Ada 4 Tipe "Idola Ganteng" Versi Penggemar K-pop. Tipe Ganteng Manakah yang Merupakan Favoritmu?
Kalau mimin sih semuanya tipe mimin.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bisa dibilang hampir semua idola Korea pria memiliki paras yang tampan. Ketampanan mereka pun memiliki berbagai tipe. Ada yang cenderung cute, manly, hingga memiliki aura layaknya pangeran berkuda putih. Maka dari itu tak heran, sering kali para penggemar K-pop memiliki beragam pendapat mengenai idola pria yang paling tampan.
Dan berikut 4 tipe idola tampan versi penggemar K-pop. Kira-kira tipe yang mana ya favorit kalian?
Sumber: Soompi[/caption]
Idola yang tergolong dalam tipe ini adalah mereka yang kerap kali menampilkan kesan polos layaknya anak kecil yang membuat penggemar ingin melindungi mereka. Idola yang tergolong tipe ini juga kerap kali memiliki wajah ganteng dan cantik sekaligus. Contoh idola yang masuk tipe ini adalah Kang Daniel (Wanna One) dan Hwang Min-hyun (Wanna One / NU'EST).
Karena ketampanan yang dinilai sangat luar biasa, maka para idola yang masuk kategori ini diibaratkan layaknya karya seni yang dibuat dengan bahan berkualitas tinggi. Layaknya patung berjalan, ketampanan mereka diakui baik oleh para penggemar maupun bukan penggemar. Beberapa tipe idola Korea yang masuk dalam kategori ini antara lain L (Infinite), T.O.P (Big Bang), serta Minho (SHINee).
Mereka yang masuk ke dalam tipe ini biasanya adalah para idola yang terlihat tampan ketika memakai seragam sekolah atau pernah berakting menjadi anak SMA di dalam drama atau film. Para idola yang masuk dalam kategori ini memiliki aura yang hangat serta friendly layaknya teman sekelas atau kakak kelas ganteng yang menjadi idola satu sekolah.
Namun tentu saja, akan sangat jarang ditemukan teman sekelas atau kakak kelas yang gantengnya serta kecenya seperti para idola Korea yang masuk dalam kategori ini.
Idola yang masuk dalam kategori ini adalah Cha Eun-woo (Astro) Seungjae (BTOB), serta Jinyoung (GOT7).
Tipe idola tampan versi penggemar K-pop terakhir adalah mereka yang mampu memberikan kesan mewah terhadap apapun yang dikenakannya. Para idola pria yang termasuk kategori ini juga memiliki aura layaknya anak dari seorang konglomerat atau CEO muda. Kesan tersebut semakin tampak ketika mereka memakai jas dan dasi. Idola pria yang masuk dalam kategori ini antara lain Siwon (Super Junior), Suho (EXO), Lai Guan Lin (Wanna One).
Itu tadi 4 tipe idola tampan versi penggemar K-pop. Tipe yang mana nih yang merupakan favorit kalain cewek-cewek?
Diedit oleh Doni Jaelani