Yuk Nostalgia, Inilah 15 Band 90-an yang Masih Terkenang Hingga Sekarang
Mari sedikit bernostalgia sejenak dengan lantunan-lantunan lagu memorable dari deretan band 90-an berikut ini.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Era 90-an tak melulu soal kartun-kartun minggu pagi yang tayang bebas di channel televisi swasta tanpa perlu takut untuk kena sensor KPI. Lebih dari itu, era 90-an adalah salah satu masa jaya band-band Tanah Air unjuk kebolehan soal bermusik.
Banyak band-band legendaris lahir di era ini. Bahkan beberapanya masih bertahan hingga saat ini dan terus berkarya.
Bagi kamu yang sudah berumur 23 tahun ke atas, mari sedikit bernostalgia sejenak dengan lantunan-lantunan lagu memorable dari deretan band 90-an berikut ini.
Kini, mungkin kita mengenal sosok Andre Taulany sebagai host dan pelawak. Namun, siapa sangka jika dulu ia adalah seorang vokalis band yang begitu digandrungi oleh kaum hawa.
Bersama Edi (drum), Nanno (gitar), Irwan (bas), dan Ndank (gitar), Andre membentuk Stinky pada tahun 1996 dan melahirkan banyak lagu hits. Salah satunya adalah lagu "Mungkinkah".
Dibentuk pada 8 April 1997, grup band Padi pada mulanya adalah wadah kreativitas seni lima mahasiswa Universitas Airlangga.
Terdiri dari Ari (gitar), Fadly (vokal), Yoyo (drum), Rindra (bas), dan Piyu (gitar), Padi menawarkan nuansa musik yang dinamis dan kompleks, serta dipandu dengan balutan lirik yang penuh makna membuat band ini cepat mendapatkan pasar.
Beberapa lagu hitsnya adalah "Kasih Tak Sampai", "Sobat", dan "Mahadewi".
Kalau band 90-an yang satu ini sih sudah gak diragukan lagi soal kualitas musiknya. Sejak muncul pertama kali ke permukaan pada 1996, Sheila identik dengan lagu-lagu cinta yang menjadi favorit kaum muda-mudi kala itu.
Band yang kini beranggotakan Duta (vokal), Eross (gitar), Adam (bass), dan Brian (drum) ini telah menelurkan banyak album sukses.
Base Jame merupakan band 90-an yang terbentuk sejak 1994 dan beranggotakan Adon Saptowo (Vokal), Sigit Wardana (Vokal), Adnil Faisal (Gitar), Ardi "Aris" Isnandar (Gitar), Bambang "BS" Sutanto (Drum), Intan "Anya" Putri Werdiniadi (Keyboard) dan Ardhini "Sita" Citrasari (Bass).
Lagu yang cukup populernya adalah "Bukan Pujangga" yang berasal dari album ketiganya.
Dewa 19 adalah sebuah band yang terbentuk pada tahun 1986. Beberapa kali tampil di panggung-panggung festival di Surabaya, Dewa 19 kemudian hijrah ke Jakarta dan merilis album pertamanya pada tahun 1992 di bawah label Team Records. Dan sisanya adalah sejarah.
Masih banyak band 90-an yang sangat legendaris dan lagu-lagunya memorable. Siapa saja? Simak di halaman selanjutnya!
Nama Wayang sendiri merupakan inisial dari setiap anggota grup band ini yaitu Wahyu Adrianto, Ahmad Fauzi, Ramdan Wahyudi, dan Gilang Ariestya. Salah satu lagunya yakni "Damai", pasti masih membekas betul di telingamu.
Era 90-an juga banyak melahirkan grup band-band keras beraliran rock. Salah satu yang cukup populer adalah /rif. Digawangi oleh Andy (vokal), Jikun (gitar), Maggi (drum), Ovy (gitar) dan Teddy (bass), /rif sudah melahirkan 7 album musik ditambah 1 album kumpulan lagu-lagu /rif terbaik.
Meski mengusung musik cadas, band yang beranggotakan Azis Mangasi Siagian (gitar), Ricky Teddy (bass) dan Krisyanto (Vokal) ini juga dikenal sebagai grup musik yang melahirkan lagu-lagu nyeleneh dengan lirik yang cukup lucu.
Salah satu band Indonesia yang bisa bertahan dan tetap tampil solid di kancah musik Indonesia. Bahkan Slank disebut-sebut sebagai band dengan bayaran termahal di Tanah Air. Tak aneh memang, mengingat bagaimana loyalitasnya para Slankers setiap idolanya manggung.
Grup musik yang dibentuk pada tahun 1995 ini beranggotakan 5 orang yaitu Melly Goeslaw (vokal), Anto Hoed (bass), Aksan Sjuman (drum), Nikita Dompas (gitar) dan Merry Kasiman (keyboard,piano).
Lagu-lagu Potret yang cukup hits adalah "Angan-angan Cinta" dan "Salah".
Lima band 90-an di halaman berikutnya akan membuatnya mengingat masa-masa muda dulu!
Band 90-an yang tak kalah populer adalah Caffeine. Didirikan di Bandung, Jawa Barat pada tahun 1996 dengan digawangi oleh Rudy, Beni, Danny, Daniel, Yandi, dan Yudi pada formasi awalnya. Mereka merupakan band jebolan Indie Ten produski Sony Music.
Grup band 90-an selanjutnya adalah Element. Terbentu pada akhir tahun 90-an, band ini punya lagu hits "Rahasia Hati" yang jadi soundtrack sinetron Cowok Komersil.
Dari zaman 90-an sampai sekarang, Naif masih menjadi salah satu band terbaik Indonesia yang terus konsisten melahirkan karya-karya sesuai perkembangan musik.
Band asal bandung yang pada awalnya digawangi oleh Aria Baron, Thomas Ramdhan, Ronald Fristianto, Dewa Budjana, dan Armand Maulana ini dengan cepat menjadi salah satu band idola remaja kala itu.
Kalau kamu sering dengerin radion, pastinya gak asing dengan lagu-lagu Flanella. Band yang nge-hits banget tahun 90-an ini punya lagu andalan yaitu "Aku Bisa".
Main game gratis, cobain board game unik, belanja komik dan mainan dengan harga murah, hingga berfoto bareng cosplay Star Wars, bisa kamu lakukan di BEKRAF Game Prime 2018, 13-15 Juli 2018 di Balai Kartini, Jakarta secara GRATIS! Klik bit.ly/GamePrime18DN untuk menjadi bagian dari event industri game terbesar se-Indonesia.