Fan Art Avengers Ini Ubah Karakter LoL Menjadi Superhero Marvel
Bagaimana jika dunia Marvel Avengers: Age of Ultron digabungkan dengan dunia game League of Legend? Pasti akan sangat menarik bukan? Nah, Fan Art Avengers ini berhasil menggabungkan keduanya.
Fan Art Avengers ini membuat sepuluh champions dari game MOBA League of Legends menjadi serupa dengan superhero Marvel Avengers: Age of Ultron.
Meski sudah berjalan lebih dari 2 minggu, hype film Avengers: Age of Ultron masih belum padam. Sebagian besar dari fans superhero Marvel berlomba-lomba unjuk gigi dalam membuat Fan Art Avengers. Sebelumnya, Daniel Kamarudin (illustrator asal Malaysia yang menyebut dirinya dengan nama theDURRRRIAN) membuat Fan Art berupa lukisan kesepuluh tokoh penting dari film ini yang ia gabungkan dengan tema Dark Fantasy.
[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/04/22/review-age-of-ultron/" title="Fan Art Avenger dari Daniel Kamarudin Ini Mengubah Superhero Dengan Tema Dark Fantasy"]
Kali ini, seorang illustrator lain meng-upload hasil Fan Art Avengers-nya ke dunia maya (9gag.com). Lagi-lagi superhero Marvel dari seri Avengers: Age of Ultron digabungkan dengan tema lain. Kali ini tema yang dipilih adalah dari game MOBA berjudul League of Legends. Game yang dikenal dengan sebutan LoL ini memang terkenal dalam pilihan karakter playable-nya (disebut champion) yang beraneka ragam jumlahnya. Dari para champion tersebut memang sebagian dari mereka memiliki kesamaan dengan karakter dari Marvel. Maka dari itulah sang illustrator mencoba membuat illustrasi mod-skin (kostum alternatif) beberapa champion LoL yang berbasiskan dari karakter di Avengers: Age of Ultron. Berikut karya Fan Art Avengers yang digabungkan dengan karakter LoL:
[page_break no="1" title="Braum menjadi Captain America"]
Braum merupakan champion yang memiliki kemampuan kuat dalam bertahan. Ia bersenjatakan sebuah perisai raksasa yang mampu melindungi teman-temannya. Kemampuan pukulan fisiknya pun tidak bisa diremehkan. Benar-benar seorang yang pantas menjadi Captain America!
[page_break no="2" title="Xerath menjadi Hulkbuster"]
Bentuk kepala Xerath mirip dengan kepala Hulkbuster, selain itu Xerath sendiri mampu menembakan Arcano Pulse yang mirip dengan tembakan Repulsor dari tangan Hulkbuster. Keduanya juga mampu terbang, kurang mirip apalagi coba? Hehe..
[page_break no="3" title="Jayce menjadi Thor"]
Jayce merupakan champion bersenjata palu besar yang bisa berubah mode menjadi cannon. Tak hanya itu saja, ia juga menguasai kekuatan petir yang dapat dibubuhkan kepada palu besarnya untuk menghabisi lawan. Memiliki senjata palu dan juga kekuatan petir, siapa lagi yang mirip dirinya selain Thor?
[page_break no="4" title="Varus menjadi Hawkeye"]
Salah satu champion yang ahli memanah adalah Varus. Ia juga memiliki beragam jenis tembakan yang mematikan seperti Hawkeye. Keduanya pun memiliki kostum dominan warna ungu. Tampaknya mereka berdua memang sangatlah mirip.
[page_break no="5" title="Miss Fortune menjadi Black Widow"]
Dalam Avengers: Age of Ultron, aksi Black Widow terlihat di pembukaan film dimana ia dan anggota Avengers lain menyergap markas Hydra. Disana terlihat Black Widow menggunakan dua pistol hasil rampasan pasukan Hydra. Dan hal ini sangat mirip dengan Miss Fortune, champion yang bersenjatakan dua pistol.
[page_break no="6" title="Dr Mundo menjadi Hulk"]
Dr Mundo awalnya adalah seorang manusia biasa. Namun karena sebuah eksperimen yang ia pelajari sejak kecil, membuat badannya menjadi membesar dan brutal. Kisahnya sendiri sangat mirip dengan Dr Bruce Banner, seorang ilmuan yang terkena sinar gamma menjadi mahkluk raksasa berwarna hijau, ialah Hulk. Di Fan Art Avengers ini, Hulk digambarkan membawa potongan tubuh Ultron Sentry sebagai pengganti golok Dr Mundo.
[page_break no="7" title="Morgana menjadi Scarlet Witch"]
Secara desain, sebenarnya Morgana memang tampak seperti Scarlet Witch. Apalagi untuk kemampuannya, Morgana memiliki kemampuan sihir berwarna merah kehitaman, sangat mirip dengan wujud kemampuan dari Scarlet Witch. Hanya saja Morgana tak menguasai ilmu telekinetik.
[page_break no="8" title="Hecarim menjadi Quicksilver"]
Hecarim merupakan champion yang basis serangannya berdasar dari kecepatan bergeraknya. Semakin cepat Hecarim, maka semakin semakin ia ditakuti lawan-lawannya. Demikian juga Quicksilver, superhero ini juga mengandalkan kecepatan bergeraknya untuk menghabisi lawan-lawannya.
[page_break no="9" title="Malhazar menjadi Vision"]
Malhazar adalah champion yang memiliki kemampuan mengendalikan zona hampa dari dunia lain. Ia juga mampu memberikan vision (penglihatan) masa depan yang mengerikan kepada para musuhnya. Malhazar juga dapat terbang loh! Semua kemampuannya ini merujuk pada satu tokoh Marvel, tak lain adalah Vision sendiri.
[page_break no="10" title="Azir menjadi Ultron Prime"]
Azir adalah champion penguasa pasir. Ia memiliki kemampuan untuk men-summon Sand Soldier dan ia mampu memindahkan dirinya ke tubuh pasukan pasir sesuka dirinya. Sangat cocok jika ia menjadi Ultron Prime kan? Mampu men-summon Ultron Sentry, dan pikirannya juga bisa berpindah-pindah ke tubuh Ultron Sentry yang ada di dalam jangkauannya.
Bagaimana menurut pembaca? Apakah Fan Art Avengers berupa desain mod-skin League of Legends ini sangat mengesankan? Dilihat dari forum yang membahas LoL sendiri, banyak yang menginginkan mod ini dirilis. Sayangnya karena LoL tidak memiliki lisensi Marvel, mod-skin ini hanya menjadi angan-angan para penggemar LoL-Marvel saja.