6 Tokoh Utama Anime Ini Tidak Perlu Power-Up untuk Mengatasi Musuh!
Power-up adalah solusi kebanyakan tokoh utama anime untuk mengatasi lawan. Namun ada juga beberapa yang bisa menangani masalah tanpa perlu tambahan teknik, kekuatan, dan lain-lain. Ini contohnya!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Power-up adalah solusi kebanyakan tokoh utama anime untuk mengatasi lawan. Namun ada juga beberapa yang bisa menangani masalah tanpa perlu tambahan teknik, kekuatan, dan lain-lain. Ini contohnya!
[page_break no="1" title="Josuke Higashikata"]
Bahkan di antara para JoJo lain pun Josuke Higashikata terasa istimewa.
Josuke bertarung dengan Stand bernama Crazy Diamond. Crazy Diamond memiliki kecepatan yang mampu menyaingi Star Platinum, kekuatan yang juga bisa menyaingi Star Platinum, serta kemampuan untuk memulihkan apapun kecuali tubuh Josuke sendiri. Dari awal hingga akhir ya kemampuan Crazy Diamond hanya itu.
[duniaku_baca_juga]
Stand utama JoJo Part 3, Star Platinum, mendapat kekuatan baru di penghujung akhir pertarungan melawan DIO. Stand utama Vento Aureo juga memperoleh peningkatan kekuatan. Apalagi Stand utama Steel Ball Run.
Meski tidak memperoleh tambahan kekuatan, Crazy Diamond selalu menjadi ancaman bagi musuh-musuh Josuke. Termasuk untuk lawan terakhir di Part 4, yakni Yoshikage Kira.
[page_break no="2" title="Light Yagami"]
Sebagai tokoh utama anime Death Note, Light Yagami bisa dibilang hanya memiliki dua kemampuan dari awal hingga akhir: intelektual level genius dan Death Note.
[read_more id="345529"]
Tapi dengan kombinasi kekuatan seperti itu, ia memang tidak membutuhkan power-up. Walau sudah diintai sekalipun Light masih dapat mengakali pihak berwenang. Ia bahkan mampu mengungguli kecerdasan sosok-sosok yang tak kalah cerdas, seperti L.
Pada akhirnya, kisah Light memang tidak berakhir bahagia. Namun ia tetap sempat membuat dunia tunduk di bawah kehendaknya. Jarang ada tokoh dari media hiburan apapun yang bisa memperoleh prestasi seperti itu.
[page_break no="3" title="Saitama"]
Tidak seperti JoJo's Bizarre Adventure: Diamond is Unbreakable maupun Death Note, One-Punch Man memang belum berakhir. Tapi penulis yakin dari awal hingga akhir rasanya Saitama tidak akan memperoleh power-up.
Malah, sebenarnya bisa dibilang Saitama inilah wujud dari karakter yang sudah memperoleh power-up hingga level tertinggi sebelum cerita dimulai. Dia benar-benar seperti tokoh game RPG yang sudah mencapai level 99 dan memperoleh semua skill mematikan, lalu mengulang lagi dari awal.
Sekarang, semua serangan Saitama bisa mematikan, baik ia menggunakannya ke monster apalagi manusia. Di sisi lain, kalau dia digebuk tubuhnya bisa jadi tak akan merasakan apa-apa.
Kalau sudah begini, untuk apa power-up?
Tiga tokoh anime lain yang tidak butuh power-up bisa kamu cek di halaman kedua!
[page_break no="4" title="Doraemon (dari seri Doraemon Petualangan)"]
Penulis spesifik menyebut Doraemon dari seri Doraemon Petualangan karena di sana Doraemon tidak hanya harus menangani kenakalan Nobita, Giant, dan Suneo. Ia kadang harus menghadapi ancaman nyata yang bisa membunuh dia dan sahabat-sahabatnya, seperti pasukan robot pembunuh dari luar angkasa.
[duniaku_baca_juga]
Dalam situasi berbahaya seperti ini, Doraemon biasanya tidak mengeluarkan alat-alat baru. Peralatan yang ia gunakan sebagai penyelamat ya teknologi masa depan andalannya seperti mesin waktu, pintu ke mana saja, baling-baling bambu, senter pembesar, hingga meriam udara.
Dipadukan dengan kreativitas dari Nobita (yang biasanya jauh lebih berguna saat situasi benar-benar mendesak), kecerdasan Shizuka, kekuatan Giant, dan akal Suneo, Doraemon mampu membantu teman-temannya untuk lolos dari berbagai lawan berbahaya.
[page_break no="5" title="Vash the Stampede"]
Kalau Vash mau, tokoh utama anime Trigun ini bisa membunuh semua penjahat di animenya tanpa bersusah payah.
Tokoh yang satu ini memiliki kemampuan penggunaan senjata, refleks, daya tahan tubuh, kecepatan, dan atribut fisik yang jauh lebih tinggi dari manusia normal. Dia membuktikannya berkali-kali di sepanjang serial. Bahkan musuh dengan armor canggih dan kemampuan supernatural pun bisa takluk olehnya.
[read_more id="338675"]
Vash juga menyimpan Angel Arm, kemampuan yang bisa melubangi bulan dan merontokkan kota kalau ditembakkan. Jadi, yep, sebenarnya cowok ini seberbahaya julukannya. Lengan sakti ini sudah aktif sejak sebelum episode 1. Bahkan kehancuran yang disebabkan lengan itulah yang membuat Vash menjadi buronan dengan harga fantastis.
Tapi Vash terlalu baik untuk membunuh. Bahkan, di planet gurun pasir yang ia tinggali, dia mungkin adalah makhluk dengan nurani paling baik. Dia tidak hanya mempedulikan orang yang tidak bersalah, namun juga orang-orang yang jelas-jelas ingin mencelakakannya. Itu yang membuat pertempuran bisa berjalan lebih seru.
Selama Trigun, Vash terasa sudah memiliki semua skill-nya dari awal. Dia hanya akan meningkatkan gaya bertarungnya jika musuhnya memang mulai merepotkannya.
[page_break no="6" title="Sakata Gintoki"]
Yang menarik dari Sakata Gintoki adalah sifat konyolnya menyembunyikan fakta kalau dia ini seorang ahli pedang yang luar biasa. Pengalamannya di perang dulu sudah menempa skill bertarungnya ke level yang bisa kamu lihat di anime dan manga. Bahkan hingga ke alur terakhir sekarang.
Saat Gintoki memutuskan sudah cukup saatnya untuk bercanda, maka siap-siap. Dari manusia sampai alien sekalipun bisa takluk olehnya dalam duel.
Itulah kumpulan tokoh utama anime yang tidak membutuhkan power-up.