembus tiga nominasi melalui dua game mereka, Infectonator World Dominator dan Planetary Conflict, serta berhasil membawa pulang satu award tertinggi, Best Multiplayer Game yang diraih oleh Planetary Conflict.
Untuk tahun ini, Necronator II berhasil menembus nominasi di dua kategori, Best Game Art dan Community Choice. Sedangkan di kategori lain, game puzzle Marching Zombies milik Vini Ramadhani berhasil menembus nominasi di kategori Best Puzzle Game.
[/caption]
Selamat buat Toge Productions dan Vini Ramadhani yang berhasil menembus nominasi. Semoga bisa mengharumkan nama Indonesia dengan mengalahkan dua kompetitor di kategori masing-masing dan membawa pulang penghargaan The Mochis Award.. ^_^ Seremoni penghargaan ini sendiri menurut rencana akan dihelat di San Francisco, Amerika Serikat pada tanggal 4 Maret yang akan datang.
Berikut ini adalah daftar nominasi dalam The Mochis Award. Kamu bisa mencicipi game-game ini dengan mengeklik judul masing-masing:
Community Choice
- Kingdom Rush - Ironhide Game Studio
- Necronator II - Toge Productions
- Raze 2 - Juice-Tin & Addison Rodomista
Best Multiplayer Game
- The Last Castle - Louissi
- Uncharted Skies - Game Smile
- SAS: Zombie Assault 3 - Ninja Kiwi
Best Strategy Game
- Steamlands - Nitrome
- Kingdom Rush - Ironhide Game Studio
- Age of Defenders - Cuketa
Best Puzzle Game
- Rubble Trouble Tokyo - Nitrome
- Marching Zombies - Vini Ramadhani
- Glissaria - Arkeus
Best Shooter Game
- The Last Stand- Union City - Con Artist Games
- SAS: Zombie Assault 3 - Ninja Kiwi
- Sierra 7 - Simon Hason
Best Action Game
- Mega Mash - Nitrome
- Space is Key - ChrisJeff
- Burrito Bison - Juicy Beast
Most Creative Game
- Pursuit of Hat - gooDay
- Reimagine: The Game - NutcaseNightmare
- Sissy's Magical Ponycorn Adventure - Untold Entertainment
Best Game Art
- Castaway 2 - Likwid Games
- Necronator II - Toge Productions
- Mike Shadow: I Paid For It - Tanoku
Best Sound
- Bullet Audyssey - Cellar Door Games
- Reimagine: The Game - NutcaseNightmare
- The Last Stand- Union City - Con Artist Games