7 Karakter Anime yang Cocok Jadi Gubernur Jakarta Menggantikan Ahok
Kesampingkan dulu nama-nama seperti Ahok, Agus, dan Anies, karena deretan karakter anime ini juga cocok untuk memimpin Jakarta lebih baik
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Belakangan ini media sosial memang lagi dihebohkan dengan berbagai pemberitaan seputar pemilihan gubernur DKI Jakarta tahun 2017 mendatang. Meskipun masih lama, tapi para tim sukses dan pendukung fanatik tak segan untuk berdebat kusir di media sosial seperti Facebook dan Twitter yang sebenarnya gak ada manfaatnya sama sekali.
Nah bagi kamu yang bosan mendengar nama-nama seperti Ahok, Anies Baswedan, ataupun Agus Yudhoyono sebagai calon gubernur DKI Jakarta, bagaimana kalau kita sedikit berkhayal andaikan Jakarta dipimpin oleh karakter anime, pasti bakalan seru. Tapi kalau kamu bingung siapa yang pantas, mungkin mereka inilah karakter anime yang cocok menjadi gubernur Jakarta.
[page_break no="1" title="Makarov Dreyar"]
Jika penduduk Jakarta menginginkan pemimpin yang berpengalaman, bijaksana, dan adil maka pilihan yang tepat adalah Makarov Dreyar. Meskipun memiliki penampilan fisik yang tidak mencerminkan seorang pemimpin (berkumis putih, kepala setengah botak, dan bertumbuh pendek), namun jangan remehkan kakek tua ini. Pasalnya ia merupakan master ke-3 dan ke-6 serikat Fairy Tail dan juga salah satu dari penyihir suci.
Makarov layak disebut karakter anime yang cocok menjadi gubernur Jakarta karena ia selalu mencoba mendorong para anggota di bawah kekuasaannya untuk melakukan apapun yang dianggap benar.
[page_break no="2" title="Genryusai Yamamoto"]
Segala syarat pemimpin sepertinya ada dalam diri Genryusai Yamamoto. Sebagai komandan Gotei 13, Yamamoto sangat dihormati oleh sebagian besar Shinigami, terutama Sajin Komamura yang menganggap Yamamoto telah menyelamatkan hidupnya. Bukti lainnya adalah Yamamoto sangat loyal terhadap Soul City dan melakukan segala tugasnya secara serius. Bahkan ia rela berkorban nyawa, supaya bisa mengalahkan Aizen.
Keunikan lainnya, Yamamoto benar-benar menghargai budaya Timur dan merupakan ahli dalam upacara minum teh Jepang. Jadi kalau kamu ingin pemimpin Jakarta yang sangat menjunjung tinggi budaya Timur khas Indonesia, mungkin Yamamoto bisa kamu pilih.
[page_break no="3" title="Shinichi Kudo"]
Dengan berbagai macam masalah pelik di Jakarta mulai dari kemacetan, banjir, sampai pemukiman kumuh tentu saja butuh seorang pemimpin yang bisa memberikan solusi cerdas lewat perencanaan-perencanaan matang yang tidak merugikan salah satu pihak. Jika berbicara soal perencanaan dan solusi cerdas, nama yang pastinya terpikirkan sebagai karakter anime yang cocok jadi gubernur Jakarta siapa lagi kalau bukan Shinichi Kudo.
Kempuan Shinichi Kudo atau Conan ini sudah teruji saat memecahkan berbagai macam kasus pembunuhan. Jadi bukan tak mungkin, Shinichi Kudo juga bisa memecahkan berbagai masalah di Ibukota Indonesia ini.
[page_break no="4" title="Tsunade"]
Jika penduduk Jakarta menginginkan gubernur tegas tapi dalam versi cantik dan seksi, maka Tsunade adalah pilihan yang cukup logis. Tsunade memang memiliki kepribadian yang buruk seperti mabuk-mabukan, pemarah, dan kadang berbuat sesukanya.
Tapi di balik semua itu, Tsunade juga merupakan Hokage yang sangat dihormati penduduk Desa Konoha. Selain memiliki tingkat intelejensi yang tinggi dan ahli dalam medis, Tsunade juga memiliki kekuatan fisik yang mengerikan.
LANJUT KE HALAMAN 2
[page_break no="5" title="Monkey D. Luffy"]
Butuh pemimpin yang penuh semangat, tidak mudah menyerah, dan selalu merasa percaya diri setiap menghadapi masalah? Tentu saja warga Jakarta nanti wajib memilih kapten dari kru bajak laut topi jerami ini. Dengan kemampuan Haki yang dikuasi, Luffy juga diyakini bisa mengatasi berbagai masalah di Jakarta.
[page_break no="6" title="Kenshin Himura"]
Diceritakan Kenshin Himura adalah pembantai sadis di era revolusi Meiji. Namun setelah peperangan berakhir, Kenshin pun insyaf dan kembali ke jalan yang benar. Sebagai seorang pengembara demi menebus masa kelamnya, Kenshin selalu menggunakan pedang dengan mata pisau terbaik. Ia bertekad supaya berhenti menjadi pembunuh.
Sejak saat itu Kenshin menjadi sosok yang pemurah, penyayang, penyabar dan pembela orang yang lemah. Jangan lupakan juga salah satu quotes Kenshin yang cukup terkenal, “The strong exist, not to feed off the weak, but to protect them."
[page_break no="7" title="Bulma"]
Pesatnya kemajuan teknologi sekarang ini, tentunya menuntut pertumbuhan pembangunan Ibukota Jakarta yang berorientasi ke masa depan, Seperti pemanfaatan sumber daya alam terbarukan. Nah jika urusannya teknologi, karakter anime yang cocok menjadi gubernur Jakarta tentu saja adalah Bulma.
Seperti diketahui, meskipun tidak memiliki kekuatan super layaknya Son Goku atau Vegeta, namun keberadaan Bulma selalu penting. Pasalnya ia merupakan ilmuwan yang bisa menciptakan berbagai penemuan dahsyat seperti radar Dragon Ball sampai mesin waktu yang dipakai Trunks.
[read_more id="272521"]
Nah menurut kamu siapa lagi karakter anime yang cocok menjadi gubernur Jakarta?
Diedit oleh Arya W. Wibowo