Galeri Foto Indonesia Comic Con 2016 - Kumpulan Foto Cosplayer ICC 2016
Inilah kumpulan foto cosplayer ICC 2016 yang berhasil ditangkap oleh kru Duniaku selama berlangsungnya acara!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Inilah kumpulan foto cosplayer ICC 2016 yang berhasil ditangkap oleh kru Duniaku selama berlangsungnya acara! Karakter apa saja yang muncul?
Yang mengawali daftar cosplayer ICC 2016 adalah bung Pyramid Head, yang sebelumnya terlihat di Popcon juga. ...sebenarnya sih orang ini yang menulis artikel, jadi kalau kamu merasa difoto sama orang dengan kostum seperti ini, hampir pasti kamu akan masuk ke artikel seperti ini.[/caption]
Undyne dari Undertale, yang datang dengan penampilan kasual, tanpa tombak arahnya yang berbahaya. Fandom Undertale masih terasa kuat hingga sekarang.[/caption]
Rorschach dari Watchmen, terlihat di sini siap untuk menghajar kriminal yang sudah dia incar.[/caption]
Kapten Haddock, yang berjaga di stan Tintin. Bapak yang satu ini cukup sering terlihat di event pop culture lokal, dan beliau masih terlihat sempurna dalam kostum karakter yang beliau perankan.[/caption]
Dan ini adalah... Doctor Stephanie Strange? Yang jelas, Dr. Strange versi gender bent ini benar-benar terasa cocok dengan karakter yang ia bawakan.[/caption]
The boy who lived, Harry Potter, terpergok berada di Indonesia Comic Con 2016.[/caption]
Kara Zor-El alias Supergirl, sempat mengunjungi ICC 2016 sebelum semesta Supergirl bergabung dengan semesta Flash dan Arrow.[/caption]
Deadpool varian kostum Pikachu. Kalau kamu menemukan "Pokemon" yang satu ini, sebaiknya lari sebelum kamu ditembak atau ditebas.[/caption]
Karakter ikonik yang jarang terlihat di event pop culture lokal: Ashley J. Williams dari Evil Dead, lengkap dengan tangan gergajinya.[/caption]
Cosplay Jason Voorhees dari Friday the 13th mungkin sudah cukup keren. Tapi cosplayer yang satu ini sekalian menampilkan muka asli Jason di balik topeng hokinya![/caption]
Cosplay yang sangat sempurna untuk karakter Moana, Princess terbaru Disney![/caption]
Grand Duchess Anastasia Nikolaevna of Russia. Anggota terakhir dari keluarga kerajaan Rusia. Banyak yang mengatakan beliau terbunuh bersama keluarganya, tapi terlihat di sini kalau beliau masih baik-baik saja, bahkan dapat mengunjungi event Indonesia Comic Con 2016.[/caption]
Sudah ditulis di atas kalau fandom Undertale masih terasa sangat kuat, bahkan di Indonesia. Kalau di atas ada cosplayer ICC 2016 yang menampilkan Undyne, kali ini ditemukan juga cosplayer Frisk dan Omega Flowey![/caption]
Nona penjaga stan Scrolldown Comics. Kali ini memilih mengenakan kostum Ronald McDonald versi perempuan.[/caption]
Super Buu dari Dragon Ball. Bumi masih berdiri membuktikan kalau makhluk yang satu ini setidaknya cukup puas dengan event Indonesia Comic Con 2016.[/caption]
Cosplayer Weiss Schnee, salah satu karakter dari seri populer RWBY![/caption]
King in the North! Jon Snow dan Daenerys, dua karakter yang sepertinya akan mempengaruhi masa depan Westeros, di sini tampak di ICC 2016![/caption]
Rey, si pengguna force genius dari The Force Awakens, ditemukan di stan Japanese Station![/caption]
Cosplayer Two dari game Drakengard 3. Adik dari Zero, si tokoh utama.[/caption]
Dragonborn dari Elder Scrolls V: Skyrim. Terlihat di sini menggunakan teknik Fus-Ro-Dah dari Skyrim, membuat kameranya berguncang. Hyep, ini salah dari jeritan Fus-Ro-Dah, bukan efek editan atau pengambilan gambar jelek. Sama sekali bukan.[/caption]
[read_more id="268612"]
Itulah foto cosplayer ICC 2016 yang berhasil dikumpulkan dari area acara. Mengenal salah satu cosplayer ini? Jangan malu-malu untuk menyampaikannya di kolom komentar!