Shuriken Sentai Ninninger Menjadi Super Sentai Baru Bertema Ninja

Kembali lagi bertema Ninja, Shuriken Sentai Ninninger muncul untuk membasmi kejahatan di Jepang!

Shuriken Sentai Ninninger Menjadi Super Sentai Baru Bertema Ninja

Setelah seri Ressha Sentai ToQger tamat pada 15 Februari 2015 lalu, kini serial Super Sentai menghadirkan tim pejuang baru bernama Shuriken Sentai Ninninger. Merupakan serial Super Sentai ke 39 yang mengangkat tema ninja ketiga setelah Ninja Sentai Kakuranger (1994) dan Ninpuu Sentai Hurricanger (2002). Selain menjadi Super Sentai yang ke-39, Ninninger juga hadir menjadi ambasador perayaan ulang tahun Super Sentai yang ke 40 loh. Untuk ceritanya sendiri ditulis oleh Kento Shimoyama (Go-Buster, Gokaiger) dan Kousuke Yamashita (Gokaiger, Kamen Rider Gaim). Untuk seri pertamanya sudah dirilis pada 22 Februari 2015 lalu, dan kini sudah memasuki episode ke 2.

[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/03/07/inilah-aksi-yoshi-sudarso-power-ranger-paling-tua-di-dunia/" title="Inilah Power Ranger paling tua di dunia asal Indonesia"]

Diceritakan  bahwa beberapa abad lalu, seorang laksamana feudal jahat bernama Gengetsu Kibaoni yang dibunuh oleh klan ninja Igasaki, sebelum menghapus kemanusiaannya menjadi Yokai. Namun Kibaoni dapat bangkit kembali dari kematiannya. Dalam upaya kebangkitannya yang pertama, Kibaoni berhasil kembali dikalahkan dan disegel oleh Yoshitaka Igasaki, pria yang dijuluki si Ninja Terakhir (Last Ninja). Tetapi tiga generasi berikutnya, Kibaoni berhasil terlepas dari segelnya oleh Kyuemon Izayoi, seorang yang terobsesi dengan kekuatan Kibaoni. Bangkitnya Kibaoni membawa malapetaka, dengan segel shurikennya ia mampu menghapus ingatan manusia dan menjadikannya monster bertenaga kuat yang disebut dengan Yokai. Para monster ini menggunakan "Power of Fear" untuk menyerang para manusia.

Shuriken Sentai Ninninger Menjadi Super Sentai Baru Bertema Ninja

Kerusuhan yang dilakukan Yokai inilah yang memaksa Tsumuji Igasaki (anak dari Yoshitaka) mengumpulkan sekelompok ninja super Ninninger, yang terdiri dari anaknya Takaharu dan Fuuka. Diikuti oleh tiga keponakan Tsumuji yaitu Takumo Kato, Nagi Matsuo, dan Kasumi Momochi. Setelah terkumpul, mereka  berlima mempelajari bela diri Shuriken Ninja Art untuk bisa membasmi pasukan monster Kibaoni. Kisah pertarungan klan ninja dan pasukan Kibaoni ini pun dimulai.

[youtube_embed id="8J96Gwg3RCc"]

[youtube_embed id="T3YCpTBeAWc"]

Shuriken Sentai Ninninger Menjadi Super Sentai Baru Bertema Ninja Kelima tokoh utama Shuriken Sentai Ninninger[/caption]

Penasaran dengan Kelima Tokoh Utama Shuriken Sentai Nininnger?

Berikut ini merupakan detil profil kelima tokoh utama dalam Nininnger yang masing-masing diantara mereka memiliki sifat tersendiri:

Shuriken Sentai Ninninger Menjadi Super Sentai Baru Bertema Ninja

Takaharu Igasaki

Ia adalah ketua tim dari Ninninger yang selalu bertindak menjadi seorang kakak tertua bagi teman-teman setimnya. Ia memiliki tekat paling besar untuk menjadi ninja hebat seperti kakeknya dibanding tim lainnya. Namun parahnya Takaharu sering bertindak tanpa berpikir terlebih dahulu. Takaharu merupakan sentai merah yang memiliki gerakan serangan Ninja Lone Flash!

Shuriken Sentai Ninninger Menjadi Super Sentai Baru Bertema Ninja

Yakumo Kato

Ia dijuluki Cloud (awan) karena selalu bersifat dingin dan cepat marah. Sebelumnya Yakumo sedang berada di Inggris untuk belajar ilmu sihir Eropa, tetapi ia terpaksa kembali ke Jepang karena dipanggil pamannya. Ia menjadi Ninninger biru yang sesuai dengan nama julukannya.

Shuriken Sentai Ninninger Menjadi Super Sentai Baru Bertema Ninja

Nagi Matsuo

Cowok yang paling mudah bergaul dengan orang lain. Namun meskipun ia terlihat ramah, ia justru sering menjaili teman-temannya. Nagi juga terobsesi untuk menguasai semua bidang, termasuk menjadi seorang ninja. Dalam bertarung menjadi ranger kuning.

Shuriken Sentai Ninninger Menjadi Super Sentai Baru Bertema Ninja

Fuuka Igasaki

Adik Takaharu yang masih polos ini adalah seorang pekerja keras dan optimistik. Awalnya ia hanya mengira bahwa kisah klan Igasaki yang melawan kejahatan Kibaoni adalah sebuah dogeng belaka. Ia selalu terlihat ceria, meski ketika hatinya terluka ia selalu mendalami kesedihannya. Fuuka merupakan ninninger putih.

Shuriken Sentai Ninninger Menjadi Super Sentai Baru Bertema Ninja

Kasumi Momochi

Cewek yang sangat pintar ini adalah ninninger merah muda. Ia sangat mencintai pengetahuan dan ahli mekanik. Ia jarang memperlihatkan sifat kegadisannya dan berlidah jatam. Mahasiswi cantik ini menggunakan pemikiran dalam melawan musuh, misalnya dengan menggunakan Pitfall Trap yang mampu menjebak musuh kedalam lobang.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU