Inilah Deretan Manga Masashi Kishimoto yang Tak Kalah Keren dari Naruto!
Sebagai fans Naruto, harusnya kamu juga baca karya-karya Masashi Kishimoto berikut ini
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Siapa yang tak kenal Masashi Kishimoto, Lahir 8 November 1974 di Okayama, Jepang, Masashi Kishimoto menjelma menjadi seorang mangaka hebat yang namanya sudah termasyhur di kalangan para pecinta manga atau anime.
Nama Masashi Kishimoto mulai melejit ketika dirinya sukses menerbitkan manga Naruto pada tahun 1999. Siapa sangka, manga yang menceritakan petualangan para ninja dalam menggapai mimpinya itu mendapat sambutan positif dari pecinta manga. Bahkan hingga saat ini pun boleh dikatakan Naruto adalah manga petualangan paling populer dengan jutaan fans di seluruh dunia. Tak mengherankan manga Naruto berhasil terjual lebih dari 220 juta kopi hingga sekarang.
Namun, sebelum sukses bersama Naruto, Masashi Kishimoto sempat membuat manga-manga yang tak kalah keren loh. Penasaran manga apa saja yang pernah dibuat oleh Masashi Kishimoto? Yuk cek di sini.
[page_break no="1" title="Karakuri"]
Karir Kishimoto sebagai mangaka dimulai ketika ia menciptakan manga berjudul Karakuri pada tahun 1996. Lewat manga ini juga, Masashi Kishimoto berhasil mendapatkan penghargaan Hop Step Award, sebuah penghargaan bulanan dari publisher Shueisha.
Karakuri menceritakan sebuah bencana penyakit yang mewabah di seantero Jepang. Untuk menanggulangi masalah tersebut, maka diadakan penelitian mengenai wabah tersebut. Namun, penyalahgunaan dari oknum yang tidak bertanggung jawab, membuat masalah menjadi lebih rumit dengan menghasilkan makhluk-makhluk android.
Alhasil dibentuklah sebuah satuan khusus beranam Karakuri. Sekelompok orang yang ditugaskan menyelamatkan negara Jepang melawan makhluk-makhluk android tersebut. Salah satu anggotanya adalah Kiru, yang jika kamu perhatikan memiliki penampilan sangat mirip dengan Sasuke Uchiha.
Karakuri merupakan one shot manga atau manga yang memiliki satu volume dan langsung tamat.
[page_break no="2" title="Bench"]
Masashi Kishimoto bukan cuma mahir menciptakan manga-manga dengan genre petualangan. Pasalnya, ia juga sempat membuat manga genre olahraga berjudul Bench. One shot manga ini dirilis tahun 2010 dan dipublis oleh Weekly Shōnen Jump.
Konon manga ini dibuat karena Kishimoto sangat menggemari olahraga baseball. Bench menceritakan beberapa tim baseball di sebuah sekolah. Diantara yang lain, tim D merupakan tim underdog yang berisi pemain-pemain amatir dan tak dianggap. Dengan kemampuan yang diremehkan, mereka pun berusaha untuk mengalahkan tim A, B, maupun C.
[page_break no="3" title="Mario"]
Banyak rumor yang menyebut jika Kishimoto ingin segera mengakhiri cerita Naruto untuk fokus menggarap proyek manga Mario. Bahkan Masashi Kishimoto pernah menyatakan jika manga yang terbit tahun 2013 lalu ini merupakan karya terbaiknya.
Jika manga Naruto bercerita tentang ninja dan berlatar di zaman dulu, hal berbeda ditunjukan karya Masashi Kishimoto yang satu ini. Pasalnya, Mario menceritakan sekelompok mafia dengan menggunakan berbagai senjata modern. Banyaknya adegan kekerasan menggunakan pistol dan senjata lainnya, mengakibatnya manga ini tidak diperuntukan bagi semua umur.
[read_more id="276209"]
Meskipun tak sesukses manga Naruto yang dilanjut dengan manga Boruto, namun ketiga manga tadi tidak ada salahnya untuk dibaca para penggemar Masashi Kishimoto. Kamu tertarik untuk membacanya?
Diedit oleh Febrianto Nur Anwari