Kabar Baik Untuk Fans: Netflix Berencana Memproduksi Serial Punisher!

Meski penampilan perdananya di musim dua Daredevil belum ditayangkan, Netflix sudah mempersiapkan serial Punisher!

Kabar Baik Untuk Fans: Netflix Berencana Memproduksi Serial Punisher!Sejauh ini, Marvel Studio berhasil memanfaatkan Netflix untuk merilis serial kelam dan seru dari dua pahlawan jalanan mereka: Jessica Jones dan Daredevil. Sekarang Netflix pun berencana memproduksi serial Punisher, walau karakter ini baru akan debut di musim dua serial Daredevil!

Ada banyak pertanyaan mengenai keterlibatan Punisher di musim dua Dardevil. Kenapa dia berseteru dengan Matt Murdock? Apakah dia baik, atau motivasi balas dendamnya justru membuat dia jauh lebih berbahaya dari para penjahat yang dihadapi Daredevil? Apakah karakternya akan selamat untuk tampil di musim berikutnya?

Pertanyaan yang terakhir itu tampaknya terjawab lewat kabar serial Punisher dari Netflix ini. Bukan hanya dia akan selamat dari musim dua Daredevil, dia juga dipertimbangkan akan memiliki acaranya sendiri.

Kabar Baik Untuk Fans: Netflix Berencana Memproduksi Serial Punisher!Seperti yang dilaporkan oleh [outbound_link text="TV Line" link="https://static.duniaku.net/2015/06/Punisher-Akan-Debut-Daredevil-S2.jpeg">Punisher Akan Debut - Daredevil S2[read_more id="237596"]

Tapi, seperti disampaikan di bagian akhir artikel TV Line, pihak Netflix maupun Marvel Studio belum menanggapi bocoran ini. Jadi, kalau kabar ini benar, sepertinya Netflix dan Marvel Studio masih menanti momen yang lebih tepat untuk mengumumkannya secara langsung.

Bila serial Punisher direalisasikan, maka Punisher akan menyusul karakter-karakter jagoan jalanan Marvel yang sudah terlebih dahulu, atau akan, tampil. Karakter yang sudah memiliki serialnya sendiri ada Daredevil dan Jessica Jones. Kemudian ada Luke Cage, yang sudah tampil duluan di Jessica Jones dan kini sedang di tengah proses syuting untuk serial solonya. Ada juga Iron Fist, yang masih dalam proses casting.

Dari awal sudah direncanakan kalau Daredevil, Jessica Jones, Luke Cage, dan Iron Fist akan bergabung menjadi Defenders, yang akan menjadi tim superhero untuk menghadapi masalah serius yang menghantui jalanan kota New York. Apakah serial Punisher akan memastikan vigilante brutal ini juga bergabung ke Defenders?

Sepertinya tidak, karena kecenderungan Punisher untuk membunuh orang bertentangan dengan prinsip Daredevil dan Jessica Jones. Tapi akan menarik juga kalau Punisher muncul sebagai cameo yang memberikan bantuan kepada Defenders, tak peduli apa mereka menyukai caranya atau tidak.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU