CHIPS: Heroes Uprising - Board Game Post-Apocalypse yang Seru!
Ada tabletop game baru nih dari CIAYO. Gameplay-nya soal bertahan hidup di dunia yang diserang alien. Seru lho!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kamu suka board game? Ada game baru seru nih dari CIAYO.
Menurut penjelasan yang penulis dapat, game ini menceritakan soal dunia Chammyland yang diserang oleh alien.
Yep, biasanya digambarkan damai, Chammyland kini jadi dunia post-apocalypse setelah serangan alien.
Lalu... apa kamu bertahan dari alien?
Kalau di game ini sih, antisipasi serangan alien adalah ancaman yang tak terhindarkan, namun terasa sebagai sampingan.
Misi utama kamu justru adalah mencoba membangun, bertahan, dan menyerang survivor lain untuk menjadi yang terbaik!
Gimana Toh Main CHIPS: Heroes Uprising?
Seperti sudah ditulis di atas, CHIPS: Heroes Uprising mengharuskan kamu untuk membangun tempat perlindunganmu, sekaligus menyerang para survivor lain.
Kamu juga harus membangun perangkap untuk memastikan survivor lain tidak menghancurkan tempat perlindunganmu.
Gimana sih caranya?
-Setiap giliranmu dimulai, kamu akan mendapat koin. Jumlah koin yang kamu dapat tergantung seberapa banyak bangunan yang kamu miliki dan apa jenis bangunan tersebut.
-Setiap giliranmu dimulai, kamu juga akan mendapat dua kartu baru.
-Kamu lalu memiliki tiga aksi. Manfaatkan tiga aksi ini untuk membangun, memainkan kartu aksi, membangun perangkap, atau bahkan menyerang para survivor lain.
-Untuk menyerang, kamu bisa menggunakan kartu apapun. Kekuatan seranganmu ditentukan dari simbol tinju di atas kartu.
-Begitu memutuskan menyerang, kamu akan roll dadu. Ruangan yang kamu serang adalah yang angkanya sesuai dengan angka dadu.
-Angka dadunya tidak ada yang cocok? Ya seranganmu meleset.
-Kalaupun angka dadunya cocok, kamu harus melihat dulu apakah ruangan itu dijaga perangkap. Kalau dijaga perangkap, kamu harus mengadu dulu kekuatan pertahanan ruangan plus kekuatan perangkap. Kalau seranganmu kalah kuat, serangan pun gagal.
-Kalau serangan berhasil, bangunan musuh dan perangkapnya hancur. Kamu pun akan mendapat uang jarahan.
-Poin kemenangan ditentukan dari jumlah bangunan dan koin kamu di akhir game.
-Akan ada nilai bonus kalau kamu memiliki tiga bangunan berjenis sama.
Seru Gak?
Penulis sudah nyobain game-nya dan yep, game ini seru banget.
Memang rasanya rule-nya agak berat waktu mendengarnya pertama kali. Namun begitu dicobain, ternyata game-nya asyik banget dan cukup bikin nagih.
Rule-nya sendiri sebenarnya mudah dipahami. Begitu kamu sudah main, mempelajarinya sambil jalan terasa asyik-asyik saja.
Penulis sih menyarankan kamu minimal mencoba game ini untuk merasakan keasyikkannya.
Gimana mencobanya?
Sampai tanggal 15 Juli 2018, CHIPS: Heroes Uprising lagi dipamerkan di acara BEKRAF Game Prime 2018.
Kamu bisa datang sendiri ke acara itu untuk nyobain langsung game ini.
Siapa tahu kamu hoki dan sekalian memenangkan Playstation 4 dan Nintendo Switch!