1 Tahun Dicoding, Ribuan Developer dan Aplikasi Sudah Bergabung!
Hub developer nomor satu di Indonesia ini merayakan ulang tahun pertamanya. Selamat ulang tahun Dicoding!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Dicoding merayakan ulang tahunnya yang pertama. Selamat ulang tahun Dicoding!
Satu tahun lalu, muncul hub baru bagi developer Indonesia yang akhirnya dikenal dengan nama Dicoding. Satu tahun telah berlalu, dan mereka sudah menjelma menjadi hub nomor satu di Indonesia dengan berbagai pencapaian besarnya, mulai dari ribuan developer dan aplikasi yang didaftarkan, hingga ratusan ribu poin yang sudah dibagikan.
Dicoding resmi diluncurkan tanggal 5 Januari 2015 untuk menjembatani developer dengan kebutuhan dan permintaan pasar yang semakin kompetitif. Melalui ketiga pillarnya, yakni developer, challenge, dan academy, merkea secara giat bekerja untuk mewujudkan misinya menumbuh kembangkan ekosistem IT di Indonesia.
Tepat satu tahun sejak peluncurannya, platform pengembang aplikasi ini telah memikat lebih dari 9,300 pengembang (developer) dari 95 kota di seluruh Indonesia. Dicoding juga mencatat 3,100 pengembang aplikasi lintas platform yang telah mendaftar untuk mengikuti berbagai kegiatan offline yang diselenggarakan Dicoding. Semangat dan kerja keras para developer untuk mempersembahkan karya terbaik mereka terangkum dalam lebih dari 1,350 aplikasi yang lahir dari tantangan-tantangan (challenge) yang ditawarkan melalui platform Dicoding.
"Kami hadir untuk memotivasi, mendukung, dan meningkatkan kemampuan para developer Indonesia menciptakan produk teknologi unggul yang mampu menjadi karya-karya terbaik,” ujar co-founder Dicoding, Narenda Wicaksono seperti dikutip dari pernyataan resmi yang dikirimkan ke Duniaku menyambut ulang tahun pertama Dicoding ini.
Melalui platform tawaran
[read_more id="236532"]
Selain developer profesional, juga terdapat banyak developer pemula yang bergabung di Dicoding. Melihat kenyataan itu dan adanya kebutuhan para developer muda untuk memperdalam ilmu dan mengasah skills mereka di dunia pengembangan aplikasi, maka Dicoding meluncurkan Dicoding Academy pada bulan Agustus 2015. Developer dapat langsung mendaftar untuk mengikuti kelas yang ditawarkan. Ketika berhasil menyelesaikan satu kelas, maka developer juga akan diberi penghargaan berupa bonus poin. Kini tercatat ada lebih dari 300 developer yang telah mengikuti beragam kelas dan menyelesaikan lebih dari 900 submission code di Dicoding Academy.
"Dicoding merupakan platform yang baik untuk menjadi sarana pengembangan diri para pelaku industri kreatif, khususnya para developer mobile, secara kompetitif dan menarik," ujar Gathot Fajar, CEO Creacle Studio, studio asal Yogyakarta yang juga sudah merasakan manfaat langsung dari Dicoding, "Harapan kami platform ini dapat terus berkembang dan turut membentuk ekosistem industri yang sehat dan berkualitas," lanjutnya.
Selama satu tahun ini, Dicoding juga sudah menggandeng banyak partner untuk menyelenggarakan event dan tantangan-tantangan bagi developer, salah satunya adalah Intel. "Dicoding adalah sebuah platform yang sangat memudahkan kami mengembangkan ekosistem developer sekaligus menjangkau developer terbaik di Indonesia secara lebih efektif dan efisien," ungkap Firstman Marpaung, Developer Relations Intel Indonesia.
Tertarik untuk bergabung bersama dengan Dicoding? Pintu pendaftaran masih terbuka lebar! Bagi kamu yang tertarik, kamu cukup mengunjungi [outbound_link text="website resminya" link="www.dicoding.com"], mendaftarkan dirimu, dan mulai mengikuti berbagai event dan tantangan yang ada, mengumpulkan poin-poin dan menukarkannya dengan berbagai hadiah menarik!