Para Idol Korea yang Jago Overwatch: Mulai Jungkook (BTS) Hingga Jisoo (Black Pink) Ternyata Jago Main Game Ini!
Mulai dari BTS hingga Black Pink, ternyata deretan idol Korea ini yang mempunyai kemampuan bermain game Overwatch sekelas para gamer pro
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sumber: Kpopmap[/caption]
Kalau pada kesempatan sebelumnya kita telah membahas tentang idol Korea yang merupakan master dari game League of Legends (LoL), di artikel kali ini, kita akan memaparkan deretan idol-idol Korea yang kemampuan bermain game Overwatch nya sudah sekelas para profesional gamers. Penasaran? Check it out now!
[page_break no="1" title="Hongbin (VIXX)"]
Sumber: Koreaboo[/caption]
[duniaku_baca_juga]
Bisa dikatakan bahwa visual dari boy band VIXX ini, adalah ahlinya game Overwatch! Hongbin terkenal akan tehniknya menggunakan karakter Hanzo, sampai-sampai oleh para idol gamers lainnya, dia dijuluki "The Hanzo Master." Predikat tersebut sangatlah pantas disandang Hongbin, mengingat dia menduduki rangking ke 7 di Overwatch Worldwide.
https://twitter.com/kpopers_family/status/865009576004861957
Yuk simak video ketika Hongbin dan anggota VIXX lainnya saat bertanding melawan boy band Monsta X!
[page_break no="2" title="Niel (Teen Top)"]
Sumber: Korean Wave Indonesia[/caption]
Ternyata di kalangan idol gamers Korea tidak hanya ada "The Hanzo Master," tetapi juga ada "The Genji Master."
Predikat "The Genji Master" disematkan kepada main vocal Teen Top, Niel. Melalui siaran live internet, dia pernah menunjukan kemampuannya yang mengesankan viewers dalam sebuah quick match Overwatch.
Menurut laporan terakhir, Niel telah mengumpulkan score sebanyak 3211 poin dan memiliki 3 golden weapons.
[page_break no="3" title="Jungkook dan V (BTS)"]
Sumber: Pinterest[/caption]
Telah menjadi rahasia umum dari para Army (sebutan dari fans BTS), bahwa sang golden maknae, Jungkook, dan si tampan V adalah pemain kelas kakap Overwatch. Bahkan skill Jungkook dalam memainkan karakter favoritnya, McCree, sudah diakui oleh sang master Overwatch, Hongbin (VIXX).
Jika Jungkook memilih McCree sebagai karakter favoritnya, lain halnya dengan V yang lebih milih Mei sebagai hero nya. Btw, hero favorite V ini, baru-baru saja dibuatkan film animasi pendek oleh Blizzard lo.
https://www.youtube.com/watch?time_continue=8&v=8tjcm_kI0n0
[page_break no="4" title="Gongchan (B1A4)"]
Sumber: Ksoulmag[/caption]
Gongchan awalnya hanya penggemar dari game FPS (First Person Shooting). Tapi setelah Overwatch muncul, dia mulai ketagihan bermain game itu bersama sahabatnya, Hongbin VIXX. Karena keseringan bermain bersama, Hongbin dan Gongchan disebut-sebut sebagai pasangan yang memiliki chemistry legendaris.
[page_break no="5" title="Doojoon (Highlight)"]
Sumber: Koreaboo[/caption]
Leader dari boy band Highlight ini tidak hanya seorang pemain sepak bola yang handal, tapi juga master dalam bermain game. Skill bermain game Overwatch nya yang diatas rata-rata, pernah diakui oleh Gongchan (B1A4) dalam suatu kesempatan.
Psst! Bagi yang mengaku penggemar Doojoon, asahlah kemampuan gaming kalian mulai dari sekarang! Karena salah satu pacar idaman Doojoon adalah cewek yang jago bermain game.
[page_break no="6" title="Jennie dan Jisoo (Black Pink)"]
Sumber: Allkpop[/caption]
Sudah cantik, mempunyai suara bagus, jago nge-dance, bisa main game pula. Itulah deskripsi yang tepat untuk menggambarkan Jennie dan Jisoo.
Jennie yang memiliki posisi sebagai Rapper dalam Black Pink diketahui sering menggunakan 'Mercy sang pelindung' dan 'Lucio sang musisi internasional' sebagai hero nya di game ini.
Sedangkan visual Black Pink, Jisoo, lebih memilih Symmetra untuk mendukung teammates-nya di Overwatch.
[read_more id="334438"]
Itulah sederet list idol dari Negeri Ginseng yang tidak hanya jago di atas panggung, tapi juga lihai dalam bermain game Overwatch. Habis ini kira-kira kalian bakal ngikutin jejak oppa eonni di atas buat main Overwatch nggak?
Diedit oleh Fachrul Razi