Trailer Supergirl Menyajikan Sosok Hero Krypton yang Unik!
Trailer Supergirl telah dirilis, menyajikan sosok superhero yang justru lebih mewakili Superman komik ketimbang Superman di Man of Steel!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Penasaran dengan serial Supergirl? Kalau begitu, kamu beruntung. Trailer Supergirl telah dirilis di internet, dan kamu sekarang bisa melihat sendiri gambaran atmosfer, plot, dan karakter dari serial terbaru DC Comics ini!
Tak tanggung-tanggung, kalau trailer biasanya hanya berdurasi 1-2 menit, trailer Supergirl ini sampai memakan waktu enam menit! Lihat videonya lewat tautan di bawah.
[youtube_embed id="Lm46-envrHo"]
Apa saja hal menarik yang bisa kamu lihat di trailer Supergirl ini? Tentunya yang paling menonjol adalah karakter-karakter DC yang akan tampil di filmnya. Mengingat [outbound_link text="Supergirl" link="http://supergirl.wikia.com/wiki/Supergirl_Wiki"] adalah sepupu [outbound_link text="Superman" link="http://dc.wikia.com/wiki/Superman"], tak mengherankan kalau superhero terkuat di bumi DC itu disebut beberapa kali. Secara mengejutkan dia bahkan sudah tampil di detik ke 14, walau penampilannya samar hingga kamu tidak tahu siapa pemerannya.
Tak hanya itu saja, keberadaan Superman juga terasa lewat lukisan yang dibawa oleh [outbound_link text="Jimmy Olsen" link="http://dc.wikia.com/wiki/Jimmy_Olsen"].
Bahkan di menit akhir trailer diperlihatkan Jimmy Olsen menyerahkan barang titipan Superman kepada Kara.
Ngomong-ngomong soal Jimmy Olsen, sahabat baik Superman itu pun muncul di Supergirl. Namun wujudnya beda dari versi komiknya. Kalau kamu familier dengan Jimmy Olsen yang ini...
Maka siap-siap untuk kaget karena seperti inilah penampilan Jimmy Olsen di Supergirl. (Dia juga lebih suka dipanggil James Olsen, tampaknya untuk menegaskan tim produksi ingin membawa Olsen ke arah yang berbeda.)
Selain Olsen dan Superman, kamu juga bisa melihat karakter [outbound_link text="Cat Grant" link="http://dc.wikia.com/wiki/Catherine_Grant_(New_Earth)"] (diperankan Calista Flockhart) serta Wynn Schott (diperankan Jeremy Jordan). Peran Wynn Schott di sini... punya potensi menarik.
Di adegan di atas, ditunjukkan dia mengetahui identitas rahasia Kara sebagai Supergirl. Di trailer Supergirl ini dia bahkan diperlihatkan membantu merancang kostum Supergirl, menunjukkan sisi kreatifnya. Masalahnya, ada karakter bernama Winslow Schott di komik Superman, dan dia adalah alter ego dari [outbound_link text="Toyman" link="http://dc.wikia.com/wiki/Winslow_Schott_(New_Earth)"], salah satu penjahat yang harus dihadapi Man of Steel. Apakah Wynn Schott akan menjadi Toyman? Ataukah Toyman sebenarnya adalah kerabat Wynn, sehingga ada potensi drama ke depannya nanti?
[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/05/13/akhirnya-identitas-thor-perempuan-terungkap/" title="Identitas Thor Perempuan Terungkap!"]
Secara keseluruhan, trailer Supergirl ini menjanjikan serial yang lebih baik dari perkiraan penulis. Awalnya penulis memang agak meremehkannya karena kurang pengalamannya CBS menggarap serial TV, dan pilihan supervillain yang agak aneh. (Lumberjack? Siapa Lumberjack?!). Namun trailer ini menunjukkan sebuah serial superhero yang fun, mengingatkan pada Flash.
Dari citra yang dibangun di trailer, terlihat kalau keberadaan Supergirl terasa sebagai pembawa harapan. Dunianya pun cerah, tidak seperti dunia berfilter di Man of Steel dan (dari yang terlihat di trailer) Batman Vs Superman. Kalau memang Man of Steel dan Supergirl terhubung, tampaknya DC memisahkan unsur gelap ke Superman dan membiarkan citra Superman versi komik ke Supergirl.
Kesamaan nuansa dengan Flash ini juga membawa implikasi menarik. Di episode Rogue Air dari serial Flash, Firestorm, Flash, dan Arrow berkumpul. Bagaimana kalau tim pembela keadilan ini ketambahan Supergirl sebagai pengganti Superman? Menarik bukan?