Ini Dia Penampilan Benedict Cumberbatch di Film Doctor Strange!

Entertainment Weekly memperlihatkan kostum Cumberbatch untuk film Doctor Strange nanti. Sepertinya kostumnya dibuat sangat mirip dengan versi komiknya!

Film Doctor Strange - Logo Doctor StrangeFilm Doctor Strange siap untuk rilis setelah Captain America: Civil War. Penasaran bagaimana penampilan sang Sherlock, Benedict Cumberbatch, di film terbaru Marvel Studio ini? Kalau iya, maka kamu beruntung. Entertainment Weekly telah merilis foto preview perdananya!

Film Doctor Strange - Benedict Cumberbatch1Memang sempat ada fans yang bertanya-tanya akan seperti apa penampilan Doctor Strange di filmnya nanti. Studio film cenderung suka menyederhanakan kostum para superhero yang tampil di layar lebar supaya mereka tak terlihat konyol. Bahkan Marvel Studio yang cenderung setia dengan properti mereka sendiri pun terkadang membuat modifikasi tertentu pada kostum superhero mereka. Lihat saja Daredevil misalnya, atau Captain America yang kostumnya selalu diperbarui di tiap film.

Namun sampul Entertainment Weekly di atas memperlihatkan dengan jelas kalau penampilan Cumberbatch di film Doctor Strange tetap dibuat semirip mungkin dengan komiknya. Persis seperti yang disampaikan oleh orang-orang yang beruntung menyaksikan presentasi film ini di D23 Expo. Memang ada beberapa penyederhanaan detil, seperti jubah merahnya yang tidak semegah versi komik. Tapi tetap saja, kostum ini tampak lebih setia ketimbang kebanyakan kostum superhero versi layar lebar.

Ini Dia Penampilan Benedict Cumberbatch di Film Doctor Strange!Uniknya, artikel Entertainment Weekly juga menyebutkan kalau Cumberbatch belum lama mengenakan kostum ini di lokasi syuting. Mengingat syuting Doctor Strange baru dimulai sekitar November, mungkin hingga Desember ini Cumberbatch lebih sering tampil dalam kostum gelandangannya, yang sempat bocor beberapa waktu lalu.

Ini Dia Penampilan Benedict Cumberbatch di Film Doctor Strange!Dari kutipan yang tersedia, Cumberbatch pun tampaknya diwajibkan untuk mempelajari gerak-gerik tangan Sorcerer Supreme Marvel Comics ini di filmnya nanti.

“I’m still in the infancy of learning all that. It was like, okay, I’ve got to keep throwing these poses, these spells, these rune-casting things, everything he does physically. I’m thinking, there’s going to be a huge amount of speculation and intrigue over the positioning of that finger as opposed to it being there, or there. And I’m still working on that. We haven’t played any of those scenes yet. I felt really self-conscious. But, then, by the end, it was great. It’s like anything, you just have to experiment.”

Jadi, kalau dari kostum dan keterangan Cumberbatch soal gerakan rapalan mantera, fans Marvel Cinematic Universe benar-benar akan dibawa ke dunia penuh sihir setelah perang besar di Captain America: Civil War. Bikin penasaran juga bagaimana kira-kira film Doctor Strange akan dihubungkan dengan Civil War yang mendahuluinya. Apakah sebagai pengguna sihir Strange juga akan diminta oleh PBB untuk tunduk? Ataukah ancaman Thanos sudah terasa sejak Civil War, dan kemampuan sihir Doctor Strange bisa mengubah keadaan? Menarik juga melihat bagaimana faktor-faktor itu disajikan di filmnya nanti.

Doctor Strange akan dirilis 4 November 2016.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU