FES☆TIVE Akan Kunjungi Gelar Jepang Universitas Indonesia 22
Setelah konser tunggalnya yang berlansung Mei 2016 lalu, kini FES☆TIVE bakal segera hadir di Indonesia.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
FES☆TIVE, grup idola asal Tokyo yang beranggotakan Reia Shiozaki (16), Hinari Aoba (19), Honami Yokoi (17), Akari Shiina (20), Yuna Sakamoto (21), Kotone Suzuki (17), Hiyo Momohara (18) dan Mitsuki Suzuki (18) dijadwalkan akan tampil di festival Jepang yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Japanologi (HIMAJA) bertajuk 'Gelar Jepang Universitas Indonesia 22 (GJUI22)'.
FES☆TIVE merupakan grup idola yang dibuat dengan konsep "festival". FES☆TIVE telah merilis single major nya yang berjudul ‘Omatsuri Hero’ pada 18 Mei 2015 lalu. Pada 25 November 2015, FES☆TIVE merilis single keduanya yang berjudul ‘Kinngyo no Kinnchan’. FES☆TIVE juga telah diundang ke beberapa negara seperti San Francisco dan Bangkok. Dan pada Mei 2016 lalu, FES☆TIVE menggelar konser tunggal yang dihadiri 1000 orang.
Tahun ini, acara Gelar Jepang Universitas Indonesia 22 yang rencananya akan digelar pada 13 dan 14 Agustus di Pusat Studi Jepang Universitas Indonesia serta tanggal 20 Agustus di Parkir Timur Senayan, didukung oleh Kementerian Pariwisata Republik Indonesia melalui Wonderful Indonesia, serta Lembaga Kebudayaan Pemerintah Jepang melalui Japan Foundation.
Gelar Jepang merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Japanologi Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia (HIMAJA FIB UI) untuk memperkenalkan kebudayaan Jepang kepada masyarakat umum. Sejak 1994 hingga kini, Gelar Jepang terus menjadi wadah berbagai kegiatan apresiasi kebudayaan Jepang serta aktualisasi diri bagi komunitas peminat kebudayaan Jepang melalui berbagai bentuk kreativitas.
Ingin melihat seperti apa FES☆TIVE ketika tampil diatas panggung?
Tokyo Dream Parade
SUMMER☆JUMPING
Go Zipang