Inilah 6 Pemain Si Doel yang Telah Berpulang namun Perannya Tak Akan Pernah Terlupakan
Peran ikoniknya gak akan pernah terlupakan!
Film Si Doel the Movie tinggal menghitung hari untuk tayang di bioskop-bioskop Tanah Air. Bagi anak-anak generasi 90-an, pastinya sudah tak asing dengan sosok Doel dan karakter-karakter lainnya. Pasalnya, kisah Doel ini sudah lebih dahulu sukses lewat serial televisi yang pernah tayang di RCTI dengan judul Si Doel Anak Sekolahan.
Beberapa aktor dan aktris yang sempat tampil di Si Doel Anak Sekolahan bakal kembali hadir dalam Si Doel the Movie. Sebut saja seperti Rano Karno, Mandra, Suti Karno, Cornelia Agatha, hingga Maudy Kusnaedi.
Sayangnya, tak semua pemain Si Doel Anak Sekolahan bisa kembali kita lihat aktingnya, karena beberapa dari mereka telah berpulang.
Berikut ini pemain Si Doel yang telah berpulang namun akting dan karakternya akan selalu kita ingat.
Selain Rano Karno alias si Doel, sosok lain yang begitu ikonik dari serial Si Doel Anak Sekolahan adalah Benyamin Sueb. Dalam serial tersebut, Benyamin berperan sebagai Sabeni, yang merupakan ayah dari Si Doel.
Babe punya sifat yang keras kepala, pelit, dan tegas terhadap anak-anaknya. Namun di balik itu, Babe dikenal sebagai ayah yang penyayang dan terus berjuang demi pendidikan Doel. Bahkan Babe sampai harus menjual tanahnya demi membiayai kuliah Doel.
Namun, pada tahun 1995, sosok yang akrab disapa Bang Ben ini harus berpulang selama-lamanya. Dalam sinetron, karakter Babe kemudian diceritakan meninggal.
Siapa lagi pemain si Doel yang telah berpulang? Simak di halaman selanjutnya!
Karakter ikonik lainnya di serial Si Doel Anak Sekolahan adalah Engkong Tile. Ia merupakan kakek Doel dan ayah dari Babe Sabeni. Sosok tua yang ganjen ini dengan sempurna diperankan oleh Enun Tile. Kehadirannya lewat dialog khas betawi selalu ditunggu-tunggu oleh pemirsa.
Salah satu adegan memorablenya tentu saja saat Engkong Tile sempat gagal melamar wanita pujaannya.
Pria yang akrab disapa Pak Tile ini menghembuskan nafas terakhirnya pada tahun 1998.
Cerita dalam Si Doel Anak Sekolahan semakin berwarna dengan kehadiran karakter-karakter dari luar budaya betawi. Salah satunya adalah Mas Karyo yang diperankan oleh Basuki.
Di sana, Karyo dikisahkan sebagai tetangga dari keluarga Doel yang baru datang dari kampung demi mengadu nasib di Jakarta. Karyo juga diam-diam jatuh cinta kepada Atun.
Pelawak yang tergabung dengan kelompok lawak Srimulat ini harus pergi selama-lamanya pada tahun 2007 setelah kelelahan bermain futsal.
Nama Nachi mungkin terdengar asing di telingamu. Namun jika menyebut sosok Nyak Rodiyah, pasti semua penggemar film Si Doel Anak Sekolahan langsung terbayang wajahnya. Istri dari Engkong Ali ini berpulang pada Oktober 2002 karena komplikasi penyakit jantug dan diabetes.
Di halaman selanjutnya, masih ada dua pemain si Doel yang telah berpulang untuk selama-lamanya.
Masih ingat sosok antagonis yang jadi musuh Doel saat mendekati Sarah? Yup, dia adalah Roy, pria berkepala botak yang juga naksir kepada Sarah. Karakter Roy digambarkan sebagai pria culas yang selalu mengandalkan harta kekayaan untuk menjatuhkan harga diri Doel.
Peran jahat Roy ini diperankan dengan sangat baik oleh aktor Djoni Irawan yang juga berprofesi sebagai pengacara. Ia meninggal dunia pada tahun 2012 di usia 54 tahun.
Pemain Si Doel yang telah berpulang selanjutnya adalah Pak Bendot. Ia merupakan mertua dari Mas Karyo yang juga datang dari kampung. Pak Bendot meninggal pada tahun 2001.
Meskipun deretan karakter Si Doel Anak Sekolahan di atas telah berpulang, namun aktingnya dalam serial era 90-an tersebut tidak akan pernah terlupakan.